Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Kawal Upacara Manusa Yadnya di Banjar Sapat Hingga Berjalan Aman dan Tertib

Babinsa Kawal Upacara Manusa Yadnya di Banjar Sapat Hingga Berjalan Aman dan Tertib

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

Gianyar – Tegallalang, Sabtu (11/10/2025) Sebagai bentuk kepedulian terhadap kegiatan masyarakat, Babinsa Ramil 1616-06/Tegallalang Sertu I Gusti Putu Arbajaya bersama Bhabinkamtibmas Desa Tegallalang Aiptu I Dewa Made Sandat dan Pecalang Banjar Sapat melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas dalam rangka Upacara Manusa Yadnya (Pernikahan dan Potong Gigi) yang berlangsung di Rumah Ngakan Ketut Balik, Banjar Sapat, Desa Tegallalang, Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar.

Kehadiran Babinsa bersama unsur keamanan lainnya merupakan wujud sinergi TNI–Polri dan masyarakat adat dalam memberikan rasa aman, nyaman, serta memastikan rangkaian kegiatan adat dan keagamaan berjalan dengan tertib, lancar, dan kondusif.

Dalam suasana penuh kebersamaan, tamu undangan datang silih berganti memberikan doa restu kepada kedua mempelai. Untuk mendukung kelancaran acara, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas dan Pecalang aktif mengatur lalu lintas di depan lokasi upacara sehingga arus kendaraan tetap lancar dan aman.

“Pada kesempatan ini kami menyampaikan apresiasi kepada tuan rumah dan masyarakat Banjar Sapat atas terselenggaranya upacara dengan tertib dan penuh kebersamaan. Kehadiran TNI–Polri di tengah masyarakat bukan hanya untuk pengamanan, tetapi juga untuk membangun kemitraan, memberikan pelayanan, perlindungan, dan pengayoman,” ujar Babinsa.

Kegiatan ini menjadi salah satu bukti nyata peran Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam mendukung kelancaran kegiatan adat masyarakat serta menjaga situasi kamtibmas yang aman, nyaman, dan kondusif di wilayah binaannya.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Dan Aparat Desa Kompak Salurkan Bantuan Sosial

    Babinsa Dan Aparat Desa Kompak Salurkan Bantuan Sosial

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    NTT-SABU RAIJUA, – Babinsa Desa Raekore, Koramil 1604-08/Sabu Raijua, Sertu Erens Imanuel Biha bersama aparat Desa Raekore melaksanakan kegiatan penyaluran bantuan beras Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) untuk bulan Juni–Juli Tahun Anggaran 2025. Kegiatan ini berlangsung di Kantor Desa Raekore, Kecamatan Sabu Barat, Kabupaten Sabu Raijua. Minggu (27/07/2025). Bantuan disalurkan kepada 273 Kepala Keluarga (KK), masing-masing […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Bersama Badan Gizi Gratis Pererat Sinergi Demi Kesehatan Masyarakat

    Babinsa Kodim 1602/Ende Bersama Badan Gizi Gratis Pererat Sinergi Demi Kesehatan Masyarakat

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Ende, Badan Gizi Gratis (BGN) melaksanakan kunjungan kerja ke Koramil 1602-01/Ende yang terletak di Kelurahan Rewarangga Selatan, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende, pada Selasa (12/08/2025) pukul 10.30 WITA. Kunjungan ini diikuti dan didampingi langsung oleh Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Murtaleb Duila. Kunjungan tersebut bertujuan untuk mempererat sinergi antara TNI dan Badan Gizi Gratis dalam upaya […]

  • Sinergi Babinsa, Pol PP, dan Tokoh Masyarakat Perkuat Pengamanan Desa Woha

    Sinergi Babinsa, Pol PP, dan Tokoh Masyarakat Perkuat Pengamanan Desa Woha

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Woha _ Pada Kamis malam, 8 Januari 2026, Koramil 1608-04/Woha melaksanakan apel pengecekan personil sebelum melakukan patroli Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) di wilayah teritorialnya. Dipimpin oleh Serma Ibrahim, kegiatan ini diikuti oleh 10 personil gabungan yang terdiri dari babinsa koramil, anggota Pol PP, karang taruna, serta tokoh agama dan tokoh masyarakat. Patroli Siskamling menyasar sejumlah […]

  • Babinsa Hu’u Dampingi Peletakan Batu Pertama Pembangunan Irigasi P3TGAI

    Babinsa Hu’u Dampingi Peletakan Batu Pertama Pembangunan Irigasi P3TGAI

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Babinsa Desa Hu’u Koramil 1614-03/Hu’u, Serka Rustam, aktif mendampingi masyarakat dalam kegiatan pembangunan infrastruktur pertanian. Pada Senin (29/9/2025), ia bersama Kepala Desa Hu’u, Bhabinkamtibmas, serta pemangku adat menghadiri undangan Ketua Kelompok Tani Nanga Rumba, H. Ahmad, dalam rangka peletakan batu pertama Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3TGAI) Tahun 2025, yang […]

  • Pemilihan Ketua Karang Taruna Lamonca Secara Langsung dan Demokratis

    Pemilihan Ketua Karang Taruna Lamonca Secara Langsung dan Demokratis

    • calendar_month Kamis, 15 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Dompu,NTB – Babinsa Kelurahan Monta Baru, Sertu Faruk, menghadiri kegiatan Musyawarah Warga Karang Taruna (LamONCA) Kelurahan Monta yang digelar pada Kamis, 15 Januari 2026, Kegiatan berlangsung di Aula Kantor Camat Woja dan dilaksanakan dalam rangka pemilihan Ketua Karang Taruna Lamonca periode 2026–2030. Musyawarah tersebut dihadiri oleh sejumlah unsur pemerintah dan masyarakat, di antaranya Camat Woja, […]

  • Serka Ridwan Dukung Keamanan Lingkungan dengan Ronda Malam di Desa Ntoke

    Serka Ridwan Dukung Keamanan Lingkungan dengan Ronda Malam di Desa Ntoke

    • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Bima _ Pada Jumat, 26 Desember 2025, Babinsa Koramil 1608-06/Wawo melaksanakan kegiatan patroli dan ronda malam di sejumlah desa binaan untuk meningkatkan rasa aman dan ketertiban masyarakat. Kegiatan ini dipimpin oleh beberapa Babinsa, yaitu Sertu Budiman di Desa Kambilo, Serka Burhan di Desa Rompo, Sertu Asyikin di Desa Mawu, dan Serka Ridwan di Desa Ntoke. […]

expand_less