Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Patroli Siskamling Wera Tegaskan Larangan Bawa Senjata Tajam dan Konsumsi Miras

Patroli Siskamling Wera Tegaskan Larangan Bawa Senjata Tajam dan Konsumsi Miras

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
  • visibility 33
  • comment 0 komentar

Kabupaten Bima — Pada Jumat, 26 September 2025, dilaksanakan kegiatan patroli mandiri siskamling di wilayah Kecamatan Wera sebagai langkah memantau situasi dan mengantisipasi perkembangan keamanan di wilayah tersebut. Patroli ini dipimpin oleh Serka Ridwan dari Koramil DPP beserta tiga orang anggota, didukung oleh anggota Pol PP, Linmas, dan tokoh masyarakat setempat.

Kegiatan diawali dengan apel pengecekan di Kantor Posramil Wera sebelum tim bergerak menuju Desa Bala untuk melakukan pemantauan situasi. Selama patroli, tim menyambangi titik-titik strategis seperti tempat tongkrongan anak muda, Poskamling di desa, serta pemukiman warga guna memberikan himbauan positif.

Tim patroli menekankan pentingnya menghindari perilaku negatif seperti pergaulan bebas, konsumsi minuman keras (miras), narkoba, serta pelarangan membawa senjata tajam dan panah. Himbauan ini ditujukan khusus untuk anak-anak muda sebagai upaya menjaga moral dan keamanan lingkungan.

Patroli juga berlanjut ke Desa Nunggi sebelum akhirnya kembali ke Posramil untuk apel pengecekan akhir. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman dan kondusif, memperlihatkan sinergi antara aparat dan masyarakat dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di Kecamatan Wera.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata komitmen seluruh elemen untuk bersama-sama menjaga ketentraman dan kenyamanan di wilayah Kabupaten Bima.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Program Penjualan Beras Koramil Woha Bantu Kurangi Beban Kebutuhan Warga

    Program Penjualan Beras Koramil Woha Bantu Kurangi Beban Kebutuhan Warga

    • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Bima _ Koramil 04/Woha melaksanakan kegiatan penjualan beras dari Gerakan Pangan Beras Stabilitas Pasokan dengan harga yang terjangkau, yakni Rp 5.800 per kilogram. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan mereka, khususnya di masa sulit. Pelaksanaan kegiatan berlangsung di halaman kantor Koramil 04/Woha pada Jum’at,(22/8/2025), dipimpin langsung oleh Danramil Kapten Cba Iwan […]

  • Bhabinkamtibmas Desa Kediri Laksanakan Operasi  Penertiban Penduduk Pendatang

    Bhabinkamtibmas Desa Kediri Laksanakan Operasi Penertiban Penduduk Pendatang

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Polsek Kediri. Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif khususnya wilayah Kediri dan sekaligus pendataan penduduk pendatang dan juga mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan apa lagi menyangkut kriminalitas. Bhabinkamtibmas Desa Kediri AIPTU I Made Oka Budiastra pada hari Rabu tanggal 29 Oktober 2025 mulai pukul 19.30 […]

  • Jaga Dan Tingkatkan Derajat Kesehatan Personel, Kodim Klungkung Gelar Posbindu

    Jaga Dan Tingkatkan Derajat Kesehatan Personel, Kodim Klungkung Gelar Posbindu

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Klungkung,- Bersinergi bersama Puskesmas Klungkung II, Kodim 1610/Klungkung Kembali menggelar kegiatan Pos Pelayanan Terpadu ( Posbindu ) dalam rangka menjaga dan meningkatkan taraf kesehatan satuannya. Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Makodim 1610/Klungkung tersebut tidak hanya diikuti oleh personel militer dan PNS saja, namun juga melibatkan Persit KCK Cabang XXXIII Kodim 1610/Klungkung. Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav […]

  • Satgas Pos Ailala Bangun Tando Air untuk Bantu Warga Alas Utara

    Satgas Pos Ailala Bangun Tando Air untuk Bantu Warga Alas Utara

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Pos Ailala kembali hadir membantu kebutuhan dasar masyarakat di wilayah perbatasan. Kali ini, personel Pos Ailala melaksanakan kegiatan pembuatan tando air di Desa Alas Utara, Kecamatan Kobalima Timur, Kabupaten Malaka. Pembangunan tando air ini dilakukan untuk membantu warga dalam mengatasi keterbatasan penyimpanan air bersih, khususnya saat musim kemarau. Kamis (27/11/2025). […]

  • Dukung Sportivitas dan Prestasi, Penutupan Perbasi Ende Cup 2025 Berjalan Aman dan Lancar

    Dukung Sportivitas dan Prestasi, Penutupan Perbasi Ende Cup 2025 Berjalan Aman dan Lancar

    • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Ende – Kegiatan Penutupan Pertandingan Basket Antar SMP, SMA, dan Umum Perbasi Ende Cup 2025 resmi dilaksanakan pada Sabtu malam (13/12/2025) pukul 19.00 WITA hingga selesai, bertempat di Lapangan Basket KONI Ende, Kabupaten Ende. Rangkaian kegiatan penutupan diawali dengan apel penutupan dan dilanjutkan dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang dari masing-masing kategori pertandingan. Kegiatan ini […]

  • Warga dan Babinsa Kompak Laksanakan Ronda Malam untuk Ciptakan Lingkungan Aman di Bima

    Warga dan Babinsa Kompak Laksanakan Ronda Malam untuk Ciptakan Lingkungan Aman di Bima

    • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Monta/Bima – Minggu, 23 November 2025. Para Babinsa Koramil 1608-07/Monta melaksanakan kegiatan teritorial berupa patroli dan ronda malam secara serentak di sejumlah desa wilayah Kecamatan Monta dan Kecamatan Parado. Kegiatan ini bertujuan menjaga keamanan lingkungan, meningkatkan kedekatan dengan masyarakat, serta memberikan edukasi terkait Kamtibmas dan bahaya penyalahgunaan narkoba di tengah masyarakat. Di Desa Parado Rato, […]

expand_less