Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Dedikasi Tanpa Lelah, Anggota Polsek Abiansemal Lakukan Pengaturan Lalu Lintas Di Jam Padat

Dedikasi Tanpa Lelah, Anggota Polsek Abiansemal Lakukan Pengaturan Lalu Lintas Di Jam Padat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
  • visibility 18
  • comment 0 komentar

ABIANSEMAL – Guna memastikan kelancaran arus kendaraan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, personel Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas sore hari di sejumlah titik padat kendaraan, Senin (13/10/2025).

Kegiatan rutin ini dilakukan untuk mengantisipasi kepadatan arus lalu lintas pada jam-jam sibuk, terutama saat masyarakat pulang kerja dan aktivitas masyarakat lainnya. Personel ditempatkan di beberapa simpang rawan kemacetan, seperti kawasan pasar, pertigaan jalur utama, dan daerah wisata yang ramai dilintasi kendaraan.

Meski cuaca di wilayah Abiansemal sempat tidak menentu, para personel tetap menjalankan tugasnya dengan penuh semangat dan dedikasi, demi terwujudnya keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas).

Kanit Lantas Polsek Abiansemal IPTU I Ketut Suwardana seijin Kapolsek Abiansemal Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan pengaturan lalu lintas sore hari ini merupakan bentuk nyata pelayanan Polri kepada masyarakat.

“Personel kami setiap sore turun langsung ke lapangan untuk melaksanakan pengaturan lalu lintas di titik-titik padat. Hal ini kami lakukan untuk mengurai kepadatan dan mencegah terjadinya kemacetan, sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jalan,” ujar IPTU I Ketut Suwardana. (14/10)

Beliau juga menambahkan bahwa keberadaan polisi di tengah masyarakat bukan hanya untuk mengatur lalu lintas, tetapi juga sebagai bentuk kehadiran negara dalam memberikan rasa aman serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya tertib berlalu lintas.

Dengan pelaksanaan pengaturan lalu lintas yang rutin dan konsisten, diharapkan situasi arus kendaraan di wilayah hukum Polsek Abiansemal tetap lancar dan masyarakat semakin disiplin dalam berkendara demi keselamatan bersama.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gotong Royong Babinsa, Pondasi Jalan Pemakaman Desa Desaloka Rampung Lancar

    Gotong Royong Babinsa, Pondasi Jalan Pemakaman Desa Desaloka Rampung Lancar

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Ramil 1628-03 Seteuk, Sertu Sayuti, memimpin kegiatan gotong royong pembuatan pondasi badan jalan di pemakaman umum Desa Desaloka, Dusun Umatan. Kegiatan berlangsung pada Selasa, 21 Oktober 2025, pukul 11.30 WITA dan berjalan dengan aman serta lancar. Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian aparat TNI terhadap pembangunan infrastruktur di desa dan […]

  • TMMD ke-125 Gianyar, Babinsa Turut Hijaukan Pura Dalem Desa Adat Negara

    TMMD ke-125 Gianyar, Babinsa Turut Hijaukan Pura Dalem Desa Adat Negara

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Selasa (12/8/2025) Dalam rangka mendukung kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun 2025 di wilayah Kodim 1616/Gianyar, Babinsa Desa Batuan Koramil 1616-05/Sukawati, Sertu Suparman, turut ambil bagian dalam kegiatan penanaman pohon kelapa kecil di areal Pura Dalem Desa Adat Negara, Banjar Penataran, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Kegiatan penanaman ini […]

  • Sat Polairud Polres Tabanan Gencarkan Patroli Pesisir di Tanah Lot, Pastikan Wisata Aman dan Nyaman

    Sat Polairud Polres Tabanan Gencarkan Patroli Pesisir di Tanah Lot, Pastikan Wisata Aman dan Nyaman

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Polres Tabanan. Dalam rangka menjaga keamanan dan kenyamanan wisatawan di kawasan pesisir, Satuan Polairud Polres Tabanan melaksanakan patroli pesisir di DTW Pantai Tanah Lot, Minggu (12/10/2025) pukul 13.00 Wita. Kegiatan dipimpin langsung oleh Kasat Polairud AKP I Putu Sartika, S.H., M.H., bersama dua personel, yakni Bripka I Gede […]

  • Babinsa Aktif Lakukan Komsos dan Anjangsana, Wujud Kepedulian Terhadap Lingkungan

    Babinsa Aktif Lakukan Komsos dan Anjangsana, Wujud Kepedulian Terhadap Lingkungan

    • calendar_month Minggu, 20 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 43
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka mempererat hubungan dengan warga binaan serta mendukung program ketahanan pangan, Babinsa Desa Landih, Koramil 01/Bangli, Kodim 1626/Bangli, Serma I Komang Juni Suantara, melaksanakan kegiatan anjangsana dan komunikasi sosial (Komsos) dengan salah satu petani jeruk di wilayah Banjar Penaga, Desa Landih, Kecamatan/Kabupaten Bangli. Minggu (21/7/25). Kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan teritorial […]

  • Bhabinkamtibmas Desa Penglumbaran Susut Hadiri Giat Study Ketahanan Pangan Bidang Peternakan

    Bhabinkamtibmas Desa Penglumbaran Susut Hadiri Giat Study Ketahanan Pangan Bidang Peternakan

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Susut, 17 Oktober 2025 – Bhabinkamtibmas Desa Penglumbaran, Aiptu I Made Tegal, S.H., menghadiri kegiatan studi tiru ketahanan pangan peternakan ayam pedaging dari Desa Saba, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Kegiatan ini dilaksanakan di Kantor Desa Penglumbaran, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat Desa Saba dalam bidang peternakan ayam […]

  • Koramil Monta Turut Kawal dan  Dampingi Paskibra Hingga Selesai

    Koramil Monta Turut Kawal dan Dampingi Paskibra Hingga Selesai

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Monta Bima._ Pada Rabu, 30 Juli 2025, anggota Koramil 1608-07/Monta melaksanakan pelatihan pasukan pengibar bendera (Paskibra) di lapangan sepak bola Desa Tangga, Kecamatan Monta, Kabupaten Bima. Kegiatan diikuti oleh 100 anggota paskibra dalam rangka persiapan peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-80 tingkat Kecamatan Monta. Pelatihan paskibra ini melibatkan lima personil dari Koramil […]

expand_less