Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Patroli Siskamling Koramil Sape Berjalan Lancar, Wilayah Desa Kowo Kondusif

Patroli Siskamling Koramil Sape Berjalan Lancar, Wilayah Desa Kowo Kondusif

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
  • visibility 17
  • comment 0 komentar

Sape _ Rabu, 8 Oktober 2025 – Sertu Sahfundi bersama satu anggota Koramil 1608-03/Sape melaksanakan kegiatan patroli Siskamling di Desa Kowo, Kecamatan Sape, Kabupaten Bima. Patroli ini dilakukan untuk memantau situasi wilayah sekaligus mengantisipasi perkembangan keamanan di wilayah Kecamatan Sape dan Kecamatan Lambu.

Kegiatan dihadiri oleh dua anggota Koramil, empat aparat desa, sepuluh warga masyarakat, termasuk tokoh pemuda dan tokoh agama, yang bersama-sama turut berpartisipasi menjaga keamanan lingkungan. Sasaran patroli mencakup pemukiman warga serta tempat tongkrongan anak muda sebagai titik rawan gangguan keamanan.

Setibanya di Desa Kowo, anggota Koramil langsung melakukan pemantauan situasi dan memberikan himbauan kepada warga agar menghindari tindakan negatif seperti penjualan miras, transaksi narkoba, serta membawa senjata tajam dan barang-barang terlarang lainnya. Himbauan tersebut disampaikan dengan harapan dapat menjaga ketertiban dan kenyamanan warga sekitar.

Patroli Siskamling yang berlangsung di Desa Kowo berjalan dengan lancar, aman, dan kondusif. Kegiatan ini menjadi bukti sinergi antara Koramil, aparat desa, tokoh masyarakat, dan warga dalam menjaga keamanan lingkungan serta menciptakan situasi yang damai dan tertib.

Dengan rutin diadakannya patroli seperti ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga keamanan bersama serta menghindari perbuatan yang dapat mengganggu ketentraman di wilayah kecamatan Sape dan Lambu.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI dan Pemerintah Desa Lenek Kalibambang Sukseskan Penyaluran Bantuan

    Sinergi TNI dan Pemerintah Desa Lenek Kalibambang Sukseskan Penyaluran Bantuan

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Lombok Timur – Babinsa Desa Lenek Kalibambang, Serda Ahmad Sualaipi dari Koramil 1615-11/Aikmel melaksanakan pendampingan kegiatan penyaluran bantuan pangan beras untuk alokasi bulan Juni dan Juli tahun 2025. Kegiatan berlangsung di Desa Lenek Kalibambang, Kecamatan Lenek, Kabupaten Lombok Timur pada Jumat (25/07/2025) Penyaluran bantuan ini dilakukan untuk membantu meringankan beban masyarakat, khususnya dalam memenuhi kebutuhan […]

  • Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Hadirkan Rasa Aman dan Nyaman di Acara Swasembada Pangan

    Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Hadirkan Rasa Aman dan Nyaman di Acara Swasembada Pangan

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole melaksanakan pengamanan wilayah (Pamwil) dan mendampingi masyarakat dalam kegiatan Syukuran Swasembada Pangan yang diikuti secara daring bersama Presiden RI dan Menteri Pertanian, bertempat di Aula Kantor Desa Keliwumbu, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, Rabu (07/01/2026). Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WITA ini dihadiri oleh Pratu Paskalis Saputra Raja selaku Babinsa Koramil […]

  • Babinsa Noelbaki Dampingi Mediasi Sengketa Tanah Secara Damai

    Babinsa Noelbaki Dampingi Mediasi Sengketa Tanah Secara Damai

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Noelbaki Koramil 1604-01/Kupang, Sertu Abdon Neno bersama Bhabinkamtibmas, Kepala Desa Noelbaki dan staf desa melaksanakan kegiatan mediasi terkait permasalahan tanah berupa jalan tani yang diklaim oleh keluarga Yacob Manafe di RT 09 RW 003 Desa Noelbaki. Kehadiran unsur aparat kewilayahan tersebut bertujuan memastikan proses mediasi berjalan aman, tertib, dan objektif demi kepentingan […]

  • Sinergi TNI, Pemda, dan BKKBN di Sumbawa: Wujudkan Generasi Sehat Bebas Stunting

    Sinergi TNI, Pemda, dan BKKBN di Sumbawa: Wujudkan Generasi Sehat Bebas Stunting

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa Besar, Komandan Kodim 1607/Sumbawa Letkol Kav Basofi Cahyowibowo S.T., menghadiri acara Launching Quick Wins Kementerian Dalam Negeri bersama BKKBN di Kabupaten Sumbawa tahun 2025, yang berlangsung di Aula H. Madilaoe ADT lantai III Kantor Bupati Sumbawa pada Jumat (19/9/2025). Launching ditandai dengan pemukulan gong oleh bupati Sumbawa Ir. H. Syarafuddin Jarot, M.P., […]

  • Cegah Konflik Horizontal, Babinsa Batutua Himbau Warga Saat Pembongkaran Blokade Jalan

    Cegah Konflik Horizontal, Babinsa Batutua Himbau Warga Saat Pembongkaran Blokade Jalan

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Jumat tanggal 14 November 2025 pukul 14.00 Wita, bertempat di RT 001 RW 001 Dusun Oemau, Desa Bo’a, Kecamatan Rote Barat, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Pelda Suandrik, melaksanakan monitoring kegiatan pembongkaran blokade jalan yang dilakukan oleh pihak tuan tanah. Pembongkaran ini dilakukan karena aksi blokade jalan tersebut selama ini telah mengganggu […]

  • TNI, Mahasiswa, dan Warga Bersatu: Gotong Royong dan Edukasi Lingkungan di Poh Bergong

    TNI, Mahasiswa, dan Warga Bersatu: Gotong Royong dan Edukasi Lingkungan di Poh Bergong

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Buleleng, 21 Oktober 2025 — Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan menjelang musim penghujan, Babinsa Desa Poh Bergong Serda Pedro Maria Lopes bersama masyarakat, penerima PKH dan BPNT, mahasiswa KKN Institut Mpu Kuturan Singaraja, serta perangkat desa melaksanakan gotong royong bersama di Jabe Pura Dalem Poh, Banjar Dinas Poh. Kegiatan yang turut dihadiri Perbekel Poh Bergong, […]

expand_less