Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Peduli Dunia Pendidikan, Babinsa Berikan Bimbingan Belajar Kepada Anak-Anak Paud

Peduli Dunia Pendidikan, Babinsa Berikan Bimbingan Belajar Kepada Anak-Anak Paud

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
  • visibility 30
  • comment 0 komentar

KODIM 1605/BELU, Sebagai upaya dalam mengembangkan kemampuan anak-anak, Babinsa Desa Silawan Koramil 1605-07/Wedomu Serma Duarte Dos Santos memberikan bimbingan belajar kepada anak-anak Paud Sinar Libas di Dusun Aisik Aiseban, Desa Silawan, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu, Senin (29/9/2025).

Dalam kegiatan itu Anak-anak Paud sangat antusias ketika mengikuti proses belajar menggambar dan menghitung angka. Suasana keakraban terlihat saat Babinsa dengan didampingi para tutor dan orang memberikan instruksi memberikan pengenalan berbagai macam angka dan menggambar kepada anak-anak Paud.

Selaku pendiri Paud Sinar Libas, Babinsa Serma Duarte Dos Santos mengatakan, Pendidikan anak usia dini (PAUD) sangat penting sebagai dasar perkembangan anak sebelum memasuki tahapan pendidikan selanjutnya, selain itu pendidikan anak usia dini sebagi salah satu upaya untuk meningkatkan sumber daya manusia khususnya anak-anak.

“Pada masa ini anak-anak belajar dengan cara bermain, hal ini merupakan konsep yang diajarkan kepada anak sesuai dengan usia perkembangan mereka hal ini karena anak merupakan generasi penerus yang harus kita persiapkan kedepannya” jelas Babinsa Duarte.

Ia juga menegaskan bahwa sebagai Babinsa sudah merupakan kewajiban untuk ikut membantu memberikan bimbingan kepada anak-anak Paud, ini merupakan wujud kepedulian TNI khususnya sebagai Babinsa kepada dunia pendidikan dan juga sekaligus mengenalkan profesi TNI agar lebih dekat dengan anak-anak.

“Sebagai pendiri Paud ini tentunya saya juga memiliki rasa tanggung jawab yang besar dalam membentuk karakter serta menyiapkan generasi muda yang berkualitas khususnya pada anak usia dini sehingga kelak mereka menjadi generasi emas bangsa Indonesia” tandas Duarte.

Pada kesempatan itu Ia juga memberikan beberapa himbauan agar sebelum belajar di awali dengan berdoa, selalu semangat dalam proses belajar mengajar agar kelak menjadi manusia yang berguna bagi bangsa dan negara ke depan serta selalu menjaga kebersihan di lingkungan sekolah karena kebersihan merupakan bagian dari iman.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Selemadeg berikan Edukasi Narkoba & Kamseltibcar lantas Siswa MPLS SMPN 1 Selemadeg

    Polsek Selemadeg berikan Edukasi Narkoba & Kamseltibcar lantas Siswa MPLS SMPN 1 Selemadeg

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Selemadeg. Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMPN 1 Selemadeg tahun pelajaran 2025/2026 tak hanya menjadi ajang perkenalan lingkungan sekolah bagi 211 peserta didik baru, tetapi juga momentum krusial untuk membekali mereka dengan pengetahuan vital. Pada Kamis pagi, 24 Juli 2024, para siswa dibekali edukasi komprehensif mengenai bahaya narkoba oleh Kanit Binmas […]

  • Komsos Babinsa Ularan Wujudkan Lingkungan Aman, Tertib, dan Kondusif

    Komsos Babinsa Ularan Wujudkan Lingkungan Aman, Tertib, dan Kondusif

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

      *SERIRIT, 04/01/2026)* — Dalam rangka mempererat hubungan serta meningkatkan sinergi antara TNI dan masyarakat, Babinsa Desa Ularan Koramil 1609-03/Seririt Sertu Putu Ari Setiadi melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat Banjar Dinas Yadnya Kerthi, Desa Ularan, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Minggu, 4 Januari 2026, mulai pukul 11.00 WITA. Kegiatan Komsos […]

  • Sinergi Babinsa dan Warga Perkuat Keamanan Lingkungan di Monta

    Sinergi Babinsa dan Warga Perkuat Keamanan Lingkungan di Monta

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Monta – Babinsa Koramil 1608-07/Monta jajaran Kodim 1608/Bima melaksanakan kegiatan teritorial patroli dan ronda malam (siskamling) bersama warga di sejumlah desa binaan, Kamis (18/12/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta meningkatkan peran aktif warga dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Di Desa Pela, Kecamatan Monta, Babinsa Serda Muhammad melaksanakan patroli […]

  • Koramil 1628-05/Jereweh Dukung Suksesnya Kades Cup I Desa Belo dengan Pengamanan Ketat

    Koramil 1628-05/Jereweh Dukung Suksesnya Kades Cup I Desa Belo dengan Pengamanan Ketat

    • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Pertandingan Open Turnamen Kades Cup I Desa Belo tahun 2025 kembali digelar di Lapangan Lalu Magaparang, Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan yang berlangsung pada Rabu sore (03/09/2025), diikuti oleh tim-tim terbaik dari berbagai desa dan mendapat perhatian luas dari masyarakat setempat. Turnamen yang dipimpin oleh penanggung jawab kegiatan, Arman Efendi, […]

  • Masyarakat Merasakan Dampak Positif Pengurangan Gangguan Malam Usai Patroli Babinsa

    Masyarakat Merasakan Dampak Positif Pengurangan Gangguan Malam Usai Patroli Babinsa

    • calendar_month Senin, 12 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Minggu, 11 Januari 2026 – Babinsa Koramil 1608-07/Monta kembali melaksanakan patroli Siskamling secara intensif di beberapa desa wilayah Kecamatan Monta, Kabupaten Bima. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran dan peran aktif warga dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, terutama pada malam hari. Sejak intensifnya kegiatan patroli Siskamling dari Babinsa, masyarakat mulai merasakan pengurangan gangguan keamanan dan […]

  • Babinsa Koramil 1602-02 Dorong Sinergi TNI–Rakyat Lewat Komsos di Lio Timur

    Babinsa Koramil 1602-02 Dorong Sinergi TNI–Rakyat Lewat Komsos di Lio Timur

    • calendar_month Minggu, 30 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Ende, — Dalam rangka memperkuat keamanan wilayah dan meningkatkan kedekatan TNI dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Arnoldus Seba, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Kelurahan Watuneso, Kecamatan Lio Timur, Kabupaten Ende, Minggu pagi (30/11) pukul 08.30 Wita hingga selesai. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa sebagai aparat teritorial […]

expand_less