Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Dukung Kelancaran Proyek K-SIGN, Persit KCK Kodim 1627 Siapkan Dapur Sehat untuk Personel Pengamanan

Dukung Kelancaran Proyek K-SIGN, Persit KCK Kodim 1627 Siapkan Dapur Sehat untuk Personel Pengamanan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
  • visibility 18
  • comment 0 komentar

Rote Ndao, Selasa 14 Oktober 2025 — Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan pembangunan Kawasan Sentra Industri Garam Nasional (K-SIGN), aparat gabungan dari Kodim 1627/Rote Ndao, Lanal Rote Ndao, dan Polsek Rote Timur melaksanakan kegiatan pengamanan di lokasi proyek strategis nasional yang berada di wilayah Desa Matasio dan Desa Serubeba Kecamatan Rote Timur, serta Desa Daima dan Desa Daurendale Kecamatan Landu Leko, Kabupaten Rote Ndao.

Kegiatan pengamanan yang dimulai pukul 11.30 Wita ini dipimpin oleh Babinsa Sertu Andre T. bersama dua anggota Kodim 1627/Rote Ndao, dua anggota Lanal Rote Ndao, dan dua anggota Polsek Rote Timur. Mereka secara terpadu memastikan situasi di sekitar lokasi proyek tetap aman, tertib, dan kondusif, sehingga seluruh kegiatan pembangunan dapat berjalan lancar tanpa kendala keamanan.

Sebagai bentuk dukungan moril dan logistik, Dapur Sehat Persit Kartika Chandra Kirana Kodim 1627/Rote Ndao turut berpartisipasi dalam kegiatan ini dengan menyiapkan 80 kotak makan siang dan 80 kotak makan malam bagi seluruh personel pengamanan dan pekerja di lapangan. Menu yang disajikan mengedepankan standar gizi seimbang dan kualitas makanan yang baik, guna menjaga stamina dan kesehatan para personel selama kegiatan berlangsung.

Sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat ini diharapkan dapat terus terjaga sehingga pembangunan Kawasan Sentra Industri Garam Nasional di Kabupaten Rote Ndao dapat terlaksana dengan baik, aman, dan tepat waktu, sekaligus menjadi salah satu langkah nyata mendukung peningkatan sektor industri garam nasional di wilayah perbatasan selatan NKRI.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dandim 1623/Karangasem melaksanakan koordinasi dengan Panitia kegiatan bakti Indonesia ke – 3

    Dandim 1623/Karangasem melaksanakan koordinasi dengan Panitia kegiatan bakti Indonesia ke – 3

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Dalam rangka mendukung kegiatan Bakti Indonesia yang ke – 3, Komandan Kodim 1623/Karangasem Letkol Inf Gurbasa Samosir melaksanakan koordinasi dengan panitia bertempat di Lapangan Terminal kedungdung, Desa Besakih, Kecamatan Rendang, Kabupaten Karangasem pada Rabu (20/08/25) Kegiatan koordinasi Dandim 1623/Karangasem dengan panitia Bakti Indonesia yang ke – 3 membahas terkait kesiapan tempat dan mekanisme […]

  • BNPB Turun Tangan, Deputi III Rencanakan Kunjungan ke Lokasi Banjir Nagekeo

    BNPB Turun Tangan, Deputi III Rencanakan Kunjungan ke Lokasi Banjir Nagekeo

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Nagekeo, NTT – Dandim 1625/Ngada Letkol Inf Imam Subekti melaporkan perkembangan situasi terkini penanganan bencana banjir bandang yang melanda Desa Sawu, Kecamatan Mauponggo, Kabupaten Nagekeo pada Kamis (11/9/2025). Dalam laporannya kepada Danrem 161/WS Brigjen TNI Hendo Cahyono, Dandim menyampaikan bahwa hingga pagi ini tercatat tiga warga meninggal dunia dan empat orang masih dinyatakan hilang. Adapun […]

  • Warga Karang Langu Bersama Babinsa Tanjung Bangun Aula Masjid

    Warga Karang Langu Bersama Babinsa Tanjung Bangun Aula Masjid

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Lombok Utara, NTB – Suasana penuh keakraban dan semangat kebersamaan terlihat di halaman Masjid Dusun Karang Langu, Desa Tanjung, Kecamatan Tanjung, Lombok Utara, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Tanjung, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-02/Tanjung, bersama sejumlah warga bergotong royong membangun aula masjid yang akan menjadi pusat kegiatan ibadah dan sosial masyarakat, Senin (22/9/2025). Sejumlah warga dusun […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Turun Langsung Dampingi Masyarakat di Berbagai Kegiatan

    Babinsa Kodim 1602/Ende Turun Langsung Dampingi Masyarakat di Berbagai Kegiatan

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Ridwan Ali, bersama Sekcam Ende Utara dan masyarakat Kelurahan Kotaratu melaksanakan kegiatan karya bakti membersihkan sampah di sepanjang Jalan Imam Bonjol, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, Kamis pagi (2/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 07.30 WITA ini diikuti oleh 15 orang peserta. Mereka bekerja bersama membersihkan sampah agar lingkungan tetap bersih […]

  • Apel Siaga, Pasiops Kodim Klungkung Tekankan Prajurit Tingkatkan Kepekaan Terhadap Bangsit Di Wilayah

    Apel Siaga, Pasiops Kodim Klungkung Tekankan Prajurit Tingkatkan Kepekaan Terhadap Bangsit Di Wilayah

    • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

      Klungkung, – Pasiops Kodim 1610/Klungkung Kapten Inf Ketut Joni kembali menegaskan komitmen Kodim Klungkung untuk terus berperan aktif mewujudkan wilayah kondusifitas wilayah aman dan damai. Hal tersebut ditegaskan Kapten Joni saat memimpin pelaksanaan apel siaga di lapangan Makodim 1610/Klungkung, Sabtu ( 27/12/25 ). Perayaan Natal sudah kita lewati dengan aman dan kondusif. Namun untuk […]

  • TNI Terdepan, Babinsa Koramil 1602-01 Sambangi Masyarakat Sopir Truk

    TNI Terdepan, Babinsa Koramil 1602-01 Sambangi Masyarakat Sopir Truk

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Ende — Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Ersan, menggelar kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pemantauan Wilayah (Pamwil) bersama sopir truk dan masyarakat di Jalan Imam Bonjol, Lingkungan Ndao, Kelurahan Kota Ratu, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, Selasa (30/8/2025). Dalam kegiatan yang dimulai pukul 09.30 WITA tersebut, Babinsa memberikan himbauan kepada sopir truk untuk selalu berhati-hati […]

expand_less