Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Blue Light Patrol Polsek Bebandem, Cegah Curanmor dan Jaga Situasi Kondusif di Malam Hari

Blue Light Patrol Polsek Bebandem, Cegah Curanmor dan Jaga Situasi Kondusif di Malam Hari

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
  • visibility 32
  • comment 0 komentar

Kepolisian terus menunjukkan komitmennya untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, tidak hanya di siang hari tetapi juga pada malam hari. Pada Jumat (3/10/2025) malam, jajaran Polsek Bebandem melaksanakan Blue Light Patrol di wilayah hukumnya untuk memberikan rasa aman kepada warga.

Kegiatan tersebut dimulai pukul 22.00 Wita hingga selesai, dengan fokus sasaran di Jalan Kuncara Giri, Kecamatan Bebandem, Kabupaten Karangasem. Jalan ini dikenal cukup ramai dilalui pengendara, sehingga sangat perlu pengawasan dari aparat kepolisian.

Kapolsek Bebandem, AKP I Gede Murdana, S.H., saat dikonfirmasi sekitar pukul 23.40 Wita menjelaskan bahwa kegiatan Blue Light Patrol merupakan wujud nyata pelayanan Polri kepada masyarakat.

“Polri hadir untuk masyarakat. Melalui kegiatan Blue Light Patrol ini, kami ingin memastikan kondisi wilayah tetap aman, terutama mencegah terjadinya tindak kejahatan jalanan seperti curanmor dan memberikan rasa aman kepada warga yang masih beraktivitas di malam hari,” ujar AKP I Gede Murdana, SH.

Patroli tersebut difokuskan di Jalan Kuncara Giri, Menuju Ke Jalan Kecicang terus Jalur Veteran Barat Obyek Vital di Kecamatan Bebandem yang sering digunakan masyarakat sebagai akses utama. Dengan menyalakan lampu rotator biru di kendaraan dinas, keberadaan polisi terlihat jelas sehingga masyarakat merasa lebih tenang.

“Kami memilih lokasi ini karena jalur tersebut cukup ramai dan rawan dijadikan sasaran pelaku tindak kejahatan. Dengan adanya patroli, diharapkan masyarakat merasa lebih terlindungi,” ungkap Kapolsek.

Patroli malam itu dilaksanakan oleh piket SPKT dan personel Polsek Bebandem, Di pimpin Pawas IPDA I Made Dodi Suartawan Mereka secara bergantian melakukan pengawasan, sekaligus menyapa masyarakat yang ditemui di sekitar lokasi.

“Personel yang bertugas kami siapkan tidak hanya untuk berpatroli, tetapi juga berinteraksi langsung dengan warga, memberikan imbauan, dan memastikan keamanan lingkungan,” ucap AKP Murdana.

Selama patroli berlangsung, petugas memberikan imbauan kepada masyarakat terkait kewaspadaan dalam berkendara maupun memarkirkan kendaraan. Polisi mengingatkan agar warga menggunakan kunci ganda serta memarkir kendaraan di tempat yang mudah diawasi untuk mencegah kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor).

“Kami menekankan kepada masyarakat agar jangan lengah. Gunakan kunci ganda, parkir di lokasi aman, dan jangan meninggalkan barang berharga di kendaraan. Hal sederhana ini sangat membantu mencegah kejahatan,” ungkap IPDA I Made Dodi Suartawan, salah satu petugas patroli.

Berdasarkan laporan di lapangan, situasi selama pelaksanaan Blue Light Patrol berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan terkendali. Tidak ditemukan adanya tindak pidana maupun gangguan keamanan. Masyarakat yang ditemui di sekitar lokasi juga memberikan respons positif atas kegiatan patroli tersebut.

“Syukur, malam ini situasi aman. Kami juga menerima banyak apresiasi dari masyarakat yang merasa nyaman dengan adanya patroli. Ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus melaksanakan kegiatan serupa secara berkesinambungan,” ungkap Kspk Polsek Bebandem.

Menurut Kapolsek Bebandem, patroli malam memiliki arti penting dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Polsek. Tidak jarang, tindak kriminal seperti pencurian kendaraan bermotor atau kejahatan jalanan terjadi saat malam hari, ketika pengawasan masyarakat mulai berkurang.

“Dengan kegiatan ini, kami ingin menekan angka kejahatan sekaligus menumbuhkan kepercayaan masyarakat bahwa polisi selalu hadir, siang maupun malam. Patroli ini bukan sekadar rutinitas, tapi juga bentuk kepedulian kami terhadap keselamatan warga,” tegas AKP Murdana.

Metode Blue Light Patrol dilakukan dengan menyalakan lampu rotator biru kendaraan dinas selama patroli keliling. Cahaya biru tersebut menjadi tanda visual yang menegaskan kehadiran polisi di lapangan. Selain itu, personel juga melakukan dialog langsung dengan masyarakat, memberikan imbauan, serta mengecek titik-titik rawan yang berpotensi dimanfaatkan pelaku kejahatan.

Pendekatan humanis pun dikedepankan dalam patroli ini. Petugas tidak hanya mengawasi jalan, tetapi juga menyapa warga, berdialog, dan memberikan edukasi mengenai pentingnya menjaga keamanan secara bersama-sama.

Pelaksanaan Blue Light Patrol oleh Polsek Bebandem membuktikan keseriusan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Karangasem. Dengan hasil yang positif, kegiatan ini diharapkan dapat terus berlanjut sebagai upaya preventif untuk menekan angka kejahatan, khususnya curanmor dan tindak kejahatan jalanan lainnya.

“Keamanan adalah tanggung jawab bersama. Polri hadir untuk memberi rasa aman, namun masyarakat juga harus ikut serta dengan meningkatkan kewaspadaan. Mari kita jaga lingkungan kita agar tetap aman dan kondusif,” pungkas Kapolsek Bebandem AKP I Gede Murdana, SH.

Polsek Bebandem.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sat Pamobvit Polres Tabanan Gelar Pengamanan Obyek Vital Perbankan, Pastikan Situasi Aman dan Kondusif

    Sat Pamobvit Polres Tabanan Gelar Pengamanan Obyek Vital Perbankan, Pastikan Situasi Aman dan Kondusif

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Untuk menjaga keamanan obyek vital, khususnya sektor perbankan, Sat Pamobvit Polres Tabanan melaksanakan kegiatan pengamanan di sejumlah bank pada Jumat (03/10/2025). Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kasat Pamobvit Polres Tabanan, AKP I Wayan Putra Yadnya, S.H., ini menempatkan personel di beberapa titik strategis perbankan yang ada di […]

  • Program Pembangunan Desa Lepadi Diminta Didukung Semua Warga

    Program Pembangunan Desa Lepadi Diminta Didukung Semua Warga

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 41
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — 4 November 2025 Babinsa Koramil 1614-03/Huu, Sertu Ruslan, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dalam rapat Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) 2026 di Aula Kantor Desa Lepadi, Selasa pagi. Dalam kegiatan tersebut, Sertu Ruslan menghimbau perwakilan toko, toga, tomas, dan toda yang hadir untuk bersama-sama mengawal pelaksanaan program pembangunan di masing-masing dusun. Ia menekankan […]

  • Dalproggar TNI AD Evaluasi Program Kodim Mataram

    Dalproggar TNI AD Evaluasi Program Kodim Mataram

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Mataram, NTB — Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram menerima kunjungan kerja dari Tim Pengendali Program dan Anggaran (Dalproggar) TNI AD Semester I Tahun Anggaran 2025, bertempat di Aula Kodim 1606/Mataram, Jalan Pejanggik No. 7 Kota Mataram, Kamis sore (17/07/2025). Kunjungan ini dipimpin langsung oleh Ketua Tim Kolonel Arm I Gusti Agung Putu Sujarnawa, S.Sos., didampingi […]

  • Gotong Royong di Jalan Vanili, Kolaborasi Aparat dan Warga Asahduren Cegah Banjir dan Jaga Kebersihan Desa

    Gotong Royong di Jalan Vanili, Kolaborasi Aparat dan Warga Asahduren Cegah Banjir dan Jaga Kebersihan Desa

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 42
    • 0Komentar

    Asahduren, 1 November 2025 – Semangat gotong royong kembali membara di Desa Asahduren. Pemerintah Desa, unsur TNI-Polri, dan masyarakat Banjar Temukus bersatu padu dalam kegiatan kerja bakti pembersihan lingkungan yang berfokus pada Jalan Vanili dan saluran air di sekitarnya. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 1 November 2025, bertempat di Banjar Temukus, Desa Asahduren, kecamatan […]

  • Kapolsek Selemadeg pimpinan Strong Point pagi, Wujud Pelayanan Prima Polri

    Kapolsek Selemadeg pimpinan Strong Point pagi, Wujud Pelayanan Prima Polri

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Selemadeg, pada hari Jumat (3/10/2025), Pkl. 06:30 s/d 08:00 Wita melaksanakan kegiatan Strong Point Pagi di kawasan parkiran dan simpang pasar Bajera. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Kompol I Wayan Suastika, S.H. bersama sejumlah personel, sebagai wujud nyata pelayanan prima Polri untuk masyarakat. ​Strong Point secara rinci bertujuan menciptakan rasa […]

  • Streamlining Tasks: Automation Gadgets Revolutionizing Everyday Work

    Streamlining Tasks: Automation Gadgets Revolutionizing Everyday Work

    • calendar_month Rabu, 17 Jan 2024
    • account_circle Rossa
    • visibility 366
    • 0Komentar

    As the timeline of technology perpetually accelerates, 2023 emerges as a testament to human creativity and ingenuity. The realm of gadgets is no longer restricted to mere utility; it’s about amplifying human potential and redefining boundaries. With each passing day, these handheld marvels become an even more integrated part of our daily lives, intertwining with […]

expand_less