Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Polda Bali » Kabid Humas Polda Bali Himbau Masyarakat Agar Tertib Berlalu lintas Demi Keselamatan Bersama

Kabid Humas Polda Bali Himbau Masyarakat Agar Tertib Berlalu lintas Demi Keselamatan Bersama

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
  • visibility 30
  • comment 0 komentar

Operasi Patuh Agung 2025 telah Berlangsung di Polda Bali dari tanggal 14 sampai nantinya berakhir di tanggal 27 Juli 2025, kegiatan operasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas serta menekan angka pelanggaran dan kecelakaan di wilayah hukum Polda Bali.

Kabid Humas Polda Bali, Kombes Pol. Ariasandy, S.I.K., menyampaikan bahwa Ops Patuh Agung 2025 mengedepankan pendekatan preventif, preemtif, dan persuasif, dengan tetap didukung tindakan represif secara selektif terhadap pelanggaran yang berpotensi menimbulkan fatalitas tinggi.

“Operasi ini bukan semata-mata penindakan, melainkan sebagai upaya edukatif untuk membentuk budaya tertib berlalu lintas di masyarakat. Kita ingin menekan angka kecelakaan lalu lintas dan meningkatkan keselamatan pengguna jalan,” ujar Kombes Pol. Ariasandy.

Beliau juga mengimbau kepada seluruh masyarakat Bali, termasuk wisatawan domestik maupun mancanegara yang berada di wilayah Bali, untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

“Saya menghimbau mengimbau kepada seluruh masyarakat khususnya masyarakat Bali, termasuk wisatawan domestik maupun mancanegara yang berada di wilayah Bali, untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas, melengkapi surat-surat kendaraan, menggunakan helm SNI, serta tidak menggunakan ponsel saat berkendara. Keselamatan adalah tanggung jawab bersama” tutup Kabid Humas Polda Bali.

Dengan pelaksanaan Operasi Patuh Agung 2025, diharapkan akan tercipta lalu lintas yang aman, tertib, dan lancar, guna mendukung Bali sebagai destinasi pariwisata dunia yang aman dan nyaman bagi semua.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Kopka Juliarta Dorong Semangat Kebersamaan Melalui Kegiatan Ngukir Bali di Desa Sumita

    Babinsa Kopka Juliarta Dorong Semangat Kebersamaan Melalui Kegiatan Ngukir Bali di Desa Sumita

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Gianyar – Sumita, Selasa (28/10/2025) Sebagai bentuk dukungan terhadap pelestarian budaya dan semangat kebersamaan warga, Babinsa Desa Sumita Koramil 1616-01/Gianyar Kopka I Made Juliarta turut hadir dan mendukung kegiatan gotong royong mengukir kayu untuk bahan bangunan Tempat ibadah dalam rangka perehaban Pura Dalem Desa Adat Sumita, di Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar. Kegiatan ini dipimpin langsung […]

  • Babinsa Desa Bandar Gelar Komsos Bersama Warga Jaga Kamtibmas

    Babinsa Desa Bandar Gelar Komsos Bersama Warga Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT—ALOR, 19 Agustus 2025 – Babinsa Desa Bandar, Kecamatan Pantar, Kabupaten Alor, Praka Kristianto Serang, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat. Kegiatan ini berlangsung di halaman rumah Bapak Semi Kuang di RT 002/RW 001 Desa Bandar pada Selasa (19/8) pukul 08.00 WITA. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Dusun 01 Desa […]

  • Babinsa Serka Rifai Hadir di Tengah Warga Lewat Patroli Malam

    Babinsa Serka Rifai Hadir di Tengah Warga Lewat Patroli Malam

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Dompu, NTB– Sebagai bentuk tanggung jawab menjaga keamanan wilayah serta mempererat kedekatan dengan masyarakat, Babinsa Desa Marada Koramil 1614-03/Hu’u, Serka Rifai, melaksanakan patroli malam di Dusun Madawa, Desa Marada, pada Sabtu, 27 September 2025. Kegiatan ini dilakukan bersama warga binaan melalui pendekatan komunikasi sosial dalam suasana kebersamaan. Dalam kegiatan tersebut, Serka Rifai tidak hanya melakukan […]

  • Ciptakan Lingkungan Bersih Dan Sehat, Babinsa Sampalan Kelod Bersinergi Bersihkan Sampah Dan Drainase

    Ciptakan Lingkungan Bersih Dan Sehat, Babinsa Sampalan Kelod Bersinergi Bersihkan Sampah Dan Drainase

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Klungkung,- Kebersihan lingkungan adalah cerminan kesehatan, pasalnya lingkungan yang bersih tidak hanya akan elok dipandang, namun juga mencegah timbulnya berbagai macam penyakit. Lingkungan yang bersih juga membuat hidup lebih nyaman dan berdampak posirtif dalam mendukung kualitas hidup yang lebih baik. Hal tersebut disampaikan Babinsa Sampalan Kelod Kopda Gede Angga saat menggelar kegiatan gotong royong pembersihan […]

  • Antisipasi Kejahatan Dimalam Hari Personil Polsek Bebandem Melaksanakan Kegiatan Patroli Blue Light.

    Antisipasi Kejahatan Dimalam Hari Personil Polsek Bebandem Melaksanakan Kegiatan Patroli Blue Light.

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Polda Bali, Polres Karangasem, Polsek Bebandem Untuk mencegah dan meminalisir aksi kejahatan pada malam hari. Anggota Piket Polsek Bebandem Polres Karangasem Gelar dan laksanakan patroli Blue Light di malam hari dengan sasaran tempat pasilitas umum wilayah Bebandem Karangasem. Kegiatan dengan gelar Blue Light Patroli ini bertujuan mengamankan situasi Kamtibmas di daerah wilkum Polsek Bebandem dari […]

  • Koordinasi Berjalan Lancar, Babinsa dan Pemerintah Desa Oeleka Tinjau Lokasi Pembangunan KDKMP

    Koordinasi Berjalan Lancar, Babinsa dan Pemerintah Desa Oeleka Tinjau Lokasi Pembangunan KDKMP

    • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Oeleka, 6 Desember 2025 — Upaya memperkuat pembangunan dan pelayanan masyarakat terus dilakukan di wilayah Koramil 1627-01/Ba’a. Pada Sabtu, 6 Desember 2025 pukul 10.00 WITA, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Koptu Syahrul Ramadhan, melaksanakan kegiatan pengecekan lahan calon pembangunan Koperasi Desa Karya Mandiri Produktif (KDKMP) di Desa Oeleka, Kecamatan Rote Barat Laut. Lahan yang akan dijadikan lokasi […]

expand_less