Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Syukuran HUT TNI ke-80 Kodim 1624/Flotim Berlangsung Penuh Keakraban dan Kebersamaan

Syukuran HUT TNI ke-80 Kodim 1624/Flotim Berlangsung Penuh Keakraban dan Kebersamaan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
  • visibility 22
  • comment 0 komentar

Larantuka, Flotim — Setelah pelaksanaan upacara peringatan HUT ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Komando Distrik Militer (Kodim) 1624/Flores Timur menggelar Acara Syukuran HUT TNI ke-80 Tahun 2025 bertempat di Gedung Serba Guna Kodim 1624/Flotim, Kelurahan Lokea, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur, pada Minggu (5/10/2025).

Acara syukuran ini mengusung tema nasional “TNI PRIMA – TNI RAKYAT – INDONESIA MAJU” dan dipimpin oleh Pabung Kodim 1624/Flotim, Mayor CZI Sunoko, dengan Perwira Tua dijabat oleh Pasi Intel Kapten Inf. Paulus Ibi Weking.

Kegiatan berlangsung dalam suasana hangat, sederhana, dan penuh makna sebagai wujud rasa syukur atas perjalanan panjang pengabdian TNI selama delapan dekade kepada bangsa dan negara.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati Flores Timur Ignasius Boli Uran, S.Fil, Bupati Lembata Petrus Kanisius Tuaq, S.P, serta unsur Forkopimda dari Kabupaten Flores Timur dan Lembata. Hadir pula para pimpinan instansi vertikal, OPD, tokoh agama, tokoh masyarakat, perwakilan BUMN/BUMD, Persit KCK Cabang XXII Kodim 1624/Flotim, serta para prajurit dan Purnawirawan TNI.

Dalam sambutannya, Pabung Kodim 1624/Flotim Mayor CZI Sunoko menyampaikan rasa syukur dan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung kegiatan Kodim 1624/Flotim. Beliau menyampaikan pesan dari Dandim 1624/Flotim yang sedang bertugas menghadiri Upacara HUT TNI di Jakarta, bahwa peringatan HUT TNI bukan hanya seremoni, melainkan momentum untuk merefleksikan perjalanan pengabdian panjang TNI dalam menjaga keutuhan, kedaulatan, dan keselamatan bangsa.

Beliau juga menegaskan komitmen Kodim 1624/Flotim untuk terus hadir di tengah masyarakat, mendukung program pemerintah daerah, memperkuat ketahanan wilayah, serta menjaga keamanan dan kondusivitas di wilayah Flores Timur dan Lembata dalam semangat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Sementara itu, Wakil Bupati Flores Timur Ignasius Boli Uran, S.Fil, dalam sambutannya mewakili pemerintah daerah, menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas kontribusi nyata TNI, khususnya Kodim 1624/Flotim, dalam mendukung pembangunan dan menjaga stabilitas wilayah. Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah demi terciptanya keamanan, ketertiban, serta kesejahteraan masyarakat.

“Selama 80 tahun perjalanan sejarahnya, TNI selalu berada di garda terdepan dalam menjaga kedaulatan bangsa. Profesionalisme dan kemitraan TNI dengan pemerintah daerah menjadi fondasi kuat bagi kemajuan daerah dan bangsa,” ujarnya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba dalam rangka HUT TNI ke-80, di antaranya Lomba PBB antar SMA, Lomba Tarian Kreasi antar Ranting Persit, Lomba Tarik Tambang antar Koramil dan Makodim, serta Lomba Domino.

Selain itu, persembahan tarian dari Persit KCK Cabang XXII Kodim 1624/Flotim dan tarian kreasi NTT turut memeriahkan suasana. Momen puncak ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Pabung Kodim 1624/Flotim, yang kemudian diserahkan kepada prajurit tertua, prajurit termuda, serta kepada Bupati Lembata dan Wakil Bupati Flores Timur sebagai simbol kebersamaan dan rasa syukur.

Rangkaian acara ditutup dengan doa bersama dan ramah tamah yang berlangsung penuh keakraban.

Secara keseluruhan, Acara Syukuran HUT TNI ke-80 Kodim 1624/Flotim berjalan dengan tertib, aman, dan penuh semangat kebersamaan, mencerminkan sinergi yang kuat antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam mewujudkan TNI PRIMA – TNI RAKYAT – INDONESIA MAJU.
(Pendim 1624)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi Babinsa dan Pemerintah Desa Wujudkan Rencana Pembangunan 2026

    Sinergi Babinsa dan Pemerintah Desa Wujudkan Rencana Pembangunan 2026

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Senin, 29 September 2025, bertempat di Aula Kantor Desa Fatumuti, Kecamatan Noemuti, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Babinsa Koramil 1618-01/Miotim, Serda Stefanus Thomas Tefa menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) sekaligus pembahasan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) tahun 2026. Kehadiran Babinsa menjadi wujud nyata peran TNI dalam mendukung pembangunan desa dan memperkuat sinergi […]

  • Kapolres Tabanan Pimpin Upacara Sertijab Kasat Pamobvit, Wujud Dinamika dan Pembinaan Karier di Lingkungan Polri

    Kapolres Tabanan Pimpin Upacara Sertijab Kasat Pamobvit, Wujud Dinamika dan Pembinaan Karier di Lingkungan Polri

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Bertempat di Lapangan Apel Polres Tabanan, Rabu (15/10/2025) pukul 10.00 Wita, telah dilaksanakan Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kasat Pamobvit Polres Tabanan berdasarkan Surat Telegram Kapolda Bali Nomor: ST/1587/X/KEP./2025 dan Surat Perintah Kapolres Tabanan Nomor: Sprin/1692/X/KEP./2025. Upacara ini dipimpin langsung oleh Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu […]

  • Tingkatkan Keamanan Polsek Mengwi Kolaborasi Dengan Linmas Laksanakan Patroli Wilayah

    Tingkatkan Keamanan Polsek Mengwi Kolaborasi Dengan Linmas Laksanakan Patroli Wilayah

    • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Mengwi – Dalam upaya menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, Polsek Mengwi melaksanakan patroli wilayah secara intensif dengan menggandeng unsur Linmas di Desa Mengwitani, Kecamatan Memgwi, Kabupaten Badung. Senin (24/11/2025) malam Patroli gabungan ini merupakan bentuk sinergitas antara kepolisian dan perangkat desa untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan, terutama pada malam hari di kawasan pemukiman, objek vital, serta […]

  • Babinsa Koramil 1612-04/Elar Hadiri Penyambutan Uskup Ruteng di Paroki St. Yusup Benteng Jawa

    Babinsa Koramil 1612-04/Elar Hadiri Penyambutan Uskup Ruteng di Paroki St. Yusup Benteng Jawa

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Manggarai Timur, 26 Oktober 2025 — Suasana penuh sukacita dan kekhidmatan menyelimuti Gereja Paroki St. Yusup Benteng Jawa, Desa Tengku Leda, Kecamatan Lamba Leda, Kabupaten Manggarai Timur. Ratusan umat Katolik bersama unsur pemerintah dan aparat keamanan turut menyambut kehadiran Uskup Ruteng dalam rangka kunjungan pastoral ke wilayah tersebut, Minggu (26/10/2025). Turut hadir dalam kegiatan itu […]

  • Patroli Gabungan Koramil Sabu Raijua Ciptakan Situasi Kondusif

    Patroli Gabungan Koramil Sabu Raijua Ciptakan Situasi Kondusif

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    NTT-SABU ARIJUA, – Koramil 1604-08/Sabu Raijua melaksanakan kegiatan patroli mandiri sistem keamanan lingkungan (siskamling) yang dipimpin langsung oleh Pgs. Danramil 08/Sabu Raijua, Lettu Inf Alexander Mahoklory. Kegiatan ini melibatkan sepuluh personel Koramil dan tiga anggota Linmas sebagai wujud sinergitas dalam menjaga keamanan serta ketertiban wilayah di Kabupaten Sabu Raijua. Sabtu malam (11/10/2025). Patroli dimulai dari […]

  • Pentingnya Percepatan Perbaikan Infrastruktur, Wakil Bupati Tabanan Tinjau Progres Pekerjaan di Desa Tista dan Bajera

    Pentingnya Percepatan Perbaikan Infrastruktur, Wakil Bupati Tabanan Tinjau Progres Pekerjaan di Desa Tista dan Bajera

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Tabanan PR – Wakil Bupati Tabanan, I Made Dirga, melakukan serangkaian peninjauan lapangan di beberapa titik penting di wilayah Kabupaten Tabanan, Senin (14/7). Kegiatan dimulai dengan memantau langsung kondisi jalan rusak di Desa Tista, Kerambitan dan perbaikan jalan jebol di Desa Bajera, Selemadeg. Dengan didampingi jajaran terkait dan tokoh masyarakat setempat, pihaknya menekankan pentingnya percepatan […]

expand_less