Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » TNI Hadir di Tengah Rakyat: Dandim 1614/Dompu Meriahkan Festival Lakey 2025

TNI Hadir di Tengah Rakyat: Dandim 1614/Dompu Meriahkan Festival Lakey 2025

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 19 Jul 2025
  • visibility 41
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB — Dalam rangka menyambut Festival Lakey 2025, Komandan Kodim 1614/Dompu, Letkol Czi Janu Hendarto, S.E., mendampingi Ketua DPRD Kabupaten Dompu, Ir. Muttakun, dan bersama unsur Forkopimda Kabupaten Dompu, secara resmi melepas ribuan peserta Sepeda Santai (Fun Bike) pada Sabtu pagi, 19 Juli 2025, bertempat di Lapangan Pendopo Kabupaten Dompu.

Turut hadir mendampingi Dandim dalam kegiatan ini sejumlah pejabat penting lainnya, di antaranya, Sekda Kabupaten Dompu, Gatot Gunawan Perantauan Putra, SKM., M.Kes.,Wakil Bupati Bima, Dr. H. Irfan Jubaidy, Ketua DPRD Kabupaten Dompu, Ir. Mutakun, Dandim 1608/Bima, Letkol Inf. Andi Yulianto, S.Kom., M.M., Kapolres Dompu dan Kapolres Bima, Perwakilan Kejari Dompu serta unsur Forkopimda lainnya.

Rute Fun Bike menempuh perjalanan menarik dan menantang, dimulai dari Lapangan Pendopo, melewati jalur Ranggo, Tekandahu, Desa Adu, Desa Sawe, hingga finis di kawasan wisata Pantai Lakey, Kecamatan Hu’u — yang menjadi ikon pariwisata Kabupaten Dompu.

Letkol Czi Janu Hendarto menegaskan pentingnya kolaborasi dan sinergi antara TNI dan seluruh komponen masyarakat.

“Melalui kegiatan ini, kita ingin menunjukkan bahwa TNI hadir bukan hanya dalam konteks pertahanan, tetapi juga sebagai bagian dari masyarakat yang siap mendukung pembangunan dan menjaga keharmonisan,” ujar Dandim di hadapan peserta.

Ia juga menambahkan bahwa momentum ini menjadi wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam menyongsong Dompu yang maju dan sejahtera.

Setelah pelepasan peserta, acara dilanjutkan dengan hiburan rakyat dan pembagian door prize menarik, yang semakin menambah semarak dan kebersamaan antar peserta.

Kegiatan ini menjadi bagian penting dari rangkaian Festival Lakey 2025, sekaligus memperkenalkan potensi wisata dan kekayaan budaya Kabupaten Dompu kepada khalayak luas.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Persiapan HUT RI ke-80, Pelatihan Paskibra Digelar di Kecamatan Sekongkang

    Persiapan HUT RI ke-80, Pelatihan Paskibra Digelar di Kecamatan Sekongkang

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Sekongkang, Sumbawa Barat — Dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan Upacara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Babinsa Desa Tongo, Sertu Lalu Edi KZ, bersama Bhabinkamtibmas Desa Ai’ Kangkung, Bripka Andreas, melaksanakan kegiatan pelatihan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) pada hari Senin, 4 Agustus 2025. Kegiatan ini berlangsung di Lapangan Sepak Bola Desa Sekongkang Atas, Kecamatan Sekongkang. Pelatihan ini […]

  • Polres Bandara Ngurah Rai Bentuk Pos Polisi untuk Maksimalkan Pelayanan dan Keamanan

    Polres Bandara Ngurah Rai Bentuk Pos Polisi untuk Maksimalkan Pelayanan dan Keamanan

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 80
    • 0Komentar

    Badung – Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai membentuk Pos Polisi (Pospol) di area bandara sebagai langkah strategis dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat sekaligus memperkuat keamanan. Sebanyak 44 personel diterjunkan untuk mengawaki pospol, termasuk 10 personel polisi wanita (Polwan). Mereka ditempatkan di dua titik strategis, yakni Terminal Domestik dan Terminal Internasional Bandara I Gusti […]

  • Mediasi Pembebasan Lahan K-SIGN Digelar di Landuleko, Pemilik Lahan Sampaikan Aspirasi

    Mediasi Pembebasan Lahan K-SIGN Digelar di Landuleko, Pemilik Lahan Sampaikan Aspirasi

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pertemuan mediasi terkait pembebasan lahan warga guna pembangunan Kawasan Sentra Industri Garam Nasional (K-SIGN) digelar pada Rabu (1/10/2025) pukul 17.00 WITA di halaman Kantor Penyuluh Pertanian, Dusun Naulaor, Desa Daima, Kecamatan Landuleko, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Landuleko Daniel P.J. Bolla, SP., Kabid Badan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten […]

  • Letkol Samuel Asdianto Tegaskan Peran Strategis Perguruan Tinggi dalam Perkokoh Nasionalisme

    Letkol Samuel Asdianto Tegaskan Peran Strategis Perguruan Tinggi dalam Perkokoh Nasionalisme

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    v Kota Bima _ Pada Selasa, 30 Desember 2025, Letkol Arh. Samuel Asdianto Limbongan, S.Kom., M.Sc., Dandim 1608/Bima melakukan kunjungan silaturahmi ke kampus Universitas Muhammadiyah II Bima yang terletak di Kelurahan Ule, Kecamatan Asakota, Kota Bima, kehadiran Dandim 1608/Bima di sambut rektor dan jajaran akademika universitas. Dalam sambutannya, Rektor Universitas Muhammadiyah II Bima, Dr. Ridwan […]

  • Babinsa Desa Labuan Pandan Dampingi Kelompok Tani Coco Moro Tingkatkan Produktivitas Pertanian

    Babinsa Desa Labuan Pandan Dampingi Kelompok Tani Coco Moro Tingkatkan Produktivitas Pertanian

    • calendar_month Senin, 12 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Lombok Timur — Babinsa Desa Labuan Pandan, Serka Vence Nahak, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama kelompok tani Coco Moro di Dusun Pulur, Desa Labuan Pandan, Kecamatan Sambelia, Kabupaten Lombok Timur, sebagai upaya mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan produktivitas pertanian masyarakat. Senin (12/1/2026). Dalam kegiatan tersebut, Babinsa menyampaikan beberapa imbauan penting kepada para petani, khususnya […]

  • Gotong Royong Satgas TMMD dan Warga Kalabeso Bangun Pagar Pustu Demi Pelayanan Maksimal

    Gotong Royong Satgas TMMD dan Warga Kalabeso Bangun Pagar Pustu Demi Pelayanan Maksimal

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Sabtu (9/8/2025) — Guna meningkatkan kualitas fasilitas pelayanan kesehatan masyarakat, **Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1607/Sumbawa* melaksanakan pekerjaan *penggalian pondasi pagar Puskesmas Pembantu (Pustu)* di *Desa Kalabeso, Kecamatan Buer, Kabupaten Sumbawa*. Kegiatan ini merupakan salah satu sasaran fisik TMMD yang bertujuan memperkuat infrastruktur pendukung layanan kesehatan di pedesaan. Pagar […]

expand_less