Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polsek Denpasar Selatan Gelar KRYD, Yustisi dan Cooling System untuk Cegah Gangguan Kamtibmas

Polsek Denpasar Selatan Gelar KRYD, Yustisi dan Cooling System untuk Cegah Gangguan Kamtibmas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
  • visibility 18
  • comment 0 komentar

Denpasar – Personel Polsek Denpasar Selatan melaksanakan kegiatan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD), Yustisi, dan Cooling System pada Senin malam (29/9/2025) guna mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas di wilayah hukumnya.

Patroli berlangsung mulai pukul 21.00 Wita dengan melibatkan empat personel yang dipimpin oleh Pawas IPTU Nyoman Restawa dan Padal AIPTU Nyoman Wijaya. Kegiatan tersebut dipantau langsung oleh Kapolsek Denpasar Selatan, AKP Agus Adi Apriyoga, S.I.K., M.H.

Rute patroli meliputi sejumlah titik rawan kejahatan, Personel juga melakukan pemantauan di area pertokoan, restoran, hotel, ATM, pemukiman, hingga halaman parkir kendaraan untuk mencegah aksi curanmor.

Adapun sasaran kegiatan mencakup pencegahan tindak pidana pencurian (C3), senpi, sajam, miras, penggunaan knalpot bising, hingga aktivitas trek-trekan oleh anak muda. Personel juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar segera melaporkan ke Polsek Denpasar Selatan apabila menemukan aktivitas balap liar melalui nomor telepon piket pawas yang telah disediakan.

Selama kegiatan berlangsung, situasi wilayah tetap aman, tertib, dan kondusif. Tidak ditemukan adanya potensi gangguan Kamtibmas.

Kapolsek Denpasar Selatan AKP Agus Adi Apriyoga, S.I.K., M.H. menegaskan pihaknya akan terus meningkatkan patroli dan memberikan pendekatan humanis melalui Cooling System. “Kami berupaya menekan angka kriminalitas sekaligus menjaga wilayah Denpasar Selatan tetap aman dan kondusif, serta mengajak masyarakat berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungannya,” ujarnya.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Hadiri Musdes Iantena, Bahas Ketahanan Pangan dan Penyertaan Modal untuk Kesejahteraan Masyarakat

    Babinsa Hadiri Musdes Iantena, Bahas Ketahanan Pangan dan Penyertaan Modal untuk Kesejahteraan Masyarakat

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA Babinsa Koramil 1603-04/Kewapante Kodim 1603/Sikka Serma La Ngkawea, menghadiri Musyawarah Desa (MUSDES) di Desa Iantena untuk membahas persentase proposal penyertaan ketahanan pangan melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) dan rancangan Peraturan Desa (PERDes) tentang penyertaan modal. MUSDES yang berlangsung di Aula Kantor Desa Iantena, Kec. Kewapante, Kab. Sikka dihadiri oleh sekitar 50 orang ini […]

  • Koptu Sukardin Turun Langsung Dampingi Penyaluran BLT-DD Desa Lape

    Koptu Sukardin Turun Langsung Dampingi Penyaluran BLT-DD Desa Lape

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Dalam upaya memastikan bantuan pemerintah tepat sasaran dan berjalan lancar, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Lape, Kecamatan Lape, Koptu Sukardin, melaksanakan kegiatan pendampingan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) kepada warga yang berhak menerima bantuan. Kegiatan penyaluran BLT-DD ini berlangsung pada Kamis (17/07/2025), bertempat di Kantor Desa Lape. Sebanyak 42 warga […]

  • Ratusan Warga Ikuti Iring-Iringan Upacara Melasti ke Pantai Purnama

    Ratusan Warga Ikuti Iring-Iringan Upacara Melasti ke Pantai Purnama

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Gianyar — Ubud, Minggu (19/10/2025) Demi kelancaran pelaksanaan kegiatan adat di wilayah binaannya, Babinsa Desa Mas Koramil 1616-02/Ubud Sertu Made Surita bersama Bhabinkamtibmas Desa Mas Aiptu Made Karuna dan Pecalang Desa Adat Banjar Bangkilasan Desa Mas Kecamatan Ubud melaksanakan kegiatan pengawalan serta pengaturan arus lalu lintas dalam rangka Upacara Melasti Ida Sesuhunan Ratu Sakti Pura […]

  • Mohon Kelancaran Usaba Gumang dan Perdamaian Desa, Kapolres Karangasem gelar Persembahyangan di Pura Gumang

    Mohon Kelancaran Usaba Gumang dan Perdamaian Desa, Kapolres Karangasem gelar Persembahyangan di Pura Gumang

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H., didampingi Pejabat Utama (PJU) Polres Karangasem melaksanakan persembahyangan di Pura Gumang Desa Bugbug pada Jumat, 3 Oktober 2025. Persembahyangan ini dilakukan dalam rangka memohon kelancaran pelaksanaan kegiatan Usaba Gumang/Kadulu Alit yang akan mencapai puncaknya pada Minggu, 5 Oktober 2025. Usaba Gumang merupakan upacara adat […]

  • Polsek Gianyar Intensifkan Patroli Antisipasi C3, Kapolres Tekankan Kehadiran Polri di Tengah Masyarakat

    Polsek Gianyar Intensifkan Patroli Antisipasi C3, Kapolres Tekankan Kehadiran Polri di Tengah Masyarakat

    • calendar_month Sabtu, 10 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Gianyar — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polsek Gianyar melaksanakan patroli rutin antisipasi daerah rawan C3 (curat, curas, dan curanmor) di wilayah hukum Polsek Gianyar, Jumat (9/1/2026). Patroli dilaksanakan dengan menyasar lokasi-lokasi yang berpotensi terjadinya gangguan kamtibmas, seperti pasar tradisional, pertokoan, objek vital, serta objek wisata. Selain patroli, personel juga melaksanakan kegiatan […]

  • Koramil 1628-03/Seteluk Terus Hadir di Tengah Warga Lewat Patroli Malam Babinsa

    Koramil 1628-03/Seteluk Terus Hadir di Tengah Warga Lewat Patroli Malam Babinsa

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk, Serda Muhamad Hidir, melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah Kecamatan Seteluk pada Rabu (01/10/2025) malam. Patroli ini dilakukan sebagai upaya preventif untuk menciptakan situasi yang aman, tertib, dan kondusif, khususnya di malam hari. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan […]

expand_less