Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Desa Penglumbaran Beri Pembekalan Satlinmas tentang Kesiapsiagaan Bencana Alam

Babinsa Desa Penglumbaran Beri Pembekalan Satlinmas tentang Kesiapsiagaan Bencana Alam

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
  • visibility 16
  • comment 0 komentar

Bangli – Babinsa Desa Penglumbaran, Sertu I Ketut Susila, melaksanakan kegiatan pelatihan tanggap bencana alam kepada Satuan Pelindung Masyarakat (Satlinmas) Desa Penglumbaran bertempat di Aula Kantor Desa Penglumbaran, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli. Kamis (16/10/2025)

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan kesiapsiagaan anggota Satlinmas dalam menghadapi berbagai kemungkinan terjadinya bencana alam di wilayah desa.

Dalam pelatihan tersebut, Babinsa memberikan materi tentang langkah-langkah awal penanganan bencana, teknik evakuasi korban, serta koordinasi lintas unsur dalam upaya penanggulangan bencana di tingkat desa,“Melalui pelatihan ini diharapkan anggota Satlinmas dapat menjadi garda terdepan dalam memberikan pertolongan pertama serta membantu masyarakat apabila terjadi bencana di wilayahnya,” ujar Sertu I Ketut Susila.

Sementara itu, Pgs. Danramil 1626-02/Susut Kapten Kav Kadek Dwi Banda Yasa menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk pembinaan teritorial dan kepedulian TNI terhadap kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi bencana, “Kegiatan seperti ini sangat penting karena dapat menumbuhkan kesadaran dan kemampuan masyarakat untuk bertindak cepat dan tepat ketika menghadapi situasi darurat,” ungkapnya.

Dalam kesempatan terpisah, Dandim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, memberikan apresiasi atas inisiatif Babinsa dan Koramil dalam melatih Satlinmas, “Langkah ini sangat positif dalam memperkuat ketahanan masyarakat di bidang kebencanaan. Saya harap kegiatan seperti ini terus berlanjut dan dikembangkan di seluruh wilayah binaan Kodim 1626/Bangli,” tegas Dandim.

Kegiatan berlangsung dengan lancar, penuh antusiasme dari peserta, dan diakhiri dengan simulasi penanganan bencana secara terpadu antara Babinsa, perangkat desa, dan anggota Satlinmas.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Satgas Yonif 743/PSY Perkuat Hubungan Harmonis dengan Ondoafi Puncak Jaya

    Satgas Yonif 743/PSY Perkuat Hubungan Harmonis dengan Ondoafi Puncak Jaya

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Puncak Jaya, Papua – Dalam upaya mempererat tali persaudaraan dan membangun hubungan harmonis dengan masyarakat, Satgas Yonif 743/PSY melaksanakan kegiatan anjangsana ke rumah salah satu tokoh adat di Kampung Tinolok, Distrik Mulia, Kabupaten Puncak Jaya, Sabtu (09/08/25). Kunjungan hangat ini ditujukan kepada Ondoafi Bapak Ekilas Enumbi, sosok pemimpin adat yang sangat dihormati oleh warga setempat. […]

  • Sinergi TNI dan Petani, Babinsa Waingapu Ikut Sukseskan Panen Bawang Merah

    Sinergi TNI dan Petani, Babinsa Waingapu Ikut Sukseskan Panen Bawang Merah

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 05/Waingapu jajaran Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu Darusman melaksanakan pendampingan kepada petani saat kegiatan panen dan pengeringan bawang merah di Kelurahan Lambanapu, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur, Rabu (08/10/2025) Sertu Darusman menjelaskan bahwa pendampingan ini merupakan wujud komitmen TNI AD, khususnya para Babinsa, dalam […]

  • Gerakan Serentak 800 Titik Bangun Koperasi Merah Putih di Indonesia

    Gerakan Serentak 800 Titik Bangun Koperasi Merah Putih di Indonesia

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Dulolong, Alor – Peletakan batu pertama pembangunan fisik 80.000 gerai, pergudangan, dan sarana pendukung Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih dilaksanakan di Desa Dulolong, Kecamatan Alor Barat Laut, Jumat (17/10/2025). Kegiatan ini dipimpin Wakil Panglima TNI Jenderal TNI Tandyo Budi Revita secara video conference dan diikuti serentak di 800 titik di seluruh Indonesia. Hadir Dandim 1622/Alor Letkol […]

  • Babinsa Detusoko Hadir di Tengah Warga, Perkuat Kemitraan TNI-Rakyat di Desa Nuaone

    Babinsa Detusoko Hadir di Tengah Warga, Perkuat Kemitraan TNI-Rakyat di Desa Nuaone

    • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Serka Mozes Raja, melaksanakan kegiatan Pemantauan Wilayah (Pamwil), Komunikasi Sosial (Komsos), dan Karya Bhakti Terbatas bersama masyarakat Desa Nuaone, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 09.30 Wita di halaman Sekolah PAUD Dusun Wolondopo. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memperkuat hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat, sekaligus memberikan edukasi […]

  • Pengorbanan Satgas TMMD 126 Demi 250 KK Nikmati Air Bersih

    Pengorbanan Satgas TMMD 126 Demi 250 KK Nikmati Air Bersih

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB — Di tengah rimbunnya pepohonan dan curamnya tebing perbukitan dengan ketinggian ±15 meter, Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Komando Distrik Militer (Kodim) 1606 Mataram bersama warga setempat berjibaku membuka jalur pipa untuk instalasi Pompa Hydram serta membangun pondasi tanggul di Dusun Awang Madia, Desa Dasan Geria, Kecamatan Lingsar, […]

  • Sinergi TNI dan Masyarakat, Koramil 1626-02/Susut Dukung Karya Bakti di Desa Bunutin Kecamatan Bangli

    Sinergi TNI dan Masyarakat, Koramil 1626-02/Susut Dukung Karya Bakti di Desa Bunutin Kecamatan Bangli

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka menyemarakkan HUT TNI ke-80, anggota Koramil 1626-02/Susut turut serta melaksanakan kegiatan karya bakti bersama masyarakat di wilayah Desa Bunutin, Kecamatan Bangli, Jumat ( 26/09/2025). Kegiatan karya bakti ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian dan pengabdian TNI terhadap masyarakat, sekaligus mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat. Adapun sasaran kegiatan meliputi pembersihan lingkungan, perbaikan fasilitas […]

expand_less