Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Ronda Malam di Desa Sanolo dan Sekitarnya Berjalan Aman, Babinsa Ajak Warga Awasi Anak-anak

Ronda Malam di Desa Sanolo dan Sekitarnya Berjalan Aman, Babinsa Ajak Warga Awasi Anak-anak

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
  • visibility 17
  • comment 0 komentar

Bima,Bolo _ Pada Kamis malam, 16 Oktober 2025, Babinsa Koramil 1608-02/Bolo telah melaksanakan serangkaian kegiatan ronda malam di beberapa desa yang menjadi wilayah binaannya. Kegiatan tersebut bertujuan untuk menjaga keamanan, ketertiban, sekaligus memberikan edukasi kepada masyarakat agar terhindar dari dampak negatif seperti penyalahgunaan narkoba dan minuman keras.

Di Dusun Sonco, Desa Sanolo, Sertu Irawan memimpin patroli malam yang berlangsung lancar dan aman. Dalam kesempatan itu, Sertu Irawan menghimbau warga agar senantiasa memelihara rasa aman demi kenyamanan bersama. Ia juga mengajak para orang tua untuk aktif mengawasi pergaulan anak-anak agar tidak terjerumus dalam pergaulan yang berisiko merugikan diri dan keluarga.

Sementara itu, di Desa Timu, Sertu Suherman bersama warga melaksanakan ronda malam sekaligus kongkow bersama. Ia menegaskan agar warga tidak bertindak main hakim sendiri apabila terjadi masalah, melainkan melaporkan pada pihak Babinsa, Bhabinkamtibmas, atau aparat desa agar bisa diselesaikan secara baik. Larangan keras juga disampaikan terkait peredaran dan konsumsi minuman keras serta narkoba.

Di Dusun Guda, Desa Darussalam, Sertu Illyas melakukan ronda malam bersama pemuda setempat. Ia melakukan dialog langsung dengan warga yang nongkrong dan menjelaskan bahwa patroli malam ini adalah langkah proaktif dalam menjaga situasi yang aman dan kondusif. Ia mengimbau agar masyarakat bersama-sama mengantisipasi peredaran dan penyalahgunaan narkoba serta tindakan merugikan lainnya.

Tidak kalah penting, Sertu Arifudin Babinsa Desa Campa turut melakukan ronda malam dan memberikan himbauan agar warga menjaga keamanan serta ketertiban, serta menjaga kebersihan lingkungan sekitar. Ia juga mengingatkan orang tua untuk memperhatikan dan menjaga anak-anak agar tidak membuat masalah yang merugikan keluarga dan masyarakat, seperti perkelahian antar kampung, narkoba, maupun minuman beralkohol.

Seluruh kegiatan ronda malam Babinsa ini berjalan dengan aman, lancar, dan mendapat respons positif dari masyarakat. Sinergi aktif antara Babinsa dan warga binaan menjadi kunci utama dalam menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan sehat di Kabupaten Bima.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Bangli Intensifkan KRYD, Wujudkan Rasa Aman di Pusat Aktivitas Warga dan Obyek Wisata

    Polsek Bangli Intensifkan KRYD, Wujudkan Rasa Aman di Pusat Aktivitas Warga dan Obyek Wisata

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Bangli – Guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Bangli, jajaran Polsek Bangli melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) berupa patroli dialogis di sejumlah titik rawan dan pusat aktivitas masyarakat, Senin (5/1/2026). Kegiatan patroli yang berlangsung pada pukul 09.00 Wita hingga 11.20 Wita tersebut menyasar Pasar Kidul Bangli, Objek Vital […]

  • ‎Babinsa Tatede Tegaskan Komitmen Pengamanan, Musrenbangdes Berjalan Damai dan Lancar

    ‎Babinsa Tatede Tegaskan Komitmen Pengamanan, Musrenbangdes Berjalan Damai dan Lancar

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Lopok, Sumbawa – Babinsa Desa Tatede, Sertu Kuryansyah, melaksanakan pengawalan dan pendampingan kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) dalam rangka penyusunan Rancangan RKPDes Tahun 2026 dan DU-RKPDes Tahun 2027, yang digelar di Aula Kantor Desa Tatede, Kecamatan Lopok, Kabupaten Sumbawa, Rabu (24/12/2025). ‎ ‎Kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut merupakan bagian dari tugas kewilayahan untuk memastikan […]

  • Koramil 1627-02 Laksanakan Pengamanan Kapal Feri Kalibodri di Pantai Baru

    Koramil 1627-02 Laksanakan Pengamanan Kapal Feri Kalibodri di Pantai Baru

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Pantai Baru, Rote Ndao – Personel Piket Koramil 1627-02/Pantai Baru melaksanakan kegiatan pengamanan kapal feri di Pelabuhan Feri Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, pada Jumat, 26 Desember 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Koramil dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, khususnya pada objek vital transportasi laut. Pengamanan dilaksanakan oleh Serka Haris Lakuy […]

  • Rapat Panitia Lomba HUT RI ke-80: Kodim 1601/Sumba Timur Siap Mendukung

    Rapat Panitia Lomba HUT RI ke-80: Kodim 1601/Sumba Timur Siap Mendukung

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 42
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur.Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pasi Ops Kodim 1601/Sumba Timur, Lettu Inf Rafael Tende, mewakili Dandim 1601/Sumba Timur Letkol Inf Dobby Noviyanto S., S.E., menghadiri rapat pembentukan panitia perlombaan yang digelar di Aula Kantor Perikanan, Kelurahan Hambala,Kecamatan Kota Waingapu,Kabupaten Sumba Timur,Rabu (06/08/25). Rapat ini dipimpin oleh Kepala Dinas […]

  • Peringati HUT TNI Ke-80, Kodim 1618/TTU Gelar Ziarah di TMP Cendana Loka

    Peringati HUT TNI Ke-80, Kodim 1618/TTU Gelar Ziarah di TMP Cendana Loka

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Semangat kebersamaan dan penghormatan kepada para pahlawan kembali berkobar saat Kodim 1618/TTU menggelar upacara Ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Cendana Loka Kefamenanu, Jalan Eltari Km 9, Kelurahan Sasi, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten TTU, Jumat 03/10/2025., Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun TNI ke-80 dengan mengusung tema “TNI Prima – TNI […]

  • Polsek Rendang Patroli Pantau Situasi Wilayah Cegah Gangguan Keamanan

    Polsek Rendang Patroli Pantau Situasi Wilayah Cegah Gangguan Keamanan

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Polsek Rendang. Patroli Kamtibmas Polsek Rendang dipimpin oleh Pawas Iptu Iptu I Nym Suartha Adhi Putra,SH bersama anggota melaksanakan patroli guna menjaga kamtibmas tetap kondusif di wilayah Polsek Rendang , sabtu 20/9/2025 Personil melaksanakan pengamanan dan patroli bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polsek Rendang […]

expand_less