Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Sinergi TNI-Polri, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Sulahan Amankan Turnamen Futsal Pelajar

Sinergi TNI-Polri, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Sulahan Amankan Turnamen Futsal Pelajar

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
  • visibility 22
  • comment 0 komentar

Bangli – Babinsa Desa Sulahan Koramil 1626-02/Susut, Koptu I Made Sukadana, bersama Bhabinkamtibmas Desa Sulahan, Aiptu I Wayan Sukayasa, melaksanakan pengamanan kegiatan turnamen futsal tingkat SMP se-Kecamatan Susut. Selasa (30/09/2025)

Kegiatan olahraga futsal ini digelar dalam rangka menyambut HUT Ke-32 SMA Negeri 1 Susut yang berlangsung di GOR Bumdes Kerte Bumi, Banjar Lumbuan, Desa Sulahan, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli.

Turnamen dilaksanakan dengan sistem babak penyisihan hingga babak final, yang diikuti oleh perwakilan SMP se-Kecamatan Susut. Selain sebagai ajang kompetisi olahraga, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat persaudaraan, meningkatkan semangat sportivitas, serta menyalurkan bakat generasi muda dalam bidang olahraga futsal.

Dalam keterangannya, Babinsa Desa Sulahan menegaskan bahwa kehadiran TNI dan Polri di tengah masyarakat merupakan bentuk sinergi dalam memberikan rasa aman dan nyaman selama jalannya kegiatan. “Kami bersama Bhabinkamtibmas bersinergi menjaga kelancaran acara sehingga seluruh rangkaian kegiatan dapat berjalan tertib, aman, dan kondusif,” ungkap Koptu I Made Sukadana.

Sementara itu, Pgs. Danramil 1626-02/Susut Lettu Kav Kadek Dwi Banda Yasa menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan positif yang melibatkan para pelajar. “Turnamen futsal ini menjadi wadah yang baik bagi generasi muda untuk mengembangkan potensi sekaligus mempererat persatuan. Kami berharap kegiatan seperti ini terus digalakkan di wilayah Susut,” ujarnya.

Senada dengan itu, Dandim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, menegaskan komitmen TNI AD dalam mendukung kegiatan kepemudaan di wilayah teritorial. “Kami akan selalu hadir bersama masyarakat, khususnya dalam kegiatan yang bersifat positif bagi generasi muda. Melalui olahraga, kita membangun kedisiplinan, sportivitas, dan jiwa kebersamaan,” tegasnya.

Panitia pelaksana menyampaikan terima kasih atas dukungan dan pengamanan yang diberikan TNI–Polri, sehingga turnamen dapat berjalan lancar, aman, dan tertib.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • HUT TNI ke-80: Kodim 1603/Sikka Usung Semangat “Prima” Lewat Aksi Nyata

    HUT TNI ke-80: Kodim 1603/Sikka Usung Semangat “Prima” Lewat Aksi Nyata

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) TNI yang ke-80 tahun 2025, Kodim 1603/Sikka menggelar kegiatan Bakti Teritorial bertajuk “Prima” dengan melaksanakan kegiatan pembersihan pantai di Pantai Kita, Kelurahan Wailiti, Kecamatan Alok Barat, Kabupaten Sikka, Jumat(19/09/2025). Kegiatan dimulai dengan apel pagi yang dipimpin oleh Kasdim 1603/Sikka, Kapten Cba Dominggus M. Atamani. Dalam sambutannya, Kapten […]

  • Pengukuhan Paskibra Lunyuk Berlangsung Khidmat, Danramil Sampaikan Ucapan Selamat

    Pengukuhan Paskibra Lunyuk Berlangsung Khidmat, Danramil Sampaikan Ucapan Selamat

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 43
    • 0Komentar

    Sumbawa – NTB – Danramil 1607-07/Lunyuk Kapten Inf Radin menghadiri kegiatan Upacara Pengukuhan Anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) tingkat Kecamatan Lunyuk dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2025, kamis (14/08/2025). Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Lunyuk ini dihadiri oleh Camat Lunyuk, Kapolsek Lunyuk, Kepala UPT, para Kepala […]

  • Dukung Mutu Pendidikan, Satgas Pos Nananoe Ajak Siswa SDI Nanaenoe Kenali Lingkungan Sosial

    Dukung Mutu Pendidikan, Satgas Pos Nananoe Ajak Siswa SDI Nanaenoe Kenali Lingkungan Sosial

    • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad Pos Nananoe kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap dunia pendidikan di wilayah perbatasan. Kali ini, personel Pos Nananoe melaksanakan kegiatan pengajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) kepada para siswa SDI Nanaenoe, Kecamatan Nanaet Duabesi, Kabupaten Belu. Kegiatan ini bertujuan membantu sekolah dalam meningkatkan kualitas pembelajaran serta memberikan pemahaman dasar mengenai […]

  • Babinsa Koramil 1602-04 Aktif Mendukung Kegiatan Pembangunan SPGG untuk Kesejahteraan Anak Desa Nira Nusa

    Babinsa Koramil 1602-04 Aktif Mendukung Kegiatan Pembangunan SPGG untuk Kesejahteraan Anak Desa Nira Nusa

    • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Donatus Kiri dan Pratu Paskalis Saputra Raja, turut menghadiri kegiatan peletakan batu pertama pembangunan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPGG) di Desa Nira Nusa, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung pada pukul 09.30 Wita hingga selesai, Sabtu (6/12/2025). Acara dihadiri oleh Penanggung Jawab SPGG Desa Nira Nusa, Bapak Wilfrem M. […]

  • Tatap Muka dengan Anggota Koramil Elar, Dandim 1612/Manggarai : Babinsa Harus Hadir Atasi Kesulitan Rakyat

    Tatap Muka dengan Anggota Koramil Elar, Dandim 1612/Manggarai : Babinsa Harus Hadir Atasi Kesulitan Rakyat

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    ELAR, MANGGARAI TIMUR – Markas Koramil 1612-04/Elar menjadi pusat perhatian pada Jumat, 12 Desember 2025. Komandan Kodim (Dandim) 1612/Manggarai, Letkol Arh Amos Comenius Silaban, S.H., M.M., didampingi Ketua Persit KCK Cabang XVII Dim 1612, Ny. Resda Amos C. Silaban, melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) yang strategis. Rombongan disambut hangat oleh Danramil 1612-04/Elar, Peltu Abrau, beserta seluruh […]

  • Babinsa Desa Taloko Bersama Aparatur dan Masyarakat Sambut Positif Program KKNT STAI Al-Amin

    Babinsa Desa Taloko Bersama Aparatur dan Masyarakat Sambut Positif Program KKNT STAI Al-Amin

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Selasa, 19 Agustus 2025, Desa Taloko menjadi saksi kegiatan seminar program kerja Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) yang diselenggarakan oleh STAI Al-Amin Dompu. Dalam kegiatan tersebut, Sertu Kaharuddin sebagai Babinsa Desa Taloko turut menghadiri dan memberikan dukungan penuh. Seminar ini diadakan untuk memperkenalkan serta menyelaraskan program kerja KKNT dengan kebutuhan masyarakat desa setempat. Acara dimulai […]

expand_less