Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Serma Patriot Pensiun Dari Dinas TNI AD, Dandim Loteng: Inspirasi Bagi Prajurit

Serma Patriot Pensiun Dari Dinas TNI AD, Dandim Loteng: Inspirasi Bagi Prajurit

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
  • visibility 21
  • comment 0 komentar

Lombok Tengah – Dandim 1620/Lombok Tengah, Letkol Arm Karimmuddin Rangkuti memimpin acara Korp raport pelepasan anggotanya yang telah memasuki masa pensiun di lapangan sederhana Makodim Senin, (30/9/2025).

Acara pelepasan berlangsung khidmat di ikuti oleh seluruh anggota baik perwira, Bintara, tamtama dan PNS serta Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXX sebagai bentuk dukungan kepada anggota yang akan melaksanakan purna tugas.

Dalam arahannya, Dandim menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada prajurit dan PNS yang telah mengabdikan diri dengan dedikasi dan loyalitas tinggi selama bertahun-tahun di TNI AD.

“Masa purna tugas bukan akhir dari pengabdian, melainkan awal dari babak baru dalam kehidupan. Semangat juang, keikhlasan, dan kerja keras yang telah bapak dan ibu berikan selama ini menjadi inspirasi bagi kami semua,” ujar Letkol Arm Karimmuddin.

Anggota kodim1620/Loteng yang dilepas pada kesempatan ini yaitu Serma Patriot Kusuma Kurniawan dan PNS Suryani mereka telah mengabdikan diri dalam berbagai tugas negara seperti operasi militer di wilayah dalam negeri hampir lebih dari 30 tahun.

Dandim juga berharap agar para prajurit yang purna tugas tetap menjaga silaturahmi dan selalu merasa sebagai bagian dari keluarga besar Kodim 1620/Loteng. “Kami berharap bapak dan ibu  dapat terus memberikan sumbangsih positif bagi masyarakat,” harap Dandim.

“Teruslah berkontribusi melalui pengalaman dan keahlian yang dimiliki, serta menjadi contoh teladan di lingkungan masing-masing,” tambahnya.

Pada upacara pelepasan, Dandim juga menyerahkan tanda penghargaan sebagai wujud penghargaan dan rasa hormat dari satuan selama berdinas kurang lebih mengabdikan diri di Kodim 1620/Loteng selama 14 tahun.

Pelepasan prajurit ini tidak hanya menjadi momen perpisahan, tetapi juga bentuk penghormatan atas dedikasi mereka selama mengabdi di lingkungan TNI khususnya Kodim 1620/Loteng.

“Dengan rasa bangga, Kodim 1620/Loteng berharap kepada prajurit dan PNS yang melaksanakan persiun dapat menikmati masa pensiunnya dengan sehat, damai, dan bahagia bersama keluarga,” tandasnya.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Turun Langsung ke Lapangan, Babinsa Rote Ndao Aktif Jaga Harmoni dan Gotong Royong Warga

    Turun Langsung ke Lapangan, Babinsa Rote Ndao Aktif Jaga Harmoni dan Gotong Royong Warga

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Rote Ndao — Babinsa dari Koramil wilayah Kecamatan Lobalain kembali menunjukkan peran aktifnya di tengah masyarakat dengan melaksanakan dua kegiatan penting dalam satu hari, yakni komunikasi sosial (komsos) dan mediasi antarwarga, serta karya bakti pemasangan umbul-umbul dalam rangka menyambut HUT ke-delapan puluh Kemerdekaan Republik Indonesia. Kegiatan pertama berlangsung mulai pukul empat belas lewat dua puluh […]

  • Cegah terjadinya Kriminalitas pada malam hari, Polsek Penebel laksanakan Patroli Blue Light

    Cegah terjadinya Kriminalitas pada malam hari, Polsek Penebel laksanakan Patroli Blue Light

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Polres Tabanan, Polsek Penebel Kamis 2 Okt 2025 pkl 02.00 wita sampai dengan 04.00 wita Guna menjaga situasi Kamtibmas di Wilkum Polsek Penebel agar tetap aman dan kondusip terutama di malam hari, Personil Polsek Penebel setiap malam menggelar Patroli Blue Light, dengan sasaran Perbankan/Atm, SPBU, Pasar senggol, pemukiman penduduk dan tempat – tempat rawan C3 […]

  • Warga Antusias Terima Kartu KSB Maju, Pemdes Mantun Layani 3 Dusun 10 RT dalam Sehari

    Warga Antusias Terima Kartu KSB Maju, Pemdes Mantun Layani 3 Dusun 10 RT dalam Sehari

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Pemerintah Desa mantun  melakukan pendistribusian Kartu KSB Maju kepada seluruh warga Mantun dan dihadiri oleh Kepala Desa Mantun Heri Wibowo, SST, Camat Maluk Muliadi, SP, Sekcam Maluk Sudirman, SH.MH, Babinsa Desa Mantun Sertu Achmad Yani, Bhabinkamtibmas Bripka Ramli, perwakilan Dinas Sosial, Dinas Kominfo, serta Bank NTB Syariah. Bertempat di halaman Desa […]

  • Babinsa Koramil Dompu Dampingi Pengawasan Jaringan Tersier dan Beri Arahan ke Petani

    Babinsa Koramil Dompu Dampingi Pengawasan Jaringan Tersier dan Beri Arahan ke Petani

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Babinsa Kelurahan Kandai Dua, Serka Agus Salim dari Koramil 1614-01/Dompu Kodim 1614/Dompu, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan petani warga binaan di So Doro Cumpa, Rabu (17/12/2025) pukul 09.00 WITA. Kegiatan ini juga sekaligus mendampingi pengawas jaringan tersier, untuk memastikan proses pembangunan dan pemeliharaan jaringan pertanian berjalan sesuai rencana. Babinsa hadir untuk […]

  • Perkuat Keamanan Wilayah, Babinsa Laksanakan Monitoring di Dusun Tuambian

    Perkuat Keamanan Wilayah, Babinsa Laksanakan Monitoring di Dusun Tuambian

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 10 September 2025 – Dalam rangka memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Pratu Fandri Lofa, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus monitoring wilayah binaan di Dusun Tuambian, Desa Sakubatun, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao, pada Rabu (10/09/2025) pukul 13.00 WITA. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa sebagai […]

  • Babinsa Serda Benediktus Nainatun Teguhkan Jiwa Kebersamaan Masyarakat Tainsala

    Babinsa Serda Benediktus Nainatun Teguhkan Jiwa Kebersamaan Masyarakat Tainsala

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Selasa, 19 Agustus 2025, Wujud kedekatan TNI dengan masyarakat terus ditunjukkan Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Serda Benediktus Nainatun. Kali ini, ia melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga Dusun 2 dan 3 Desa Tainsala, Kecamatan Insana Tengah, Kabupaten TTU. Kegiatan berlangsung akrab di sela-sela kerja bakti masyarakat membersihkan halaman Polindes setempat. Dalam kesempatan itu, Serda Benediktus […]

expand_less