Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Dampingi Penyaluran Bantuan Gizi Nusantara di Desa Mangge Asi

Babinsa Dampingi Penyaluran Bantuan Gizi Nusantara di Desa Mangge Asi

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
  • visibility 21
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Sebagai wujud kepedulian terhadap peningkatan kesehatan masyarakat, Babinsa Desa Mangge Asi Koramil 1614-01/Dompu, Pelda Suratman, melaksanakan pendampingan dan pemantauan kegiatan Penyaluran Logistik Bantuan Gizi Nusantara (BGN) pada Senin (06/10/2025) di wilayah Desa Mangge Asi, Kecamatan Dompu.

Program Bantuan Gizi Nusantara (BGN) merupakan inisiatif pemerintah untuk memperbaiki status gizi masyarakat serta mencegah terjadinya stunting, khususnya di wilayah pedesaan. Penyaluran logistik kali ini menyasar berbagai kelompok masyarakat penerima manfaat, antara lain anak-anak TK, SD, SMP, SMA, ibu hamil, ibu menyusui, serta balita.

Dalam arahannya kepada para petugas dan karyawan BGN, Babinsa Pelda Suratman menekankan pentingnya melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, tulus, dan ikhlas. Ia juga mengingatkan agar seluruh petugas selalu menjaga kebersihan dan kesehatan selama proses distribusi berlangsung, sehingga bantuan gizi yang diberikan benar-benar berdampak positif bagi tumbuh kembang anak serta kesehatan ibu di wilayah binaan.

“Kami berharap kegiatan ini mampu meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya gizi seimbang dan hidup sehat. Dengan terpenuhinya kebutuhan gizi anak-anak dan ibu, maka kualitas sumber daya manusia di Desa Mangge Asi dan Kabupaten Dompu akan semakin baik ke depan,” ujar Pelda Suratman.

Selain memberikan pendampingan, Babinsa juga memastikan situasi selama kegiatan berjalan aman dan tertib. Kehadiran aparat TNI di tengah masyarakat menjadi bentuk nyata komitmen dalam mendukung program-program pemerintah, sekaligus memberikan rasa aman bagi warga penerima manfaat.

Kegiatan penyaluran logistik BGN di Desa Mangge Asi berlangsung aman, tertib, dan lancar hingga selesai. Melalui keterlibatan aktif Babinsa, Koramil 1614-01/Dompu terus menunjukkan peran serta TNI dalam mendukung pembangunan kesehatan masyarakat di wilayah.

(Pendim 1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jungjung Sportifitas, Pesan Babinsa Tanglad Di Pembukaan Pordes

    Jungjung Sportifitas, Pesan Babinsa Tanglad Di Pembukaan Pordes

    • calendar_month Minggu, 3 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Klungkung,- Tidak hanya sekedar untuk menyehatkan dan menyegarkan tubuh, olahraga juga mampu digunakan sebagai alat menumbuhkembangkan persatuan. Bukan tanpa alasan, olahraga adalah bahasa paling universal untuk mempersatukan seluruh elemen bangsa. Demikian disampaikan Babinsa Tanglad Koramil 1610-04/Nusa Penida Serka I Komang Suwina saat menghadiri pembukaan Pekan Olahraga Desa ( Pordes ) di Lapangan Bola Volly Dusun […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Perkuat Kemanunggalan dengan Warga Lewat Komsos di Rewarangga Selatan

    Babinsa Kodim 1602/Ende Perkuat Kemanunggalan dengan Warga Lewat Komsos di Rewarangga Selatan

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Pada pukul 11.30 WITA, Babinsa Koramil 1602-01/Ende yang diwakili oleh Sertu Nurhadiman Soni melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah binaan di Kelurahan Rewarangga Selatan, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende. Rabu (16/07/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan kemanunggalan TNI dengan masyarakat sekaligus memastikan keamanan dan ketertiban wilayah binaan tetap terjaga. Dalam pelaksanaannya, kegiatan […]

  • Babinsa Takmung Gelar PSN Wujudkan WilayahBebas DBD

    Babinsa Takmung Gelar PSN Wujudkan WilayahBebas DBD

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Klungkung,- Pemberantasan Sarang Nyamuk ( PSN ) kembali dilakukan Babinsa Takmung Koramil 1610-02/Banjarangkan Serka Yulianta dengan bersinergi bersama Pemdes dan Puskesmas Banjarangkan II, Senin ( 29/09/25 ). Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka mengantisipasi perkembangbiakan jentik nyamuk guna mencegah timbulnya penyakit Demam Berdarah Degue ( DBD ) ini menyasar Dusun Umasalakan Desa Takmung, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten […]

  • Babinsa Duda Timur hadiri kegiatan pembinaan yowana dan pemberian pohon upakara, upaya siapkan pemimpin muda berintegritas.

    Babinsa Duda Timur hadiri kegiatan pembinaan yowana dan pemberian pohon upakara, upaya siapkan pemimpin muda berintegritas.

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Duda Timur Koramil 1623-06/Selat Kopda Kadek Sanjaya menghadiri kegiatan pembinaan yowana dan pemberian pohon upakara, dalam rangka menyukseskan program Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) Perhimpunan Pemuda Hindu Indonesia (Peradah Indonesia) khususnya dibidang lingkungan hidup. Kegiatan dilaksanakan di Pura Puseh Desa Adat Putung Desa Duda Timur Kecamatan Selat Kabupaten Karangasem, pada Minggu (14/09/25). Adapun […]

  • Kapolres Tabanan Gelar Jumat Curhat di Jatiluwih, Perkuat Sinergi Jaga Kondusivitas Kawasan Wisata

    Kapolres Tabanan Gelar Jumat Curhat di Jatiluwih, Perkuat Sinergi Jaga Kondusivitas Kawasan Wisata

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H., melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama masyarakat di kawasan Sawah Jatiluwih pada Jumat, 9 Januari 2026, pukul 10.00 s.d. 11.10 Wita. Kegiatan yang berlangsung di Gong Jatiluwih Restaurant, Desa Jatiluwih, Kecamatan Penebel, Kabupaten Tabanan ini menjadi wadah dialog terbuka […]

  • Atasi kesulitan rakyat, Babinsa Desa Duda Utara bantu warga perbaiki jalan terputus dengan material bambu.

    Atasi kesulitan rakyat, Babinsa Desa Duda Utara bantu warga perbaiki jalan terputus dengan material bambu.

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Duda Utara Koramil 1623-06/Selat Peltu I Kadek Suadnyana melaksanakan kegiatan gotong royong bersama warga memperbaiki akses jalan Desa yang terputus, di wilayah Banjar Dinas Perangsari Kelod Desa Duda Utara Kec.Selat Kab.Karangasem, pada Rabu (06/08/25). Jalan Desa yang menghubungkan Banjar Dinas Perangsari Tengah dengan Banjar Dinas Perangsari Kelod terputus karena tanahnya amblas. […]

expand_less