Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Koramil 01/Ba’a Dampingi Program Makan Bergizi Gratis di 17 Sekolah Rote Ndao

Babinsa Koramil 01/Ba’a Dampingi Program Makan Bergizi Gratis di 17 Sekolah Rote Ndao

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
  • visibility 26
  • comment 0 komentar

Rote Ndao, 24 September 2025 – Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Nelson Sine, memantau dan mendampingi pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digelar di Kabupaten Rote Ndao, Rabu (24/9/2025). Kegiatan berlangsung di Kompleks Perkantoran Ti’i Langga Permai, Jalan Lekunik, Kelurahan Mokdale, Kecamatan Lobalain, dengan pelaksanaan bertahap di 16 titik sekolah dan 1 posyandu.

Program MBG ini menyasar sebanyak 3.040 siswa dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari TK, SD, SMP, SMA, hingga siswa SLB, serta 25 ibu menyusui di Posyandu Mokdale. Sekolah dan lembaga yang menjadi lokasi kegiatan antara lain SDN Oeteas, SDN Nauhadoen, SD GMIT Oelunggu, SD Inpres Oehendak, SD GMIT Oemalain, SD GMIT Oesamboka, SD Inpres Sanggoen, SD SLB, SMP 4 Lobalain, SMP SLB, SMA SLB, TK Asih Kristen Mokdale, TPA Kab. Rote Ndao, TK Efata, Kristoforus (SD, SMP, TK), dan SMA 1 Lobalain.

Menu yang dibagikan dalam kegiatan ini mencakup nasi, sayur kacang panjang dan wortel, tempe goreng kacang, ayam goreng, serta buah semangka. Program ini bertujuan untuk meningkatkan asupan gizi anak-anak di Kabupaten Rote Ndao dan mendukung tumbuh kembang mereka secara optimal.

Rangkaian kegiatan dimulai pukul 07.00 WITA, di mana Babinsa Sertu Nelson Sine memantau dan melakukan monitoring di dapur masak. Distribusi MBG dimulai pukul 08.00 WITA dan didistribusikan ke 17 titik sekolah dan 1 posyandu. Kegiatan selesai pukul 11.15 WITA berjalan aman, tertib, dan lancar.

Hadir dalam kegiatan ini selain Babinsa adalah tim MBG yang bertugas menyiapkan dan mendistribusikan makanan bergizi. Kehadiran Babinsa di lapangan menunjukkan sinergi TNI dengan masyarakat dalam mendukung program kesehatan dan gizi anak-anak, sekaligus memperkuat hubungan TNI dengan warga setempat.

Program Makan Bergizi Gratis ini diharapkan dapat menjadi langkah nyata dalam meningkatkan kualitas kesehatan dan pendidikan generasi muda di Kabupaten Rote Ndao.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Optimalkan Kemampuan Ciptakan Wilayah Aman Dan Kondusif, Kodim Klungkung Gelar Apel Siaga

    Optimalkan Kemampuan Ciptakan Wilayah Aman Dan Kondusif, Kodim Klungkung Gelar Apel Siaga

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Klungkung,- Sebagai bentuk nyata kesiapan dalam antisipasi perkembangan situasi, Kodim 1610/Klungkung menggelar apel siaga yang dipimpin langsung Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han di lapangan Makodim 1610/Klungkung, Senin ( 01/09/25 ). Dalam arahannya, Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han menyampaikan bahwa sejak kemarin kita telah melaksanakan siaga sebagai upaya dan langkah […]

  • Lestarikan Olahraga Rekreasi, Babinsa Bungbungan Dampingi Turnamen Ceki

    Lestarikan Olahraga Rekreasi, Babinsa Bungbungan Dampingi Turnamen Ceki

    • calendar_month Minggu, 7 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Klungkung,- Babinsa Bungbungan Koramil 1610-02/Banjarangkan Sertu Nengah Karta bersama Bhabinkamtibmas dan pecalang Desa Adat Bungbungan melaksanakan monitoring dan pengamanan turnamen ceki antar warga, Minggu ( 07/09/25 ). Dalam keterangannya, Sertu Nengah Karta menyampaikan bahwa turnamen ceki ini digelar antar warga dalam rangka melestarikan permainan ceki sebagai olahraga rekreasi sekaligus penggalian dana punia untuk Karya Agung […]

  • Babinsa Koramil 1614-02/Kempo Dorong Desa Tolokalo Bebas Narkoba

    Babinsa Koramil 1614-02/Kempo Dorong Desa Tolokalo Bebas Narkoba

    • calendar_month Jumat, 5 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Dompu NTB– Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaan, Babinsa Desa Tolokalo, Koptu Julkarnain dari Koramil 1614-02/Kempo bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan ronda malam pada Jumat (5/9/2025). Kegiatan ini turut melibatkan tokoh agama dan tokoh adat Desa Tolokalo. Selain patroli keamanan, kegiatan tersebut juga diisi dengan diskusi membahas persoalan sosial yang akhir-akhir ini marak terjadi, […]

  • Aksi Peduli Lingkungan, Babinsa dan Warga Perbaiki Deker di Umbu Ratu Nggay Barat

    Aksi Peduli Lingkungan, Babinsa dan Warga Perbaiki Deker di Umbu Ratu Nggay Barat

    • calendar_month Sabtu, 29 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana, Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Sukarman melaksanakan kegiatan membantu perbaikan deker yang mengalami kerusakan dan menghambat aliran air di Desa Wairasa, Kecamatan Umbu Ratu Nggay Barat, Kabupaten Sumba Tengah, Jumat (28/11/2025). Kerusakan pada deker tersebut menyebabkan aliran air tersendat, sehingga berpotensi menimbulkan genangan serta menghambat aktivitas masyarakat yang menggunakan jalan […]

  • Forkopimda Sumbawa Barat Bersatu Dukung Kebijakan Presiden RI Wujudkan Swasembada Pangan

    Forkopimda Sumbawa Barat Bersatu Dukung Kebijakan Presiden RI Wujudkan Swasembada Pangan

    • calendar_month Rabu, 7 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Komitmen kuat mewujudkan swasembada pangan nasional ditunjukkan melalui kekompakan seluruh elemen bangsa, mulai dari pemerintah pusat, TNI–Polri, pemerintah daerah hingga masyarakat. Hal ini tercermin dalam kegiatan Video Conference (Vicon) Bidang Teritorial tentang Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan serta Pemberian Piagam Penghargaan dari Presiden RI yang diikuti jajaran Kodim 1628/Sumbawa Barat, […]

  • Polsek Kuta Utara Bersama Instansi Terkait Kembali Tertibkan Ojek Online Di Jalan Raya Petitenget

    Polsek Kuta Utara Bersama Instansi Terkait Kembali Tertibkan Ojek Online Di Jalan Raya Petitenget

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Kuta Utara – Polsek Kuta Utara bersama tim gabungan yang terdiri dari aparat Kecamatan kuta Utara, Perangkat Kelurahan Kerobokan Kelod, anggota Koramil 1611 – 03 Kuta dan Satgas Ojek Online kembali menggelar penertiban terhadap ojek online ilegal di sepanjang Jalan raya Petitenget, Kelurahan Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali. Rabu (26/11/2025) malam pukul […]

expand_less