Melalui Kegiatan Patroli, Polseek Mengwi Persempit Ruang Gerak Pelaku Kejahatan
- account_circle arash news
- calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
- visibility 21
- comment 0 komentar

Mengwi – Guna menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, personel Polsek Mengwi melaksanakan patroli malam hari dengan menyasar kawasan komplek pertokoan serta jalur rawan gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Mengwi guna mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan, sabtu (27/9/2025) pukul 00.05 wita
Dalam kegiatan tersebut, petugas melakukan pemantauan situasi sekaligus berdialog dengan petugas keamanan serta masyarakat yang masih beraktivitas di sekitar pertokoan. Personel juga memberikan imbauan agar selalu waspada terhadap potensi tindak kejahatan seperti pencurian maupun gangguan kamtibmas lainnya
Kapolsek Mengwi Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, S.H.,M.H., mengatakan, patroli malam hari rutin dilakukan untuk mencegah niat para pelaku kejahatan sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat
“Dengan kehadiran polisi di lapangan, diharapkan masyarakat merasa lebih tenang dan terayomi,” ujarnya.
Selain itu, personel juga mengingatkan pengelola pertokoan agar memastikan sistem keamanan seperti CCTV, penerangan, dan pintu toko terkunci dengan baik saat meninggalkan tempat usaha
Kegiatan patroli dilanjutkan dengan mobile menyusuri jalur-jalur yang berpotensi terjadinya gangguan kamtibmas dan kriminalitas guna mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan serta menciptakan kamtibmas yang aman dan kondusif.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar