Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Kodim 1602/Ende Dukung Pendidikan Karakter Lewat MPLS di SMK Yos Sudarso

Babinsa Kodim 1602/Ende Dukung Pendidikan Karakter Lewat MPLS di SMK Yos Sudarso

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

Ende, Dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Praka Taruna Diharjaya DE, hadir sebagai pengisi materi di SMK Yos Sudarso Ende yang berlokasi di Kelurahan Onekore, Kecamatan Ende Tengah, Kabupaten Ende, Senin (21/7).

MPLS tahun ini mengangkat tema “Cerdas Berhati Nurani: Mengembangkan Potensi Diri dan Etika Mulia untuk Meraih Prestasi”. Sebagai bagian dari pembentukan karakter dan disiplin, Babinsa memberikan materi Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada seluruh siswa baru.

Kegiatan dimulai pukul 09.00 WITA dan diikuti oleh sekitar 117 peserta, yang terdiri dari siswa, guru, dan staf sekolah. Dalam penyampaiannya, Praka Taruna menjelaskan pentingnya kedisiplinan dan kekompakan dalam kegiatan PBB sebagai fondasi membentuk jiwa nasionalisme dan tanggung jawab.

Materi yang diberikan meliputi:

Sikap sempurna (siap dan istirahat)

Hadap kanan, hadap kiri, dan balik kanan

Langkah tegap dan langkah biasa

Lencang kanan/kiri serta penghormatan

Kegiatan berjalan dengan lancar dan ditutup pada pukul 11.00 WITA dalam suasana tertib dan penuh semangat.

Pihak sekolah menyambut baik dan mengapresiasi kehadiran TNI dalam kegiatan MPLS. Kepala Sekolah SMK Yos Sudarso menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Babinsa atas kontribusi positif dalam membina siswa baru.

“Kami sangat terbantu dengan keterlibatan Babinsa. Materi yang disampaikan bukan hanya melatih fisik, tapi juga membentuk sikap dan karakter anak-anak,” ujarnya.

Melalui kegiatan seperti ini, TNI AD terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat, serta berperan aktif dalam menciptakan generasi muda yang berkarakter dan cinta tanah air.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Dorong Warga dan Perangkat Desa Bangun Lingkungan Harmonis Lewat Patroli Bersama

    Babinsa Dorong Warga dan Perangkat Desa Bangun Lingkungan Harmonis Lewat Patroli Bersama

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Bima, 13 Januari 2026 — Babinsa Koramil 1608-05/Donggo secara aktif mengajak perangkat desa dan masyarakat untuk bersama-sama melaksanakan patroli siskamling rutin sebagai upaya menjaga keamanan dan keharmonisan lingkungan. Kegiatan ini menjadi salah satu langkah strategis dalam menciptakan suasana damai dan kondusif di wilayah binaan. Pada Selasa malam, sejumlah Babinsa seperti Sertu Usman di Desa Kananta, […]

  • Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Hadirkan Senyum Warga Lewat Kegiatan Jumat Berkah

    Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Hadirkan Senyum Warga Lewat Kegiatan Jumat Berkah

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Belu, – Dalam rangka menumbuhkan kepedulian sosial terhadap sesama, Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan Jumat Berkah dengan membagikan paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan di wilayah perbatasan Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk nyata pengabdian prajurit TNI kepada rakyat di perbatasan. Aksi sosial yang dilaksanakan […]

  • Kopda Abdul Halik Pimpin Patroli Malam di Wilayah Sekongkang

    Kopda Abdul Halik Pimpin Patroli Malam di Wilayah Sekongkang

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, anggota Koramil 1628-02/Sekongkang melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah binaan. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Minggu malam, (14/12/2025), sekitar pukul 21.20 WITA. Patroli dipimpin oleh anggota piket Koramil 1628-02/Sekongkang, Kopda Abdul Halik, dengan menyasar sejumlah titik di wilayah binaan. Dalam kegiatan tersebut, anggota patroli […]

  • Babinsa Kambera Aktif Dampingi Masyarakat Persiapan Tanam Padi

    Babinsa Kambera Aktif Dampingi Masyarakat Persiapan Tanam Padi

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 05/Waingapu,Kodim 1601/Sumba Timur,Sertu Darusman melaksanakan pendampingan kepada masyarakat dalam kegiatan bajak sawah sebagai persiapan lahan semai bibit padi di Kelurahan Lambanapu, Kecamatan Kambera, pada Senin (05/01/2026).   Kegiatan pendampingan tersebut dilaksanakan di wilayah Kelurahan Lambanapu, Kecamatan Kambera, sebagai bentuk peran aktif Babinsa dalam mendukung sektor pertanian dan menyukseskan program […]

  • Pererat Silaturahmi, Serda Irawan Laksanakan Komsos Bersama Masyarakat Karang Baru Timur

    Pererat Silaturahmi, Serda Irawan Laksanakan Komsos Bersama Masyarakat Karang Baru Timur

    • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Lombok Timur — Babinsa Desa Karang Baru Timur, Serda Irawan, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Bhabinkamtibmas dengan masyarakat bertempat di Dusun Paok Dangka, Desa Karang Baru Timur, Kecamatan Wanasaba, Kabupaten Lombok Timur. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pembinaan teritorial guna mempererat hubungan silaturahmi serta meningkatkan sinergitas antara TNI–Polri dengan masyarakat. Kegiatan Komsos tersebut […]

  • Babinsa Koramil 1602-01 Gelar Komsos dan Pamwil, Warga Ndorurea 1 Antusias Sambut Kehadiran TNI

    Babinsa Koramil 1602-01 Gelar Komsos dan Pamwil, Warga Ndorurea 1 Antusias Sambut Kehadiran TNI

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kopda Faisal Idrus, menggelar kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Kelurahan Ndorurea 1, Kecamatan Nangapanda. Kegiatan ini berlangsung sejak pukul 08.00 WITA dan diikuti oleh delapan warga masyarakat setempat. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa memantau keamanan dan ketertiban lingkungan untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif. Babinsa juga menghimbau masyarakat […]

expand_less