Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa dan Bhabinkamtibmas Berikan Dukungan Keamanan pada Upacara Melaspas LPD

Babinsa dan Bhabinkamtibmas Berikan Dukungan Keamanan pada Upacara Melaspas LPD

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
  • visibility 22
  • comment 0 komentar

Gianyar – Ubud, Rabu (24/9/2025) Babinsa Desa Lodtunduh Koramil 1616-02/Ubud Serda I Gusti Ketut Winata bersama Bhabinkamtibmas Desa Lodtunduh Aiptu Made Sugianto menghadiri undangan Upacara Melaspas Kantor LPD Desa Adat Lodtunduh Tahun 2025. Prosesi upacara dipimpin oleh Ida Pedanda Griya Baha dan Ida Pedanda Griya Peliatan Ubud, serta dibantu oleh Jro Mangku Kahyangan Tiga Desa Adat Lodtunduh dan dipandu oleh Bendesa Adat Lodtunduh. Kegiatan berlangsung di Banjar Tengah, Desa Adat Lodtunduh, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Perbekel Desa Lodtunduh I Wayan Gunawan, Ketua BPD Desa Lodtunduh, Bendesa Adat se-Desa Lodtunduh, Kelihan Dinas dan Kelihan Adat se-Desa Lodtunduh, Ketua LPD se-Desa Lodtunduh, Tokoh Puri, serta Prajuru Desa Adat Lodtunduh. Kehadiran para tokoh desa menunjukkan dukungan penuh terhadap keberadaan LPD sebagai lembaga ekonomi kerakyatan.

Rangkaian upacara adat Melaspas dilaksanakan sebagai tanda syukur atas rampungnya pembangunan Kantor LPD Desa Adat Lodtunduh. Upacara ini juga dimaksudkan untuk mensucikan bangunan sehingga secara adat sah dan layak digunakan sebagai fasilitas pelayanan bagi masyarakat desa.

Babinsa Desa Lodtunduh Serda I Gusti Ketut Winata menyampaikan bahwa kehadirannya bersama Bhabinkamtibmas merupakan bentuk dukungan terhadap kegiatan desa, sekaligus menjalin komunikasi sosial dengan para tokoh masyarakat dan warga. Ia juga mengapresiasi sinergi semua pihak dalam menjaga kelancaran kegiatan upacara adat.

Dengan adanya kantor baru LPD, diharapkan pelayanan kepada masyarakat Desa Adat Lodtunduh dapat lebih optimal serta mendukung peningkatan kesejahteraan warga. Kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh kebersamaan.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ops Lilin Agung 2025 Resmi Dimulai, Polres Badung Siap Amankan Nataru

    Ops Lilin Agung 2025 Resmi Dimulai, Polres Badung Siap Amankan Nataru

    • calendar_month Sabtu, 20 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Mangupura – Polres Badung resmi memulai pelaksanaan Operasi Lilin Agung 2025 melalui Apel Pagi yang dirangkaikan dengan Apel Ops Lilin Agung 2025, yang digelar di Lapangan Apel Polres Badung, Sabtu (20/12/2025). Apel kesiapan ini menandai dimulainya pengamanan perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di wilayah hukum Polres Badung. Apel dipimpin oleh Kabagops Polres Badung […]

  • TNI Manunggal Bersama Rakyat, Babinsa Semarapura Kangin Aktif Lakukan Komsos

    TNI Manunggal Bersama Rakyat, Babinsa Semarapura Kangin Aktif Lakukan Komsos

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Klungkung,- Menjaga komunikasi yang baik dengan semua kalangan masyarakat di wilayah binaan menjadi hal yang sangat penting dalam rangka menunjang tugas pokok Babinsa di lapangan. Bukan tanpa alasan, dengan komunikasi yang baik akan menciptakan silahturahmi serta keharmonisan hubungan yang baik pula, sehingga akan mempermudah seorang Babinsa mengoptimalkan Tupoksi pembinaan territorial di wilayah binaan. Hal tersebut […]

  • Patroli “Patok Antik” Polsek Tabanan Sasar Pertokoan dan Perkantoran, Jamin Keamanan di Hari Jumat

    Patroli “Patok Antik” Polsek Tabanan Sasar Pertokoan dan Perkantoran, Jamin Keamanan di Hari Jumat

    • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Tabanan Jumat 7 November 2025 – Personil Polsek Tabanan kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) melalui kegiatan patroli preventif dengan sandi Patok Antik (Patroli Pertokoan dan Perkantoran Antisipasi Kriminalitas). Kegiatan rutin ini dilaksanakan pada Jumat, 7 November 2025, dimulai tepat pada pukul 09.00 Wita hingga selesai, […]

  • Personel Polsek Abiansemal Pastikan Kelancaran Arus Lalu Lintas Sore Di Hari Libur

    Personel Polsek Abiansemal Pastikan Kelancaran Arus Lalu Lintas Sore Di Hari Libur

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Personel Polsek Abiansemal hadir di tengah masyarakat untuk melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas (Gatur Lalin) sore hari, khususnya pada momen libur yang biasanya ditandai dengan meningkatnya volume kendaraan di sejumlah titik rawan kemacetan. Minggu (24/08/2025) Kegiatan ini difokuskan pada persimpangan jalan utama, kawasan wisata, dan titik-titik yang berpotensi menimbulkan kepadatan arus kendaraan. Kehadiran […]

  • Wujud Syukur Nelayan, Babinsa Dampingi Pelaksanaan Upacara Karya Ngusaba di Desa Adat Lebih

    Wujud Syukur Nelayan, Babinsa Dampingi Pelaksanaan Upacara Karya Ngusaba di Desa Adat Lebih

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Gianyar – Lebih, Senin (6/10/2025) Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan pelaksanaan upacara adat, Babinsa Desa Lebih Koramil 1616-01/Gianyar Serka I Wayan Suama bersama Bhabinkamtibmas Desa Lebih Aiptu I Made Sudiarta melaksanakan pengamanan dan pengawalan kegiatan Puncak Karya Ngusaba yang digelar bertepatan dengan Purnama Kapat di Pura Segara Desa Adat Lebih Beten Kelod, Desa Lebih, […]

  • Wujud nyata sinergitas TNI dengan pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas ekonomi serta mendukung kesejahteraan rakyat

    Wujud nyata sinergitas TNI dengan pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas ekonomi serta mendukung kesejahteraan rakyat

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Sawan, 24 September 2025 – Kodim 1609/Buleleng melalui staf Teritorial melaksanakan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) Beras sebanyak 3 ton di wilayah Koramil 1609-09/Sawan. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Pasi Ter Kodim 1609/Buleleng Lettu Inf Cening Suwirta bersama dua orang anggota staf Ter dan didampingi oleh para Babinsa di masing-masing desa lokasi kegiatan. GPM tersebut […]

expand_less