Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » TNI AU, Polri, dan Avsec Bandara Ngurah Rai Gelar Patroli Gabungan Skala Besar, Wujudkan Kenyamanan dan Keamanan Pengguna Jasa Bandara

TNI AU, Polri, dan Avsec Bandara Ngurah Rai Gelar Patroli Gabungan Skala Besar, Wujudkan Kenyamanan dan Keamanan Pengguna Jasa Bandara

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
  • visibility 20
  • comment 0 komentar

Mangupura – Dalam upaya menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat serta pengguna jasa penerbangan, Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai bersama TNI Angkatan Udara dan Avsec Bandara melaksanakan patroli skala besar pada Senin (13/10/2025) malam.

Kegiatan yang dimulai pukul 21.20 Wita ini menyasar sejumlah titik strategis di lingkungan Bandara I Gusti Ngurah Rai, seperti area terminal keberangkatan dan kedatangan domestik maupun internasional, area check-in counter, lobi, lorong Novotel, lorong Kupu-Kupu, taman air, musholla koridor, jembatan penyeberangan orang (JPO), pick-up zone, drop zone, serta gedung parkir kendaraan roda empat.

Dari hasil pemantauan di sepanjang rute patroli, petugas tidak menemukan adanya aktivitas mencurigakan maupun potensi gangguan kamtibmas. Patroli berakhir pada pukul 21.50 Wita dengan situasi di wilayah hukum Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai terpantau aman, tertib, dan kondusif.

Kasi Humas Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai Ipda I Gede Suka Artana, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan patroli gabungan ini merupakan bentuk sinergitas yang solid antarinstansi dalam menjaga keamanan lingkungan bandara yang menjadi pintu gerbang pariwisata Bali.

“Patroli ini bukan sekadar rutinitas, tetapi bentuk nyata sinergi antara TNI AU, Polri, dan Avsec Bandara untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat serta wisatawan yang datang maupun berangkat melalui Bandara Ngurah Rai,” ujar Ipda Suka Artana.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan tersebut dilakukan dengan pendekatan humanis, di mana para personel tak hanya memantau area vital, tetapi juga menyapa masyarakat dan petugas pelayanan di lapangan.

“Kami selalu mengedepankan interaksi yang humanis. Dengan cara ini, masyarakat merasa aman sekaligus nyaman melihat kehadiran aparat di lapangan,” tambahnya.

Kegiatan patroli gabungan ini diharapkan dapat terus memperkuat koordinasi lintas instansi, meningkatkan rasa aman di kawasan bandara, dan mendukung citra positif pariwisata Bali sebagai destinasi dunia yang aman, ramah, dan berbudaya.(hms25)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sat Polairud Polres Tabanan Intensifkan Patroli Pesisir di DTW Tanah Lot untuk Jaga Keamanan Wisatawan

    Sat Polairud Polres Tabanan Intensifkan Patroli Pesisir di DTW Tanah Lot untuk Jaga Keamanan Wisatawan

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Personel Satuan Polairud Polres Tabanan. melaksanakan patroli jalan kaki di sepanjang pesisir kawasan obyek wisata DTW Pantai Tanah Lot pada Minggu, 16 November 2025, sekitar pukul 13.00 WITA. Kegiatan yang dipimpin oleh Aipda I Nyoman Tana bersama Bripka I Putu Sukerta ini bertujuan memastikan situasi kamtibmas tetap […]

  • Warga Antusias, Dansatgas TMMD Tegaskan Komitmen Bangun Desa Bersama

    Warga Antusias, Dansatgas TMMD Tegaskan Komitmen Bangun Desa Bersama

    • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Jumat (1/8/2025) — Memasuki hari ke-9 pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125, semangat kebersamaan antara TNI dan masyarakat Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, semakin terasa nyata. Proyek strategis berupa pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) lengkap dengan saluran air primer yang menghubungkan Banjar Penida dan Banjar Lantangidung kini sedang berlangsung dengan […]

  • Kabag SDM Pimpin Pertemuan Rutin Polwan Polres Tabanan Bulan Septenber 2025

    Kabag SDM Pimpin Pertemuan Rutin Polwan Polres Tabanan Bulan Septenber 2025

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Polda Bali -Polres Tabanan – Humas Tabanan. Polwan Polres Tabanan melaksanakan pertemuan rutin bulanan pada Selasa (9/9/2025) bertempat di Ruang Vicon Polres Tabanan. Kegiatan yang dimulai pukul 10.30 Wita tersebut dipimpin oleh Kabag SDM Polres Tabanan, Kompol Ni Made Lestari, S.H., M.H. Pertemuan ini dihadiri 34 personel Polwan dari total 49 anggota, sementara 15 lainnya […]

  • Berjibaku Babinsa Dan Damkar Di Nusa Penida Padamkan Api Membakar Villa

    Berjibaku Babinsa Dan Damkar Di Nusa Penida Padamkan Api Membakar Villa

    • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Klungkung,- Aksi tanggap dibuktikan oleh Serda Sang Made Oka, babinsa Ped Koramil 1610-04/Nusa Penida saat mengatasi adanya kebakaran yang terjadi di wilayah binaannya pada Sabtu ( 02/08/25 ). Dengan bersinergi bersama tim pemadam kebakaran dan waerga setempat, akhirnya musibah kebakaran yang melanda sebuah villa yang berlokasi di depan Pura Dalem Bungkut, Desa Ped. Menurut Serda […]

  • SIM Keliling Polres Badung, Solusi Praktis Perpanjang SIM

    SIM Keliling Polres Badung, Solusi Praktis Perpanjang SIM

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Mangupura – Polres Badung melalui Satuan Lalu Lintas terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat dengan menghadirkan layanan SIM Keliling. Layanan ini bertujuan mempermudah masyarakat dalam melakukan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) tanpa harus datang langsung ke kantor Satpas. Pada pelaksanaannya, SIM Keliling Polres Badung hadir di Kantor Damkar Badung (sebelah timur Pasar Dalung) serta di […]

  • Koramil 1628-01/Taliwang Intensifkan Patroli Malam Demi Keamanan Wilayah

    Koramil 1628-01/Taliwang Intensifkan Patroli Malam Demi Keamanan Wilayah

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah binaan, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Suaedin, melaksanakan kegiatan patroli malam di sekitar wilayah Taliwang pada Minggu (28/09/2025) pukul 21.25 WITA. Patroli tersebut dilakukan untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga. Selain menyusuri sejumlah titik rawan, Babinsa juga menyempatkan diri menyampaikan imbauan kepada warga agar […]

expand_less