Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Program Makan Bergizi Gratis di Celuk Berjalan Lancar dengan Pendampingan Babinsa

Program Makan Bergizi Gratis di Celuk Berjalan Lancar dengan Pendampingan Babinsa

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
  • visibility 20
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Senin (29/8/2025) Babinsa Desa Celuk Koramil 1616-05/Sukawati, Sertu I Komang Kamaryana, melaksanakan monitoring sekaligus pengecekan Dapur Sehat Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang berlokasi di Jl. Subak Mungkul, Desa Celuk, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar.

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa memberikan dukungan penuh dengan memastikan kebersihan dapur serta kelayakan makanan yang diproduksi sebelum didistribusikan. Hal ini bertujuan agar setiap menu yang disalurkan dalam program MBG benar-benar aman, higienis, dan layak dikonsumsi oleh anak-anak di sekolah. Selain itu, Babinsa juga turut serta mendampingi proses pengantaran makanan bergizi sehat ke beberapa sekolah di wilayah Desa Celuk.

Adapun sekolah penerima manfaat program MBG di Desa Celuk berjumlah 522 siswa, yang tersebar di beberapa sekolah, yaitu PAUD Kumara Jaya (20 siswa), SD Negeri 1 Celuk (171 siswa), SD Negeri 2 Celuk (158 siswa), dan SD Negeri 3 Celuk (173 siswa).

Pada kesempatan ini, menu yang disalurkan kepada siswa terdiri dari nasi putih dengan lauk ayam goreng, tahu goreng, sayur wortel dan kacang panjang, serta buah anggur sebagai pelengkap gizi.

Melalui pendampingan langsung dari Babinsa, diharapkan pelaksanaan program MBG dapat berjalan lancar, sehat, serta memberikan manfaat nyata bagi peningkatan gizi dan semangat belajar para siswa di wilayah Desa Celuk.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wujud Kepedulian Lingkungan, Babinsa Koramil 1603-01/Alok Bersama Warga Lakukan Aksi Bersih Desa

    Wujud Kepedulian Lingkungan, Babinsa Koramil 1603-01/Alok Bersama Warga Lakukan Aksi Bersih Desa

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    NTT, Sikka — Dalam upaya menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan, Babinsa Desa Nele Koramil 1603-01/Alok, Serka Yefta Yoel Honin, bersama perangkat desa dan masyarakat melaksanakan kegiatan kerja bakti membersihkan rumput di sekitar lapangan Desa Nele, Kecamatan Nelle, Kabupaten Sikka, pada Sabtu (25/10/2025). Kegiatan ini diikuti oleh Babinsa, perangkat desa, dan warga setempat yang dengan semangat […]

  • Minimalisir Gangguan Kamtibmas Malam Hari, Polsek Bebandem Gelar Blue Light Patrol

    Minimalisir Gangguan Kamtibmas Malam Hari, Polsek Bebandem Gelar Blue Light Patrol

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Menciptakan situasi yang aman dan kondusif di daerah hukum Polsek Bebandem, rutin melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol. Kegiatan ini dipimpin Pawas Kanit Intel IPDA I Wayan Sudibia Bersama piket Kspk, mobiling dengan menyalakan lampu rotator berwarna biru dan difokuskan di titik-titik rawan kejahatan serta objek vital di wilayah kecamatan Bebandem. Kamis (13/11/2025) dini hari. Blue […]

  • Polres BandaraNgurah Rai Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2025

    Polres BandaraNgurah Rai Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2025

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Badung – Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai menggelar upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2025 pada Rabu (1/10/2025), bertempat di halaman Mako Polres. Upacara dipimpin oleh Wakapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai Kompol I Nengah Sudiarta, S.Sos. selaku inspektur upacara. Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2025 kali ini mengambil tema “Pancasila Perekat […]

  • Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko Tinjau Situasi Wilayah di Kecamatan Lepembusu Kelisoke

    Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko Tinjau Situasi Wilayah di Kecamatan Lepembusu Kelisoke

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Serda Alamsyah, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan pemantauan wilayah di Desa Mukureku Sa Ate, Kecamatan Lepembusu Kelisoke, Kabupaten Ende, pada Senin (21/7/2025) pukul 09.45 WITA. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok aparat komando kewilayahan dalam menjalin kedekatan dengan masyarakat sekaligus menjaga stabilitas keamanan wilayah binaan. Dalam kegiatan tersebut, Serda […]

  • Sinergi TNI–Polri dan TN Tambora Cegah Tipihut

    Sinergi TNI–Polri dan TN Tambora Cegah Tipihut

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Dompu,NTB– Kodim 1614/Dompu bersama Balai Taman Nasional Tambora dan unsur terkait melaksanakan kegiatan Smart Patrol di jalur Transat (Grid 351), Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu, pada Kamis, 2 Oktober 2025. Patroli terpadu ini difokuskan untuk mengantisipasi tindak pidana kehutanan (Tipihut) di kawasan konservasi Gunung Tambora. Kegiatan dipimpin langsung oleh Polhut SPTN II Pekat, Bapak Sabaruddin, dengan […]

  • Samapta Polsek Abiansemal Rutin Gelar Patroli Subuh, Pastikan Wilayah Aman & Kondusif

    Samapta Polsek Abiansemal Rutin Gelar Patroli Subuh, Pastikan Wilayah Aman & Kondusif

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di waktu rawan, personel Samapta Polsek Abiansemal melaksanakan patroli subuh secara rutin di wilayah hukumnya, Rabu dinihari (22/10/2025). Patroli ini difokuskan pada jalur-jalur sepi dan lokasi yang berpotensi menjadi sasaran tindak kriminalitas, seperti kawasan pertokoan, Perbankan, dan pemukiman penduduk. Selain itu, personel juga melakukan dialog dengan […]

expand_less