Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kodim 1608/Bima Tegaskan Semangat Nasionalisme Lewat Peringatan HUT ke-80 TNI

Kodim 1608/Bima Tegaskan Semangat Nasionalisme Lewat Peringatan HUT ke-80 TNI

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
  • visibility 25
  • comment 0 komentar

Palibelo, 3 Oktober 2025 – Upacara Ziarah Nasional dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) tahun 2025 berlangsung dengan khidmat pada hari Jum’at, 3 Oktober 2025 pukul 08.00 Wita. Bertempat di Taman Makam Pahlawan (TMP) Palibelo, Desa Belo, Kecamatan Palibelo, Kabupaten Bima, acara ini mengusung tema “TNI Prima, TNI Rakyat Indonesia Maju” dan dipimpin langsung oleh Kasdim 1608/Bima Mayor Inf Asep Okinawa Muas.

Acara berlangsung dengan diikuti sekitar 150 peserta upacara, yang terdiri dari personil TNI, Polri, serta anggota Persit KCK Kodim 1608/Bima. Komandan upacara dipimpin oleh Kapten Inf Mustamin Hidayat, S. Sos., dan Pembantu Upacara oleh Kapten Inf Muhlis.

Pelibatan personil berasal dari berbagai satuan seperti Gabungan Perwira TNI-POLRI, Kodim 1608/Bima, Kompi A Yonif 742/SWY, Kompi Brimob Bima, Polres Kabupaten Bima, dan Persit KCK Kodim 1608/Bima.

Rangkaian upacara dimulai dengan masuknya komandan upacara dan persiapan pasukan. Dilanjutkan laporan perwira kepada inspektur upacara, penghormatan kepada arwah pahlawan dengan pasang sangkur, mengheningkan cipta yang dipimpin inspektur upacara, serta peletakan karangan bunga sebagai wujud penghormatan. Doa dipanjatkan oleh Serda Rifaid, diikuti penghormatan terakhir dan pelepasan sangkur.

Inspektur upacara kemudian melakukan tabur bunga yang turut diikuti oleh seluruh pasukan upacara. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan lancar dan tertib, menegaskan penghormatan dan penghargaan yang mendalam kepada para pahlawan bangsa.

Kodim 1608/Bima turut menyiapkan sarana prasarana pendukung demi kelancaran upacara ini sebagai bagian dari penghormatan dan mengenang jasa para pahlawan sekaligus sebagai momen memupuk semangat nasionalisme generasi muda untuk mencintai Tanah Air.

Upacara ini menjadi bukti nyata komitmen TNI bersama rakyat Indonesia dalam menjaga keutuhan dan kemajuan bangsa sesuai tema peringatan HUT ke-80 TNI tahun 2025.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Satgas Yonif 741/GN Pos Nananoe Sumbangkan Net dan Bola Voli kepada Masyarakat Perbatasan

    Satgas Yonif 741/GN Pos Nananoe Sumbangkan Net dan Bola Voli kepada Masyarakat Perbatasan

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Belu – Pos Nananoe berikan Net dan bola voli kepada masyarakat perbatasan bertempat di kantor Desa Nananoe, Kecamatan Nanaet Duabesi, Kabupaten Belu. Senin (21/07/2025). Inilah wujud kepeduli Satgas Yonif 741/GN melalui Pos Nananoe kepada masyarakat daerah binaannya. Melalui serangkaian kegiatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat diharapkan dapat memberikan dampak positif atas kehadiran Satgas di perbatasan. […]

  • Babinsa Koramil 1601-04/Tabundung Dampingi Petani Saat Panen di Praingkareha

    Babinsa Koramil 1601-04/Tabundung Dampingi Petani Saat Panen di Praingkareha

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Babinsa Koramil 04/Tabundung, Kodim 1601/Sumba Timur Pratu Denis Nderu Peta, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah desa binaan sekaligus membantu petani memotong padi di Desa Praingkareha, Kecamatan Tabundung, Kabupaten Sumba Timur,Kamis (23/10/2025). Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Babinsa terhadap masyarakat binaannya, khususnya para petani, dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah. Dengan turut serta membantu proses […]

  • Sinergi TNI dan Perusahaan: Babinsa Kertasari Kawal Kunjungan PT Agrinas

    Sinergi TNI dan Perusahaan: Babinsa Kertasari Kawal Kunjungan PT Agrinas

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628-01/Taliwang kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pembinaan wilayah. Babinsa Desa Labuhan Kertasari, Serda Mursaha, melaksanakan pendampingan terhadap kunjungan tim dari PT Agrinas ke lokasi Kelompok Desa Kemandirian Masyarakat Produktif (KDKMP) di Desa Labuhan Kertasari, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Rabu (10/12/2025), pukul 09,00 Wita. Kunjungan ini bertujuan untuk […]

  • Gerakan Pangan Murah Koramil Banjar: Beras Murah Jadi Buruan Masyarakat

    Gerakan Pangan Murah Koramil Banjar: Beras Murah Jadi Buruan Masyarakat

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Buleleng, Banjar – Dalam upaya membantu meringankan beban masyarakat sekaligus menjaga stabilitas harga pangan, Koramil 1609-06/Banjar bersama Kodim 1609/Buleleng menggelar kegiatan Pasar Murah Gerakan Pangan Murah (GPM) di Pasar Banjar, Dusun Ambengan, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng, Rabu (3/9). Pada kegiatan tersebut, dijual beras program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) yang berasal dari Bulog Wilayah […]

  • Polsek Kerambitan Tanggap Bencana-Pohon Tumbang di Ds Kukuh Kerambitan.

    Polsek Kerambitan Tanggap Bencana-Pohon Tumbang di Ds Kukuh Kerambitan.

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Kerambitan, Jumat 31 Oktober 2025; Kapolsek Kerambitan AKP I Putu Budiawan dan Anggota Polsek bersama Petugas BPBD, PLN serta masyarakat melaksanakan evakuasi pohon tumbang ke jalan raya bertempat di Br Samsaman Kelid Desa Kukuh. Kejadian terjadi pada hari Kamis 30 Oktober 2025 pukul 16.30 Wita dari laporan warga masyarakat setempat menghubungi Polsek Kerambitan […]

  • Dukung Transparansi Program KDKMP, Babinsa Gianyar Dibekali Pengoperasian Portal.id

    Dukung Transparansi Program KDKMP, Babinsa Gianyar Dibekali Pengoperasian Portal.id

    • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Gianyar – Makodim, Kamis (11/12/2025) Dalam rangka meningkatkan kapasitas dan kemampuan aparat kewilayahan dalam sistem pelaporan berbasis digital, Kodim 1616/Gianyar mengikuti kegiatan Video Conference (Vidcon) terkait penggunaan Aplikasi Portal.id bagi para Babinsa. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Spaban VII Kermater Sterad dan diikuti oleh seluruh jajaran Kodim secara terpusat di Aula Makodim 1616/Gianyar. Dalam pemaparannya, narasumber […]

expand_less