Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kodim 1616/Gianyar Bersama Aparat Gabungan Gelar Patroli Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Kodim 1616/Gianyar Bersama Aparat Gabungan Gelar Patroli Antisipasi Gangguan Kamtibmas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
  • visibility 13
  • comment 0 komentar

Gianyar – Minggu (19/10/2025) – Dalam rangka mewujudkan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif, Kodim 1616/Gianyar mendukung penuh kegiatan Patroli Gabungan Skala Besar yang dipimpin oleh Wakapolres Gianyar KOMPOL Putu Diah Kurniawandari, S.H., S.I.K., M.H.

Patroli gabungan ini juga dihadiri langsung oleh Kabag Ops Polres Gianyar KOMPOL Dr. Putu Sunarcaya, S.H., M.M., dan didukung oleh para Kasat serta Kasi Polres Gianyar. Kegiatan melibatkan personel Kodim 1616/Gianyar sebanyak 6 orang dipimpin oleh Pelda Dewa Rai, personel Polres Gianyar 76 orang, Sat Pol PP Kabupaten Gianyar sebanyak 6 orang, serta Pecalang berjumlah 6 orang.

Adapun rute patroli gabungan skala besar dimulai dari Mapolres Gianyar melintasi Jalan Ngurah Rai Gianyar, Jalan Astina Timur, Jalan Raya Samplangan, Jalan Raya Tulikup, Pantai Siyut, By Pass Ida Bagus Mantra, Traffic Light Lebih–Masceti–Saba, Jalan Raya Saba, Jalan Raya Bonbiu, Jalan Astina Jaya Blahbatuh, Jalan Wisma Gajah Mada, Jalan Raya Blahbatuh, By Pass Darmagiri Blahbatuh–Gianyar, dan berakhir kembali di Mapolres Gianyar.

Selama patroli, tim gabungan menyambangi sejumlah lokasi keramaian dan obyek vital, seperti Alun-Alun Gianyar, Pantai Siyut, dan Pasar Senggol Blahbatuh. Dalam kesempatan tersebut, aparat gabungan memberikan imbauan kepada masyarakat agar selalu waspada, menjaga ketertiban lingkungan, serta tidak mengonsumsi minuman keras yang dapat memicu gangguan keamanan dan kecelakaan lalu lintas.

Personel juga menegur anak-anak muda yang nongkrong hingga larut malam agar kembali ke rumah masing-masing sebagai bentuk pencegahan terhadap aksi trek-trekan dan perbuatan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain. Hasil patroli menunjukkan situasi wilayah Gianyar dalam keadaan aman dan kondusif, nihil kejadian menonjol.

Dandim 1616/Gianyar melalui para Personil yang hadir di lapangan menegaskan bahwa dukungan TNI dalam kegiatan patroli gabungan ini merupakan bentuk sinergitas TNI-Polri bersama pemerintah daerah dan komponen masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peduli Edukasi Hukum Masyarakat, Babinsa Manukaya Hadir Langsung di Tengah Warga

    Peduli Edukasi Hukum Masyarakat, Babinsa Manukaya Hadir Langsung di Tengah Warga

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Gianyar – Tampaksiring, Kamis (31/7/2025) Dalam upaya memperkuat pemahaman masyarakat terhadap hukum, Babinsa Desa Manukaya Koramil 1616-03/Tampaksiring, Serka I Wayan Ariana menghadiri kegiatan Penyuluhan Hukum dan Perlindungan Masyarakat yang berlangsung di Kantor Desa Manukaya, Kecamatan Tampaksiring, Kabupaten Gianyar. Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Kejaksaan Negeri Kabupaten Gianyar, yaitu Kabid Hukum Perdata, Ibu Arin Pratiwi Quarta, […]

  • Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Agung, Kasdim 1607/Sumbawa Tekankan Nilai Persatuan

    Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Agung, Kasdim 1607/Sumbawa Tekankan Nilai Persatuan

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa – Kasdim 1607/Sumbawa Mayor Inf Dahlan S.Sos. menghadiri acara Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW yang berlangsung khidmat di Masjid Agung Nurul Huda Sumbawa Besar. Kegiatan ini dihadiri pula oleh unsur Forkopimda Kabupaten Sumbawa, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta ratusan jamaah dari berbagai wilayah, Pada Kamis (11/09/2025). Peringatan tahun ini mengusung tema […]

  • Aman dan Lancar, Babinsa Kedis Amankan Perayaan Natal 2025 di GKPB Jemaat Bukit Zaitun

    Aman dan Lancar, Babinsa Kedis Amankan Perayaan Natal 2025 di GKPB Jemaat Bukit Zaitun

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Busungbiu, Buleleng – Dalam rangka memberikan rasa aman dan menjamin kelancaran ibadah bagi umat Kristiani, Babinsa Desa Kedis, Serda I Wayan Artawan Darminta Putra, melaksanakan pengamanan terpadu Perayaan Ibadah Natal Tahun 2025 di Gereja GKPB Jemaat Bukit Zaitun, Banjar Dinas Kaja, Desa Kedis, Kecamatan Busungbiu, Kamis (25/12/2025). Kegiatan pengamanan yang dimulai pukul 09.00 WITA ini […]

  • Sinergi TNI dan Pemda, Kasdim 1621/TTS Hadir Dukung Pameran HUT ke-67 NTT

    Sinergi TNI dan Pemda, Kasdim 1621/TTS Hadir Dukung Pameran HUT ke-67 NTT

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    SoE, Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Pemerintah Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) menggelar pameran pembangunan dan UMKM yang berlangsung meriah di depan Kantor Bupati lama Kabupaten TTS, Jalan Basuki Rahmad, Kelurahan Taubneno, Kecamatan Kota SoE, Selasa (16/12/2025) sore. Kegiatan pameran yang mengusung tema “Cintai Produk NTT, NTT […]

  • Satgas III Gakkum Ops Zebra Agung 2025 Sat Lantas Polres Karangasem Gencarkan Penindakan, Teguran, dan Himbauan

    Satgas III Gakkum Ops Zebra Agung 2025 Sat Lantas Polres Karangasem Gencarkan Penindakan, Teguran, dan Himbauan

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Karangasem yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) III Penegakan Hukum (Gakkum) Operasi Zebra Agung 2025 pada Jumat, 21/11 terus mengintensifkan kegiatan penindakan pelanggaran (Dakgar), teguran, dan himbauan kepada masyarakat pengguna jalan. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan berlalu lintas demi terciptanya Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan […]

  • TNI dan Instansi Terkait Sinergi Wujudkan Ketahanan Pangan di Selong

    TNI dan Instansi Terkait Sinergi Wujudkan Ketahanan Pangan di Selong

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Lombok Timur-Koramil 1615-01/Selong bersama instansi terkait melaksanakan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) dalam rangka mendukung program Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan (SPHP). Kegiatan ini dipusatkan di halaman Kantor Camat Selong, Kecamatan Selong, Kabupaten Lombok Timur, dengan tujuan membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok, khususnya beras, dengan harga terjangkau. Antusiasme warga terlihat sejak pagi, di mana mereka […]

expand_less