Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Pantau Pembangunan Jembatan, Babinsa Kramat Gencar Komunikasi Sosial

Pantau Pembangunan Jembatan, Babinsa Kramat Gencar Komunikasi Sosial

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
  • visibility 16
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Dalam rangka mendukung pembangunan infrastruktur desa dan mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Desa Kramat dari Koramil 1614-04/Kilo, Sertu Ahmad Rifaid, bersama staf Desa Kramat melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) di Dusun Kramat, Jumat (17/10/2025).

Kegiatan tersebut difokuskan pada pengecekan progres pembangunan jembatan penghubung antar wilayah dusun yang saat ini tengah dikerjakan. Jembatan tersebut dinilai strategis karena akan menunjang aktivitas ekonomi dan sosial warga sekitar.

Menurut Sertu Ahmad Rifaid, keterlibatan Babinsa dalam pemantauan pembangunan desa merupakan bagian dari tugas kewilayahan TNI dalam mendukung pemerintah daerah, khususnya di sektor pembangunan dan pembinaan masyarakat.

“Selain meninjau pembangunan jembatan, kami juga mengajak warga untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan. Hal ini penting demi kesehatan bersama dan menciptakan lingkungan yang nyaman,” ujar Sertu Ahmad kepada warga yang hadir.

Ia juga menambahkan bahwa menjaga kebersihan tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tetapi juga memerlukan kesadaran dan partisipasi aktif seluruh masyarakat.

Kegiatan komsos ini mendapat sambutan positif dari warga dan perangkat desa. Mereka menyampaikan apresiasi atas kepedulian Babinsa terhadap pembangunan dan pembinaan lingkungan desa.

“Keberadaan Babinsa di tengah masyarakat memberikan rasa aman dan semangat gotong royong. Kami berharap sinergi ini terus berlanjut,” ungkap salah satu tokoh masyarakat setempat.

Selama kegiatan berlangsung, situasi di lokasi terpantau aman dan kondusif. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan teritorial Koramil 1614-04/Kilo untuk memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

(pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Semangat Hari Juang TNI AD 2025, Kodim Tabanan Mantapkan Sinergi TNI dan Rakyat

    Semangat Hari Juang TNI AD 2025, Kodim Tabanan Mantapkan Sinergi TNI dan Rakyat

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

      Tabanan – Kodim 1619/Tabanan menggelar Upacara Peringatan Hari Juang TNI Angkatan Darat Tahun 2025 dengan mengusung tema “Manunggal dengan Rakyat Untuk Indonesia Bersatu, Berdaulat, Sejahtera, dan Maju”, yang bertempat di  Halaman Makodim 1619/Tabanan, Desa Dajan Peken, Kec. Tabanan, Senin (15/12/2025). Upacara tersebut dipimpin lngsung oleh Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Trijuang Danarjati, S.A.P., M.I.P., serta […]

  • Sinergi dan Kepedulian Babinsa Hadir di Tengah Aktivitas Pelabuhan Poto Tano

    Sinergi dan Kepedulian Babinsa Hadir di Tengah Aktivitas Pelabuhan Poto Tano

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, Babinsa Desa Senayan Koramil 1628-04/Poto Tano, Sertu Chaeruddin, melaksanakan kegiatan Pengamanan (PAM) di Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano, Jumat (10/10/2025) pukul 08.10 WITA. Kegiatan pengamanan ini merupakan bentuk tanggung jawab dan kesiapsiagaan Babinsa dalam mendukung kelancaran aktivitas masyarakat di pelabuhan yang menjadi pintu gerbang utama […]

  • Menjelang Hari Raya Kuningan personil Sat Samapta Polres, Bangli Laksanakan Patroli Dialogis di Pasar Kidul Bangli

    Menjelang Hari Raya Kuningan personil Sat Samapta Polres, Bangli Laksanakan Patroli Dialogis di Pasar Kidul Bangli

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Bangli – Sat Samapta Bangli, Rabu 26 November 2025 – Personel Satuan Samapta Polres Bangli melaksanakan patroli dialogis di kawasan Pasar Kidul Bangli. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi kamtibmas sekaligus memberikan himbauan kepada para pedagang dan pengunjung agar tetap waspada serta berhati-hati dalam beraktivitas. Dalam patroli tersebut, personel menyampaikan pesan […]

  • Unit Lalu Lintas Polsek Dentim Beri Edukasi Keselamatan Berlalu Lintas kepada Siswa SMK Saraswati 2

    Unit Lalu Lintas Polsek Dentim Beri Edukasi Keselamatan Berlalu Lintas kepada Siswa SMK Saraswati 2

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Dalam rangka mendukung pelaksanaan Operasi Patuh Agung 2025 dan menanamkan budaya tertib berlalu lintas sejak dini, Unit Lalulintas Polsek Denpasar Timur (Dentim) memberikan penyuluhan keselamatan berlalu lintas kepada siswa-siswi baru SMK Saraswati 2 Denpasar dalam kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), pada Senin (21/07/2025) pagi. Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 09.00 Wita ini dipimpin langsung […]

  • Tingkatkan Kewaspadaan Cuaca Ekstrem, Babinsa Detusoko Imbau Warga Saat Komsos

    Tingkatkan Kewaspadaan Cuaca Ekstrem, Babinsa Detusoko Imbau Warga Saat Komsos

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Detusoko, Dalam rangka meningkatkan pembinaan teritorial serta mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Serma Paulus Umbu Pati, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos), Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Monitoring wilayah di Desa Detusoko Barat, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende, pada Minggu (28/9) pukul 10.30 WITA. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa sebagai aparat […]

  • Kapolsek Kuta Utara Pimpin Pelaksanaan Anev Awal Tahun 2026

    Kapolsek Kuta Utara Pimpin Pelaksanaan Anev Awal Tahun 2026

    • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Kuta Utara – Di awal tahun 2026 Polsek Kuta Utara melakukan Analisa dan Evaluasi (Anev) terhadap pelaksanaan tugas tugas rutin Kepolisian bertempat di Aula Polsek Kuta Utara, Senin (12/1/2026 ) pukul 14.00 Wita. Kegiatan tersebut di pimpin langsung oleh Kapolsek Kuta Utara Kompol I Ketut Agus Pasek Sudina SIK.,MH di hadiri Waka Polsek, Para Kanit, […]

expand_less