Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Bakajaya Gelar Patroli Ronda Malam, Tingkatkan Kewaspadaan Warga

Babinsa Bakajaya Gelar Patroli Ronda Malam, Tingkatkan Kewaspadaan Warga

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
  • visibility 24
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB– Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaan, Babinsa Desa Bakajaya Koramil 1614-01/Dompu, Serka Isyra, melaksanakan kegiatan patroli ronda malam bersama Karang Taruna dan warga di Dusun Mpuri, Minggu (28/9/2025).

Kegiatan ini dilakukan dengan semangat kebersamaan melalui ronda malam sekaligus kongkow santai dengan warga binaan. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menyampaikan imbauan agar masyarakat selalu waspada terhadap potensi tindak kriminalitas, khususnya pencurian yang kerap terjadi saat rumah ditinggalkan. Serka Isyra menekankan pentingnya memastikan pintu rumah dan pagar terkunci dengan baik sebelum bepergian.

Selain memberikan pesan kewaspadaan, Babinsa juga mengajak warga untuk terus menjaga persatuan dan kekompakan dalam membangun sistem keamanan lingkungan yang solid. Menurutnya, keamanan bukan hanya tanggung jawab aparat, tetapi juga membutuhkan partisipasi aktif dari seluruh elemen masyarakat.

“Keamanan dan ketertiban lingkungan bisa tercapai jika kita saling peduli dan bekerja sama. Ronda malam seperti ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dan kebersamaan yang harus terus dipertahankan,” ujar Serka Isyra di sela kegiatan.

Kegiatan ronda malam bersama warga ini tidak hanya menjadi ajang menjaga keamanan, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antara TNI dan masyarakat. Dengan suasana keakraban yang terjalin, diharapkan mampu memperkuat komunikasi sosial dan meningkatkan rasa kebersamaan.

Selama kegiatan berlangsung, situasi tetap aman, tertib, dan kondusif. Kehadiran Babinsa bersama Karang Taruna mendapat sambutan positif dari warga yang merasa lebih tenang dengan adanya patroli rutin tersebut.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kerja Nyata di Tanah Cibal, TMMD Kodim 1612/Manggarai Ubah Akses Petani Jadi Lebih Mudah

    Kerja Nyata di Tanah Cibal, TMMD Kodim 1612/Manggarai Ubah Akses Petani Jadi Lebih Mudah

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Manggarai, 9 Oktober 2025 – Semangat gotong royong TNI dan rakyat di Kabupaten Manggarai membuahkan hasil signifikan. Baru satu hari sejak dibuka resmi, program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1612/Manggarai langsung tancap gas di lima desa sasaran di Kecamatan Cibal. Salah satu fokus utama yang menunjukkan progres luar biasa adalah pekerjaan fisik di […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Hadir di Tengah Masyarakat Desa Je’o Du’a untuk Pamwil dan Komsos

    Babinsa Kodim 1602/Ende Hadir di Tengah Masyarakat Desa Je’o Du’a untuk Pamwil dan Komsos

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Clementino P. Dasilva bersama Pratu Laurensus menggelar kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Dusun Ranaloo, Desa Je’o Du’a, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, Senin (11/8/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 Wita ini bertujuan memantau keamanan wilayah guna menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah binaan. Selain itu, Babinsa […]

  • Babinsa Koramil 1614-01 Dompu Kawal Penyaluran Gizi Nusantara

    Babinsa Koramil 1614-01 Dompu Kawal Penyaluran Gizi Nusantara

    • calendar_month Jumat, 29 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas gizi anak kembali mendapat dukungan penuh dari TNI AD. Pada Jumat (29/8/2025), Babinsa Desa Mangge Asi Koramil 1614-01/Dompu, Pelda Suratman, turun langsung mendampingi kegiatan Penyaluran Logistik Bantuan Gizi Nusantara (BGN) di wilayah binaannya. Program BGN ini didistribusikan secara menyeluruh kepada berbagai jenjang pendidikan dan layanan masyarakat, mulai […]

  • TNI AD Perkuat Hubungan dengan Warga dan Jaga Kamtibmas di Watuneso

    TNI AD Perkuat Hubungan dengan Warga dan Jaga Kamtibmas di Watuneso

    • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Pratu Muhamad Safari, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Kelurahan Watuneso, Kecamatan Liotimur, Kabupaten Ende, Senin pagi. Kegiatan ini dimulai pukul 09.30 Wita dan berlangsung hingga selesai dengan aman dan tertib. Kegiatan yang dilakukan Babinsa bertujuan memantau keamanan wilayah, memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, […]

  • Dandim Cup II: Kodim 1601/Sumba Timur Adakan Turnamen Bola Voli Memperingati HUT TNI ke-80

    Dandim Cup II: Kodim 1601/Sumba Timur Adakan Turnamen Bola Voli Memperingati HUT TNI ke-80

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-80, Komando Distrik Militer (Kodim) 1601/Sumba Timur, menggelar Turnamen Bola Voli Dandim Cup II bertempat di lapangan Pahlawan, Jalan Ir Sukarno No 11, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur,pada Jum’at (12/09/2025). Kegiatan turnamen bola voli Dandim Cup II […]

  • Polsek Bebandem Laksanakan Blue Light Patrol untuk Antisipasi Gangguan Kamtibmas

    Polsek Bebandem Laksanakan Blue Light Patrol untuk Antisipasi Gangguan Kamtibmas

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Polsek Bebandem melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol di wilayah hukum Polsek Bebandem, Senin (13/10/2025). Kegiatan ini dipimpin oleh Pawas Aiptu I Ketut Surawan, dengan piket SPKT beberapa personel lainnya dari Unit Samapta dan Intel/Reskrim Polsek Bebandem. Tujuan dari kegiatan Blue Light Patrol ini adalah untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat atas kehadiran […]

expand_less