Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » ‎Babinsa Bagik Payung Selatan Gelar Patroli Malam Bersama Warga Jaga Kamtibmas

‎Babinsa Bagik Payung Selatan Gelar Patroli Malam Bersama Warga Jaga Kamtibmas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
  • visibility 20
  • comment 0 komentar

‎Lombok Timur – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan, Babinsa Desa Bagik Payung Selatan, Sertu Lalu Nasrudin Sebtu, anggota Koramil 1615-01/Selong, melaksanakan kegiatan patroli malam bersama warga di Dusun Dasan Reban, Desa Bagik Payung Selatan, Kecamatan Suralaga, Kabupaten Lombok Timur, pada Sabtu (04/10/2025).

‎Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Babinsa terhadap situasi keamanan lingkungan di malam hari.

‎Dalam kegiatan tersebut, Sertu Lalu Nasrudin memberikan imbauan kepada warga agar senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Ia mengingatkan pentingnya meningkatkan kewaspadaan melalui pelaksanaan ronda malam secara bergiliran, sehingga masyarakat dapat merasa aman dan nyaman dari potensi gangguan kamtibmas.

‎Babinsa juga menekankan pentingnya kerja sama antara masyarakat dan aparat keamanan dalam menjaga situasi tetap kondusif. Ia mengimbau agar warga tidak ragu untuk melaporkan setiap kejadian mencurigakan atau hal-hal menonjol yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan kepada RT, kepala wilayah (Kawil), Babinsa, atau Bhabinkamtibmas. Langkah cepat dan koordinasi yang baik dinilai menjadi kunci dalam mencegah timbulnya permasalahan di lingkungan.

‎Sertu Lalu Nasrudin menambahkan, kegiatan patroli malam seperti ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antara Babinsa dan warga binaan. Dengan adanya komunikasi yang baik, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga keamanan bersama dan tidak bergantung sepenuhnya pada aparat.

‎Melalui patroli malam tersebut, Babinsa berharap masyarakat Desa Bagik Payung Selatan dapat terus berperan aktif dalam menjaga ketertiban dan keamanan wilayahnya. Kegiatan ini sekaligus menjadi wujud nyata sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman, tenteram, dan harmonis di wilayah Kecamatan Suralaga.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Banjarangkan Gelar Panen Raya Jagung Dukung Swasembada Pangan Nasional.

    Polsek Banjarangkan Gelar Panen Raya Jagung Dukung Swasembada Pangan Nasional.

    • calendar_month Sabtu, 20 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Polsek Banjarangkan melaksanakan Panen Raya Jagung Lahan Binaan Polres Klungkung dalam rangka mendukung program swasembada pangan nasional, bertempat di lahan sawah Dusun Pau, Desa Tihingan, Banjarangkan, Klungkung, (19/12). Kegiatan panen raya ini merupakan implementasi nyata dukungan Polri terhadap program ketahanan pangan nasional melalui pengembangan pertanian produktif berbasis masyarakat. Program tersebut sejalan dengan […]

  • Wujudkan Lingkungan Bersih, Anggota Kodim 1626/Bangli Gelar Kerja Bakti di Makodim

    Wujudkan Lingkungan Bersih, Anggota Kodim 1626/Bangli Gelar Kerja Bakti di Makodim

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 47
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka menjaga kebersihan dan kerapian lingkungan, anggota Kodim 1626/Bangli melaksanakan kegiatan kerja bakti bersih-bersih di seputaran Makodim, Selasa (12/8/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasdim 1626/Bangli Kapten Inf I Dewa Gede Yudawan, dengan sasaran pembersihan halaman, taman, serta selokan di sekitar area Makodim. Seluruh personel tampak antusias mengikuti kegiatan yang bertujuan menciptakan […]

  • Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Tingkatkan Kewaspadaan Melalui Patroli Malam

    Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Tingkatkan Kewaspadaan Melalui Patroli Malam

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terus dilakukan oleh jajaran Kodim 1628/KSB melalui Koramil 1628-01/Taliwang. Pada Sabtu malam (20/9/2025) pukul 21.00 Wita, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, Koptu Muhaimin, melaksanakan patroli malam di wilayah Kecamatan Taliwang. Dalam kegiatan patroli tersebut, Babinsa tidak hanya berfokus pada pengawasan lingkungan, tetapi juga menyapa dan mengingatkan masyarakat […]

  • Samapta Polsek Abiansemal Intensifkan Patroli Harkamtibmas Di Jalur Rawan

    Samapta Polsek Abiansemal Intensifkan Patroli Harkamtibmas Di Jalur Rawan

    • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, personel Samapta Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan patroli Harkamtibmas di sejumlah jalur rawan dan kawasan sepi aktivitas pada Kamis (13/11/2025) dinihari. Kegiatan patroli ini dilakukan secara rutin sebagai langkah preventif dalam mencegah potensi gangguan kamtibmas seperti aksi balap liar, tindak kejahatan jalanan, maupun aktivitas mencurigakan yang dapat […]

  • Babinsa Manubelon Dukung Kegiatan Keagamaan Masyarakat

    Babinsa Manubelon Dukung Kegiatan Keagamaan Masyarakat

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Posramil Manubelon Koramil 1604-03/Naikliu, Kopka Imanuel Banoet, bersama jemaat GMIT Bet’el Oelamopu mengikuti kebaktian Minggu pagi yang dilaksanakan di wilayah binaan RT 12 Dusun 3 Desa Manubelon, Kecamatan Amfoang Barat Daya, Kabupaten Kupang. Minggu (21/12/2025). Kegiatan kebaktian Minggu tersebut dilanjutkan dengan pelaksanaan pembaptisan kudus bagi 10 orang anak sebagai bagian dari pembinaan […]

  • Komsos dan Pamwil Babinsa Ende Timur Tingkatkan Rasa Aman dan Nyaman Warga Mautapaga

    Komsos dan Pamwil Babinsa Ende Timur Tingkatkan Rasa Aman dan Nyaman Warga Mautapaga

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Ende, Serda Damianus Kerhi, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Jalan Melati, Kelurahan Mautapaga, Kecamatan Ende Timur. Kegiatan ini berlangsung pada Minggu, 21 September 2025, pukul 09.00 Wita hingga selesai. Kegiatan ini bertujuan memantau situasi dan perkembangan wilayah guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan. […]

expand_less