Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Rote Ndao Ajak Warga Hargai Orang Tua dan Hindari Konsumsi Miras Berlebihan

Babinsa Rote Ndao Ajak Warga Hargai Orang Tua dan Hindari Konsumsi Miras Berlebihan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
  • visibility 19
  • comment 0 komentar

Rote Ndao — Dalam menjalankan tugas pembinaan teritorial, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a Kelurahan Mokdale, Serka David Bullen, melaksanakan mediasi dan penyelesaian kesalahpahaman antara warga binaannya, Bapak Frids Pandi dan anaknya Saudara Markus Pandi, pada Senin (13 Oktober 2025) pukul 09.00 hingga 10.29 Wita bertempat di rumah Bapak Frids Pandi, Kelurahan Mokdale, Kabupaten Rote Ndao.

Kejadian berawal pada Minggu malam (12 Oktober 2025) ketika Markus Pandi mengonsumsi minuman keras saat acara syukuran hingga larut malam. Saat ditegur oleh ayahnya, yang bersangkutan merasa tersinggung hingga terjadi pertengkaran. Mengetahui hal tersebut, ketua RT setempat segera melaporkan kejadian itu kepada Babinsa untuk ditangani.

Babinsa bersama Ketua RT, orang tua adat, serta kedua pihak yang berselisih kemudian melakukan mediasi guna mencari solusi damai. Hasilnya, permasalahan berhasil diselesaikan secara kekeluargaan, dan Markus Pandi telah meminta maaf kepada ayahnya di hadapan para saksi yang hadir.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Serka David Bullen menyampaikan imbauan agar anak selalu menghargai dan menghormati orang tua, serta mengingatkan masyarakat untuk tidak mengonsumsi alkohol secara berlebihan, terutama dalam kegiatan syukuran agar tidak menimbulkan gangguan kamtibmas.

Kegiatan mediasi berlangsung dengan aman, lancar, dan penuh rasa kekeluargaan, mencerminkan peran aktif Babinsa dalam menciptakan suasana rukun dan harmonis di wilayah binaannya.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi Babinsa Dan Pemdes Nyalian Dalam Musdes Wujudkan Kemajuan Dan Kesejahteraan Desa

    Sinergi Babinsa Dan Pemdes Nyalian Dalam Musdes Wujudkan Kemajuan Dan Kesejahteraan Desa

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

        Klungkung,- Bertempat di Ruang Rapat Kantor Desa Nyalian, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Rabu ( 31/12/25 ) Babinsa Nyalian Koptu Gede Raka menghadiri rapat penetapan APBDes Nyalian tahun anggaran 2026. Dalam keterangannya, Babinsa Nyalian Koptu Gede Raka mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari proses perencanaan anggaran yang penting bagi pengelolaan keuangan desa dan […]

  • Program MBG Hadir di Kampung Bugis, Babinsa Pastikan Penyaluran Berjalan Tertib dan Lanc

    Program MBG Hadir di Kampung Bugis, Babinsa Pastikan Penyaluran Berjalan Tertib dan Lanc

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Buleleng, 2 Oktober 2025 — Upaya meningkatkan gizi anak sekolah terus digencarkan melalui program Makan Bergizi (MBG). Babinsa Kelurahan Kampung Bugis Pelda Dedy bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Mustakim, S.H. turun langsung memantau proses penyaluran paket makanan bergizi kepada para siswa di TK RA Athooriq dan SD Negeri 1 Kampung Bugis, Kamis (2/10). Penyaluran MBG kali ini […]

  • Babinsa 1623-06/Selat dukung pembangunan Desa sesuai kebutuhan masyarakat.

    Babinsa 1623-06/Selat dukung pembangunan Desa sesuai kebutuhan masyarakat.

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Peringsari Koramil 1623-06/Selat Sertu I Nengah Sukanta menghadiri kegiatan rapat Musyawarah Desa (Musdes) Penetapan Rencana Kerja Pemerintah Desa Peringsari (RKPDes) tahun anggaran 2026, di Aula kantor Desa Peringsari Kec.Selat Kab.Karangasem, pada Selasa (07/10/25). Turut hadir dalam kegiatan tersebut Sekcam Selat, Perbekel Desa Peringsari beserta staf, Babinsa Desa Peringsari, Ketua BPD, Ketua […]

  • Jumat Curhat di Lapas Kerobokan, Polantas Dengar Keluhan dan Sampaikan Rencana Rekayasa Lalin

    Jumat Curhat di Lapas Kerobokan, Polantas Dengar Keluhan dan Sampaikan Rencana Rekayasa Lalin

    • calendar_month Jumat, 12 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Mangupura – Kegiatan Jumat Curhat yang digelar di Ruang Kalapas Perempuan Lapas Kerobokan, Jumat (12/12/2025), menghadirkan jajaran Sat Lantas Polres Badung yang dipimpin Kasat Lantas AKP Ni Luh Tiviasih, S.H., M.H., selaku koordinator kegiatan. Turut hadir P.s. Kanit Kamsel Aiptu Putu Ariasa, anggota Unit Kamsel Bripka Ida Bagus Putu Gede Agung, S.H. dan Bripda Komang […]

  • HUT TNI ke-80, Kodim 1607/Sumbawa Kokohkan Persatuan Lewat Aksi Kemanusiaan

    HUT TNI ke-80, Kodim 1607/Sumbawa Kokohkan Persatuan Lewat Aksi Kemanusiaan

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa Besar, Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-80 tahun 2025, Kodim 1607/Sumbawa menggelar kegiatan Bakti Teritorial Prima Bakti Kesehatan berupa donor darah, yang dipusatkan di Aula Parikesit Makodim 1607/Sumbawa pada Senin (22/9/2025). Kegiatan sosial kemanusiaan ini diikuti oleh ratusan peserta, terdiri dari prajurit TNI jajaran Kodim 1607/Sumbawa, anggota […]

  • Kodim 1630/Mabar Dukung Sosialisasi Hakordia 2025 Bersama Kejari dan Pemda Manggarai Barat

    Kodim 1630/Mabar Dukung Sosialisasi Hakordia 2025 Bersama Kejari dan Pemda Manggarai Barat

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Labuan Bajo, 9 Desember 2025 — Dalam rangka memperingati Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) Tahun 2025, Kejaksaan Negeri Manggarai Barat menggelar kegiatan sosialisasi bertajuk “Berantas Korupsi untuk Kemakmuran Rakyat”. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Bupati Manggarai Barat dan melibatkan kolaborasi lintas instansi, yaitu Pemerintah Daerah Manggarai Barat, Kodim 1630/Mabar, dan Polres Manggarai Barat. Kegiatan sosialisasi […]

expand_less