Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Budaya dan TNI Menyatu, Dandim 1628/SB Hadir di Pawai Budaya Desa Labuan Lalar

Budaya dan TNI Menyatu, Dandim 1628/SB Hadir di Pawai Budaya Desa Labuan Lalar

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 19 Jul 2025
  • visibility 34
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Komandan Kodim 1628/Sumbawa Barat Letkol Inf Andri Karsa, S.Sos., M.Han menghadiri kegiatan Pawai Budaya dan Pembukaan Pagelaran Seni Budaya Sandeka Dilao’ Tahun 2025 yang berlangsung meriah di Desa Labuan Lalar, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, Sabtu (19/07/2025).

Kegiatan budaya tahunan ini dipimpin langsung oleh Bupati Sumbawa Barat, H. Amar Nurmansyah, ST., M.Si dan diikuti oleh peserta pawai budaya yang berasal dari berbagai elemen masyarakat. Acara berlangsung mulai pukul 15.00 WITA hingga 16.45 WITA dalam suasana penuh kebersamaan, aman, dan tertib.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut. Bupati Sumbawa Barat H. Amar Nurmansyah, St., M.Si.
Dandim 1628/Sumbawa Barat Letkol Inf Andri Karsa, S.Sos., M.Han. Kabag Ops Polres Sumbawa Barat, Akp I Dewa Gede Wija Astawa, Sh. Kajari Sumbawa Barat (Diwakili) Kasubsi Intelijen Kejari, Pahrul Dalimunte, Sh. Wakil Ketua II DPRD Kab. Sumbawa Barat Merliza, S.Sos.I., Mm. Kadis DPMDES H. Abdul Hamid, S.Pd., M.Pd. Kadis Koperindag Suryaman, S.Stp., M.Si. Kadis Dikbud Agus, S.Pd. Perwakilan Manajemen Pt. AMNT. Kapolsek Taliwang Akp Saiful. Danramil 1628-01/Taliwang Lettu Inf Saifullah
12) Kepala Desa Labuan Lalar Rahmanudin. Ketua Panitia Sandeka Dilao’ Dedi Damhud. Ketua Lats Desa Labuan Lalar Jayadi Ismail. Bhabinkamtibmas Dan Babinsa Desa Labuan Lalar. Kepala Desa Sermong Dan Kepala Desa Banjar. Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Dan Tokoh Pemuda.

Dalam Sambutan nya, Kepala Desa Labuan Lalar Rahmanudin menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas dukungan penuh dari Pemkab Sumbawa Barat, jajaran TNI-Polri, tokoh masyarakat, dan warga. Ia menjelaskan bahwa tahun ini Sandeka Dilao’ mengangkat tema “Menuju Peradaban yang Humanis”, yang menitik beratkan pada pelestarian nilai-nilai budaya lokal yang menjunjung gotong royong dan kekeluargaan.

Rahmanudin juga menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai media kolaborasi antar warga, pengembangan UMKM lokal, dan promosi potensi wisata pesisir Desa Labuan Lalar. Dirinya berharap Sandeka Dilao’ bisa menjadi agenda resmi tahunan tingkat kabupaten.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Sumbawa Barat, H. Amar Nurmansyah, ST., M.Si, dalam sambutannya dirinya menegaskan bahwa Sandeka Dilao’ merupakan bentuk rasa syukur masyarakat pesisir sekaligus simbol kekompakan dan kearifan lokal yang perlu dijaga. Ia menyatakan, kegiatan ini sangat mendukung program “KSB Maju Pariwisata” dengan potensi menjadi destinasi wisata budaya dan ekonomi masyarakat.

“Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, saya nyatakan Pagelaran Seni Budaya Sandeka Dilao’ Tahun 2025 di Desa Labuan Lalar resmi dibuka,” ucap Bupati mengakhiri sambutannya.

Dandim 1628/Sumbawa Barat bersama unsur Forkopimda lainnya menunjukkan komitmen untuk terus mendukung pelestarian budaya lokal sebagai bagian dari ketahanan sosial masyarakat.

Pawai budaya dan Sandeka Dilao’ dinilai berhasil memperkuat identitas budaya, hubungan sosial, serta mendorong geliat ekonomi desa melalui UMKM dan pariwisata.

Melalui kegiatan tersebut Di harapkan agar ke depan nya, kegiatan ini masuk dalam kalender resmi wisata budaya Kabupaten Sumbawa Barat, didukung dengan dokumentasi profesional dan promosi digital yang luas.

(Pendim 1628/SB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Patroli Kongkow Babinsa Rasabou Berjalan Tertib dan Kondusif

    Patroli Kongkow Babinsa Rasabou Berjalan Tertib dan Kondusif

    • calendar_month Selasa, 11 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Donggo _ Senin, 10 November 2025, Serma Burhanudin, Babinsa Desa Rasabou, melaksanakan patroli kongkow bersama warga binaan dengan fokus pembahasan mengenai keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Dalam kegiatan tersebut, Babinsa mengajak warga untuk selalu peduli dan menjaga keamanan serta kenyamanan lingkungan terutama pada malam hari agar tercipta suasana yang aman dan tenteram. Serma Burhanudin mengimbau […]

  • Sinergi TNI-Polri Perkuat Keamanan Berbasis Adat di Desa Candikusuma, Jembrana

    Sinergi TNI-Polri Perkuat Keamanan Berbasis Adat di Desa Candikusuma, Jembrana

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Jembrana, Bali – Komitmen TNI dalam menjaga stabilitas dan keamanan desa semakin terlihat nyata melalui peran aktif Babinsa. Pada hari Sabtu, 8 November 2025, Babinsa Desa Candikusuma, Serka Dewa Budi, menunjukkan sinergi luar biasa bersama Bhabinkamtibmas (Aipda I Wayan Sudiarta) dengan menjadi Narasumber utama dalam kegiatan penguatan keamanan desa. Kegiatan penting ini berfokus pada Peningkatan […]

  • Empat Peleton Siswa Dibina Babinsa untuk Tampil Gagah di Lomba Gerak Jalan Kecamatan

    Empat Peleton Siswa Dibina Babinsa untuk Tampil Gagah di Lomba Gerak Jalan Kecamatan

    • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Buleleng, Banjar — Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Babinsa Kayuputih Sertu Putu Sukarmayasa bersama Babinsa Gesing Serka Kadek Okabawa melaksanakan kegiatan pelatihan gerak jalan bagi siswa-siswi SMP Negeri 2 Banjar. Kegiatan berlangsung sore hari dilaksanakan di halaman sekolah SMP N 2 Banjar, Banjar Dinas Tabog, Desa Kayuputih, Kecamatan Banjar, Kabupaten […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Dampingi Warga dalam Pembentukan Pos Bankum Desa

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Dampingi Warga dalam Pembentukan Pos Bankum Desa

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Ende, Bheramari– Desa Bheramari, Kecamatan Nangakeo, secara resmi membentuk Pos Bantuan Hukum (Pos Bankum) tingkat desa/kelurahan. Kegiatan ini berlangsung di Aula Desa Bheramari, pada Senin (1/12/2025) pukul 09.00 WITA hingga selesai, dan berjalan dengan aman, tertib, serta lancar. Acara tersebut dihadiri oleh berbagai unsur masyarakat dan pemerintah desa, antara lain: Kepala Desa Bheramari, Pare Pua […]

  • Tak Kenal Lelah, Tim Gabungan Lanjutkan Operasi Pencarian Korban Kapal Putri Sakinah

    Tak Kenal Lelah, Tim Gabungan Lanjutkan Operasi Pencarian Korban Kapal Putri Sakinah

    • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Manggarai Barat – Wujud kepedulian dan tanggung jawab terhadap keselamatan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh TNI bersama unsur terkait. Anggota Koramil 1630-01/Komodo, Sertu Burhanuddin, turut mengikuti apel gabungan dan operasi lanjutan pencarian terhadap seorang penumpang wisatawan asing yang dilaporkan tenggelam di perairan Pulau Padar, Kabupaten Manggarai Barat, pada Sabtu, 27 Desember 2025. Apel gabungan dilaksanakan di […]

  • Aksi Solidaritas Ojol di Polresta Denpasar, Komitmen Jaga Kamtibmas

    Aksi Solidaritas Ojol di Polresta Denpasar, Komitmen Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Denpasar, 8 September 2025 — Paguyuban Ojek Online (Ojol) di Denpasar menggelar aksi solidaritas di Mapolresta Denpasar pada Senin (08/09) sebagai bentuk dukungan terhadap terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat, sekaligus menjalin silaturahmi serta kemitraan dengan Kepolisian dan dipimpin langsung oleh Ketua Paguyuban Ojol Bali, Bapak Gunawan. Kapolresta Denpasar, Kombes Pol. Muhammad Iqbal Simatupang, S.I.K., M.H., […]

expand_less