Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Pererat Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Detusoko Gelar Komsos di Lepembusu Kelisoke

Pererat Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Detusoko Gelar Komsos di Lepembusu Kelisoke

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

Ende, Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Kopka Edwin Deru Pay, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan pemantauan wilayah di Desa Nggumbelaka, Kecamatan Lepembusu Kelisoke, Kabupaten Ende, pada Minggu pagi (28/9), sekitar pukul 09.15 WITA.

Kegiatan ini bertujuan untuk memantau perkembangan situasi dan kondisi keamanan di wilayah binaan serta memberikan rasa aman kepada masyarakat setempat. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menyampaikan himbauan kepada warga agar senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.

“Keamanan lingkungan adalah tanggung jawab bersama. Kehadiran TNI, khususnya Babinsa, bertujuan untuk mendampingi masyarakat dalam mewujudkan lingkungan yang kondusif,” ujar Kopka Edwin Deru Pay di sela-sela kegiatan.

Masyarakat Desa Nggumbelaka menyambut baik kehadiran Babinsa yang dinilai selalu hadir dan aktif di tengah-tengah warga. Kegiatan berlangsung dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan, dengan cuaca cerah yang mendukung jalannya pemantauan dan silaturahmi.

Kegiatan Komsos dan pemantauan wilayah ini merupakan bagian dari tugas pokok Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) sebagai ujung tombak TNI AD di daerah. Tujuannya adalah untuk membantu mengatasi kesulitan rakyat sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung aman, lancar, dan penuh antusiasme dari warga desa binaan.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jaga Kelestarian Budaya dan Lingkungan, Babinsa Kaliakah Hadiri Kegiatan Hari Kulkul

    Jaga Kelestarian Budaya dan Lingkungan, Babinsa Kaliakah Hadiri Kegiatan Hari Kulkul

    • calendar_month Minggu, 11 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

      JEMBRANA – Babinsa Desa Kaliakah, Sertu I Putu Eka Adnyana, menunjukkan dedikasinya dalam mendukung kegiatan masyarakat dengan menghadiri sekaligus mengawal rangkaian peringatan hari besar tingkat desa yang dipusatkan di Desa Kaliakah, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Minggu (11/01/2026). Kegiatan yang berlangsung meriah ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional (Hardesnas), Hari Kulkul Posyandu, serta […]

  • Polsek Kerambitan melaksanakan Pengamanan Ibadah Missa Mingguan Jemaat Suluh Kasih

    Polsek Kerambitan melaksanakan Pengamanan Ibadah Missa Mingguan Jemaat Suluh Kasih

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Kerambitan, Minggu 16 November 2025 ; Perwira Pengawas (Pawas) Iptu I Kadek Romiawan, S.H. bersama 4 Orang Piket Fungsi Polsek Kerambitan melaksanakan Pengamanan Peribadahan Missa Mingguan Jemaat Suluh Kasih. Adapun kegiatan pemgamanan tersebut dimulai pukul 09.00 s/d 10.00 wita bertempat di Pos Pembinaan Iman GKPB Suluh Kasih Banjar Tibubiu Kaja, Desa Tibubiu-Kerambitan, dalam […]

  • Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka Hadiri Penyaluran BLT di Desa Blepanawa

    Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka Hadiri Penyaluran BLT di Desa Blepanawa

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Larantuka,Flotim – Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka, Koptu Juliao Da Cruz bersama Praka Guntur Madi Sukarno, menghadiri kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) bulan Juli 2025 kepada warga masyarakat Desa Blepanawa, Kecamatan Demon Pagong, Kabupaten Flores Timur, pada Jumat (18/07/2025) pukul 09.00 Wita. Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Desa Blepanawa ini diikuti oleh warga penerima manfaat […]

  • Komsos dan Pamwil Babinsa Kodim 1602/Ende Sambut Antusias Warga Desa Tou Barat

    Komsos dan Pamwil Babinsa Kodim 1602/Ende Sambut Antusias Warga Desa Tou Barat

    • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Ende – Dalam upaya menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Denis Fernande, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di wilayah binaannya, tepatnya di Desa Tou Barat, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, pada Sabtu (26/7/2025). Kegiatan yang dimulai pada pukul 09.05 WITA ini berlangsung […]

  • Pimpin Apel Jampim Awal Tahun, Kapolsek Dentim Lakukan Evaluasi dan Konsolidasi Pasca Pengamanan Nataru

    Pimpin Apel Jampim Awal Tahun, Kapolsek Dentim Lakukan Evaluasi dan Konsolidasi Pasca Pengamanan Nataru

    • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Mengawali pelaksanaan tugas di awal tahun 2026, Kapolsek Denpasar Timur (Dentim) Kompol I Ketut Tomiyasa, S.H., M.H., memimpin langsung Apel Jam Pimpinan (Jampim) yang berlangsung pada Jumat (02/01/2026) pukul 08.00 Wita, bertempat di Mako Polsek Dentim. Apel Jampim tersebut diikuti oleh seluruh personel Polsek Dentim serta dihadiri para Pejabat Utama (PJU). Kegiatan ini menjadi momentum […]

  • Bersama Perangkat Desa, Babinsa Peliatan Kawal Langsung Penyaluran Beras CBP 2025

    Bersama Perangkat Desa, Babinsa Peliatan Kawal Langsung Penyaluran Beras CBP 2025

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Gianyar – Ubud, Selasa (15/7/2025) — Bertempat di Kantor Perbekel Desa Peliatan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Babinsa Desa Peliatan, Koramil 1616-02/Ubud, Pelda I Made Hubuh, bersama staf desa, melaksanakan pengamanan dan pendampingan kegiatan penyaluran bantuan pangan berupa beras yang berasal dari Cadangan Bantuan Pangan (CBP) tahun 2025, disalurkan oleh Bulog Pusat. Bantuan ini merupakan bagian […]

expand_less