Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Hadir di Musdes RKP, Babinsa Lampok Wujudkan Sinergi Aparat dan Masyarakat

Hadir di Musdes RKP, Babinsa Lampok Wujudkan Sinergi Aparat dan Masyarakat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
  • visibility 19
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Desa Lampok Koramil 1628-01/Taliwang, Kopka Nugroho Pranoto, menghadiri Musyawarah Desa (Musdes) Perencanaan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026 yang digelar di Aula Kantor Desa Lampok, Kecamatan Brang Ene, Kabupaten Sumbawa Barat, Rabu malam (01/10/2025).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Lampok, Ketua BPD, Sekdes, staf desa, Kepala Wilayah, Ketua RT se-Desa Lampok, serta perwakilan masyarakat. Kehadiran Babinsa menunjukkan komitmen TNI dalam mendukung proses pembangunan desa yang partisipatif dan terarah.

Dalam kesempatan itu, Kopka Nugroho Pranoto menekankan pentingnya kebersamaan dan komunikasi antara pemerintah desa, aparat kewilayahan, dan masyarakat. Menurutnya, perencanaan pembangunan harus benar-benar menyentuh kebutuhan warga.

“Babinsa selalu siap mendampingi dan mendukung jalannya program pembangunan desa. Melalui Musdes ini, diharapkan lahir rencana kerja yang tepat sasaran demi kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.

Musyawarah berjalan dengan tertib dan aman, dimulai pukul 19.00 WITA hingga selesai pada pukul 21.20 WITA. Kehadiran Babinsa tidak hanya sebagai bentuk pengawasan, tetapi juga sebagai mitra strategis pemerintah desa dalam menjaga keamanan serta mendorong terwujudnya pembangunan yang berkelanjutan di Desa Lampok.

Dengan sinergi yang kuat antara aparat desa, masyarakat, dan TNI melalui peran aktif Babinsa, diharapkan perencanaan pembangunan Desa Lampok tahun 2026 dapat berjalan lebih optimal, transparan, dan bermanfaat bagi seluruh warga.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dampingi Posyandu Balita, Babinsa Jungutbatu  Pastikan Anak-Anak Dapat Yankes Terbaik

    Dampingi Posyandu Balita, Babinsa Jungutbatu Pastikan Anak-Anak Dapat Yankes Terbaik

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka mewujudkan masyarakat yang memiliki kualitas kesehatan yang baik, .Babinsa Jungutbatu Koramil 1610-04/Nusa Penida kembali hadir untuk mengawal pelaksanaan Posyandu Balita, Jumat ( 25/07/25 ). Kegiatan Posyandu tersebut diselenggarakan di Balai Banjar Dusun Kelod, Desa Jungutbatu, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung yang dihadiri oleh Bidan Desa beserta Kasi Pelayanan Desa dan Kadus Kelod. […]

  • Patroli Malam Babinsa Bolo Ciptakan Lingkungan Aman, Damai, dan Bebas Narkoba

    Patroli Malam Babinsa Bolo Ciptakan Lingkungan Aman, Damai, dan Bebas Narkoba

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Bolo_Bima, 07 Oktober 2025 – Babinsa Koramil 1608-02/Bolo kembali melaksanakan kegiatan ronda malam dan patroli dialogis bersama masyarakat di beberapa desa binaan. Kegiatan ini bertujuan menciptakan suasana aman, nyaman, sekaligus mempererat komunikasi dan kebersamaan antara TNI dengan warga. Di Desa Tambe, Sertu Amiruddin mengajak pemuda agar menjauhi narkoba dan minuman keras serta mengingatkan pentingnya saling […]

  • Babinsa Doropeti Himbau Warga Jaga Kerukunan dan Kebersamaan

    Babinsa Doropeti Himbau Warga Jaga Kerukunan dan Kebersamaan

    • calendar_month Minggu, 11 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Pekat,NTB – Dalam rangka meningkatkan pembinaan teritorial di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1614-05/Pekat, Sertu Sudarno, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga Desa Doropeti, Kecamatan Pekat, pada Minggu, 11 Januari 2026. Kegiatan Komsos tersebut berlangsung di Dusun Safahu dan dihadiri oleh sejumlah warga binaan. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa untuk menjalin kedekatan […]

  • Polsek Selemadeg salurkan beras murah SPHP di Manikyang

    Polsek Selemadeg salurkan beras murah SPHP di Manikyang

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Selemadeg. Dalam upaya menjaga stabilitas harga dan ketersediaan beras di tengah masyarakat, Polsek Selemadeg dipimpin Panit 1 Samapta Aiptu I Komang Rupana bersama personil lainnya menyalurkan Beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP). Kegiatan ini dilaksanakan di Wantilan Desa Adat Manikyang, Kec. Selemadeg, Kab. Tabanan, pada Sabtu (23/08/2025), siang. Polsek Selemadeg […]

  • Wujud Nyata TNI Hadir untuk Rakyat, Babinsa Laksanakan Monitoring dan Karya Bakti di Kelimutu

    Wujud Nyata TNI Hadir untuk Rakyat, Babinsa Laksanakan Monitoring dan Karya Bakti di Kelimutu

    • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Ende – Dalam rangka memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Serda Luukman, melaksanakan kegiatan Karya Bakti, Monitoring dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat Desa Nuamuri Barat, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende, pada Jumat (22/8/2025) pukul 10.40 WITA. Kegiatan tersebut berlangsung dengan aman dan lancar, diikuti oleh warga setempat sebagai bentuk sinergi antara aparat teritorial […]

  • Gotong Royong Babinsa dan Warga Suwat Bangun Jalan Usaha Tani untuk Kemudahan Petani

    Gotong Royong Babinsa dan Warga Suwat Bangun Jalan Usaha Tani untuk Kemudahan Petani

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Gianyar – Suwat, Kamis (23/10/2025) Sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan, Babinsa Desa Suwat Koramil 1616-01/Gianyar Sertu Dewa Putu Dwijati Jaya melaksanakan kegiatan peninjauan dan pendampingan pembangunan saluran irigasi serta rabat beton Jalan Usaha Tani (JUT) yang berlokasi di Subak Dauh Suwat, Desa Suwat, Kecamatan/Kabupaten Gianyar. Kegiatan ini merupakan bagian dari […]

expand_less