Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Patroli Dialogis Unit Wisata Sat Pamobvit Polresta Denpasar Wujudkan Situasi Aman dan Kondusif di Kawasan Wisata Kuta

Patroli Dialogis Unit Wisata Sat Pamobvit Polresta Denpasar Wujudkan Situasi Aman dan Kondusif di Kawasan Wisata Kuta

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
  • visibility 59
  • comment 0 komentar

Badung – Personel Unit Wisata Satuan Pengamanan Obyek Vital (Sat Pamobvit) Polresta Denpasar melaksanakan kegiatan patroli dialogis di kawasan wisata Pantai Kuta dan Monumen Ground Zero Legian, Kuta Badung, pada Minggu (12/10/2025).

Dalam kegiatan tersebut, personel Sat Pamobvit Polresta Denpasar bergabung dengan personel Subdit Wisata Polda Bali melaksanakan patroli jalan kaki menyusuri area wisata, melakukan pemantauan situasi, serta berdialog dengan pengunjung dan petugas keamanan (security). Petugas juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar masyarakat maupun wisatawan tetap waspada terhadap barang bawaannya dan menjaga keamanan serta ketertiban di lingkungan sekitar.

Selain di kawasan Pantai Kuta, petugas juga melakukan pemantauan di sekitar Monumen Ground Zero Legian. Berdasarkan hasil pemantauan, situasi terpantau ramai dengan kehadiran wisatawan domestik maupun mancanegara, namun tetap dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif.

Kasi Humas Polresta Denpasar Kompol I Ketut Sukadi menjelaskan bahwa kegiatan patroli dialogis ini merupakan upaya kepolisian dalam menjaga keamanan serta memberikan rasa nyaman kepada wisatawan yang berkunjung ke Bali, khususnya di kawasan destinasi wisata unggulan seperti Kuta dan Legian.

“Melalui kegiatan patroli dialogis, petugas tidak hanya memastikan situasi tetap aman, tetapi juga mempererat hubungan dengan masyarakat dan pihak pengelola wisata sehingga tercipta sinergi dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif,” ujar Kompol I Ketut Sukadi.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tingkatkan Kesadaran Bela Negara, Babinsa Kodim 1602/Ende Laksanakan Komsos di Paupire

    Tingkatkan Kesadaran Bela Negara, Babinsa Kodim 1602/Ende Laksanakan Komsos di Paupire

    • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Ende, Dalam upaya memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta menjaga stabilitas keamanan wilayah, Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama para mahasiswa dari Kampus Universitas Flores (Unfor), Senin (1/9/2025). Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 10.00 WITA ini dilaksanakan di wilayah binaan Babinsa, tepatnya di Jalan Sam Ratulangi, Kelurahan Paupire, Kecamatan Ende Tengah, Kabupaten […]

  • Hadir Sejak Pagi, Personel Polres Bangli Wujudkan Lalu Lintas Aman dan Lancar

    Hadir Sejak Pagi, Personel Polres Bangli Wujudkan Lalu Lintas Aman dan Lancar

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Bangli – Sebagai wujud nyata komitmen Polri dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, jajaran Polres Bangli secara konsisten melaksanakan kegiatan Pengaturan Lalu Lintas Pagi (PG Pagi) guna menciptakan keamanan, ketertiban, dan keselamatan berlalu lintas di wilayah hukumnya. Kegiatan PG Pagi dilaksanakan pada Kamis, 8 Januari 2026, mulai pukul 06.30 Wita, dengan menempatkan personel Polres Bangli […]

  • Tiang Kabel Telkomsel Melintang di Jalan Imam Bonjol, Gotong Royong Warga Dan Babinsa Atasi Hambatan

    Tiang Kabel Telkomsel Melintang di Jalan Imam Bonjol, Gotong Royong Warga Dan Babinsa Atasi Hambatan

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Ende – Sebuah tiang kabel milik PT Telkomsel roboh dan menutupi sebagian Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Kota Ratu, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, pada Sabtu (15/11/2025) sekitar pukul 17.30 Wita. Kejadian ini disebabkan angin kencang yang melanda wilayah tersebut dan sempat menghambat arus lalu lintas. Tiang yang tumbang melintang di badan jalan sehingga pengendara harus […]

  • Kehadiran Babinsa di Gheo Ghoma Tingkatkan Rasa Aman dan Kepercayaan Warga

    Kehadiran Babinsa di Gheo Ghoma Tingkatkan Rasa Aman dan Kepercayaan Warga

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Ridwan Ali, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pamwil di Desa Gheo Ghoma, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, Rabu (10/12/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah, meningkatkan sinergi TNI-Rakyat, serta memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat. Kegiatan yang dimulai pukul 09.30 WITA ini diikuti enam warga desa. Babinsa memantau […]

  • Masyarakat Antusias Sambut Penjualan Beras Murah Kodim 1611/Badung

    Masyarakat Antusias Sambut Penjualan Beras Murah Kodim 1611/Badung

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Denpasar, 23 September 2025 – Dalam rangka membantu meringankan beban masyarakat serta menjaga stabilitas harga pangan, Kodim 1611/Badung kembali menggelar kegiatan penjualan beras murah di dua lokasi berbeda, yakni Kuburan Badung Monang Maning, Kecamatan Denpasar Barat, dan Jalan Raya Pemogan Setra Pemogan, Kecamatan Denpasar Selatan. Kegiatan ini disambut antusias oleh warga sekitar yang berbondong-bondong membeli […]

  • Polsek Abiansemal Maksimalkan Pelayanan Publik Lewat Pengaturan Lalin Sore

    Polsek Abiansemal Maksimalkan Pelayanan Publik Lewat Pengaturan Lalin Sore

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Dalam rangka memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan mewujudkan kelancaran arus lalu lintas di jam-jam padat, personel Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas sore hari di sejumlah titik rawan kemacetan di wilayah Kecamatan Abiansemal, Selasa (14/10/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya rutin Polsek Abiansemal dalam menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran […]

expand_less