Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kapolsek Padangbai Gelar Jumat Curhat bersama warga pesisir, dengarkan Aspirasi dan Perkuat Sinergi Kamtibmas

Kapolsek Padangbai Gelar Jumat Curhat bersama warga pesisir, dengarkan Aspirasi dan Perkuat Sinergi Kamtibmas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
  • visibility 14
  • comment 0 komentar

Polda Bali –Polres Karangasem –Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai, Jumat, (17/10/2025) — Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat serta memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban, Kapolsek Kawasan Pelabuhan Padangbai, AKP I Wayan Gede Wirya,S.A.P.,M.A.P., menggelar kegiatan Jumat Curhat bersama warga pesisir dan nelayan di pesisir Pantai Padangbai.

Kegiatan ini menjadi wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan berbagai keluhan, saran, dan masukan terkait situasi kamtibmas di wilayah pesisir, khususnya yang berkaitan dengan aktivitas pelabuhan dan nelayan.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Padangbai menegaskan bahwa pihak kepolisian selalu terbuka terhadap aspirasi masyarakat guna mewujudkan situasi yang aman dan kondusif.

“Kegiatan Jumat Curhat ini kami laksanakan secara rutin agar masyarakat bisa langsung menyampaikan permasalahan yang dihadapi. Kami ingin memastikan setiap keluhan didengar dan dicarikan solusinya bersama,” ujar Kapolsek.

Beberapa warga turut menyampaikan harapan agar patroli malam di kawasan pesisir lebih ditingkatkan, terutama pada saat aktivitas bongkar muat hasil laut. Kapolsek merespons dengan memastikan bahwa jajaran Polsek akan menyesuaikan pola patroli sesuai kebutuhan masyarakat setempat.

Selain berdialog, kegiatan diakhiri dengan ajakan Kapolsek kepada seluruh warga untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan, serta tidak segan melaporkan jika menemukan potensi gangguan kamtibmas di sekitar wilayah pelabuhan dan pesisir.

“Keamanan adalah tanggung jawab bersama. Kami berharap masyarakat tetap menjadi mitra aktif Polri dalam menjaga situasi kondusif di Padangbai,” tambahnya.

Kegiatan Jumat Curhat ini disambut positif oleh warga yang mengapresiasi kehadiran Polsek di tengah masyarakat pesisir.

( Humas Polsek Padangbai )

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Seorang Pria Diamankan Tim Opsnal Polsek Dentim Usai Curi HP

    Seorang Pria Diamankan Tim Opsnal Polsek Dentim Usai Curi HP

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Denpasar, Tim Opsnal Polsek Denpasar Timur (Dentim) berhasil mengungkap kasus pencurian sebuah handphone yang terjadi di wilayah Jln. WR. Supratman, Denpasar Timur. Seorang pria berinisial MW (50th) akhirnya diamankan beserta barang bukti berupa satu unit handphone Oppo A74 warna hitam. Kapolsek Dentim Kompol I Ketut Tomiyasa, S.H.,M.H. menjelaskan, pengungkapan ini berawal dari laporan korban bernama […]

  • Koramil 1628-04/Poto Tano Tingkatkan Keamanan Melalui Patroli Wilayah

    Koramil 1628-04/Poto Tano Tingkatkan Keamanan Melalui Patroli Wilayah

    • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), anggota Koramil 1628-04/Poto Tano melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah binaan, Senin (12/01/2026). Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan oleh personel piket Koramil 1628-04/Poto Tano atas nama Koptu I. Putu Angrayasa Yohan pada pukul 21.15 WITA. Patroli menyasar sejumlah titik di wilayah binaan guna memastikan […]

  • Masyarakat Tenang, TNI Laksanakan Patroli Wilayah di Objek Vital Sikka

    Masyarakat Tenang, TNI Laksanakan Patroli Wilayah di Objek Vital Sikka

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA – Anggota Koramil 1603/02 Talibura kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan. Pada Rabu (17/09/2025), personel Kodim 1603/Sikka melaksanakan patroli wilayah dengan menyasar sejumlah objek vital, seperti Kopdit Pintu Air dan Bank Rakyat Indonesia (BRI). Patroli dilakukan sebagai langkah preventif guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan. Selain itu, kegiatan ini juga […]

  • Pelda Suratman Ajak Warga Lestarikan Budaya Gotong Royong

    Pelda Suratman Ajak Warga Lestarikan Budaya Gotong Royong

    • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Dalam upaya memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat, Babinsa Desa Mangge Asi Koramil 1614-01/Dompu, Pelda Suratman, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus gotong royong bersama warga di Dusun Rasanggaro, Jumat (01/08/2025). Pada kegiatan tersebut, Pelda Suratman turun langsung membantu proses pembangunan rumah salah satu warga. Kehadiran Babinsa bukan hanya sebagai pendamping, tetapi juga […]

  • Kapolsek Mengwi Kunjungi Koramil 1611-04/Mengwi dalam Rangka Perayaan HUT TNI ke-80

    Kapolsek Mengwi Kunjungi Koramil 1611-04/Mengwi dalam Rangka Perayaan HUT TNI ke-80

    • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Dalam Rangka Hari Ulang Tahun TNI ke-80 Tahun 2025. Kapolsek Mengwi, Kompol A.A Gede Rai Darmayasa, beserta jajarannya melakukan kunjungan ke Kantor Koramil 1611-04/Mengwi, pada hari Minggu, 5 Oktober 2025, pukul 09.40 Wita. Kunjungan ini dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-80 yang jatuh pada tanggal 5 Oktober 2025. Kapolsek […]

  • Sinergi Babinsa dan Bhabinkamtibmas Wujudkan Generasi Disiplin di Manggelewa

    Sinergi Babinsa dan Bhabinkamtibmas Wujudkan Generasi Disiplin di Manggelewa

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Babinsa Desa Doromelo Koramil 1614-06/Manggelewa, Serma Suherman, terus menunjukkan kepeduliannya terhadap pembinaan generasi muda di wilayah binaannya. Sabtu (13/9/2025), ia bersama Bhabinkamtibmas Aipda Jainudin hadir di SMKN 1 Manggelewa dalam rangka kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) yang dirangkaikan dengan program Sabtu Budaya. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Serma Suherman memberikan pembinaan karakter dan kedisiplinan […]

expand_less