Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » ‎HUT TNI ke-80, Kodim 1607/Sumbawa Hadirkan Kebersamaan dan Kepedulian

‎HUT TNI ke-80, Kodim 1607/Sumbawa Hadirkan Kebersamaan dan Kepedulian

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

‎NTB – Sumbawa — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-80 Tahun 2025, Kodim 1607/Sumbawa bersama Persit Kartika Chandra Kirana melaksanakan kegiatan Bakti Sosial dan Anjangsana dengan tema “TNI Prima, TNI Rakyat, Indonesia Maju”. Selasa (23/09/2025).

‎Kegiatan ini merupakan bagian dari Bakti Teritorial Prima TNI, yang bertujuan mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat serta memberikan penghargaan kepada para pejuang bangsa.

‎Rombongan menuju Panti Asuhan Muhammadiyah Siti Zainab Binti Jahsy di Uma Sima, Di lokasi ini, rombongan menyerahkan bantuan paket sembako berupa beras, indomie, telur, dan minyak goreng. Bantuan ini diterima langsung oleh pengurus panti yang menyambut penuh sukacita.

‎Kegiatan dilanjutkan dengan anjangsana ke kediaman Bapak (Purn) Marzuki di Desa Samapuin, yang juga menjadi tempat berkumpulnya tiga orang anggota Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI), rombongan juga menyerahkan bingkisan berupa paket sembako kepada para veteran.

‎Dandim 1607/Sumbawa, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar penyerahan bantuan, melainkan wujud nyata kepedulian TNI kepada masyarakat dan para pejuang bangsa.

‎“Bakti Sosial dan Anjangsana ini adalah bagian dari upaya kami untuk menjaga dan mempererat hubungan emosional TNI dengan rakyat. Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan anak-anak panti, sekaligus memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada para veteran yang telah berkorban demi bangsa dan negara,” ujar Dandim.

‎Ketua Persit KCK Cabang XXVI Dim 1607/Sumbawa, Ny. Fani Basofi Cahyowibowo, juga menyampaikan bahwa Persit akan selalu mendukung kegiatan sosial Kodim serta mengambil bagian dalam memberikan manfaat langsung kepada masyarakat.

‎“Persit KCK hadir untuk ikut berbagi kasih, khususnya kepada anak-anak panti asuhan dan para orang tua veteran. Kami ingin menanamkan semangat kepedulian dan kebersamaan, bahwa di tengah kesibukan apapun, kita tidak boleh melupakan kewajiban sosial untuk saling membantu,” tutur Ny. Fani.

‎Sementara itu, salah satu veteran penerima bantuan, Bapak Marzuki (Purn), menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan kepedulian Kodim 1607/Sumbawa.

‎“Kami merasa sangat dihargai. Bantuan ini bukan hanya bermanfaat untuk kebutuhan sehari-hari, tapi juga menjadi pengingat bahwa perjuangan kami dulu tidak dilupakan oleh generasi penerus,” ucapnya haru.

‎Kegiatan Bakti Sosial dan Anjangsana dalam rangka Bakti Teritorial Prima HUT TNI ke-80 ini berlangsung dengan penuh keakraban, kekeluargaan, dan semangat kebersamaan.

‎Melalui kegiatan ini, Kodim 1607/Sumbawa bersama Persit KCK menegaskan komitmennya untuk selalu hadir di tengah masyarakat, memberikan manfaat nyata, serta menjaga persatuan dan kesatuan demi Indonesia yang lebih maju.

‎(Pendim 1607/Sumbawa)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gerakan Pangan Murah Kodim 1616/Gianyar Diserbu Warga, 3 Ton Beras Ludes Terjual

    Gerakan Pangan Murah Kodim 1616/Gianyar Diserbu Warga, 3 Ton Beras Ludes Terjual

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Gianyar – Upaya nyata TNI dalam membantu meringankan beban masyarakat kembali terlihat melalui kegiatan Gerakan Pangan Murah yang digelar oleh Kodim 1616/Gianyar pada Selasa (26/8/2025). Bertempat di Pasar Desa Adat Medahan, Desa Medahan, Kecamatan Blahbatuh, ratusan warga tampak antusias memadati lokasi sejak pagi hari untuk mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau. Kegiatan yang dilaksanakan Kodim […]

  • Kodim 1601/Sumba Timur Satukan Prajurit, PNS dan Persit dalam Acara Tatap Muka dan Natal Bersama 2025

    Kodim 1601/Sumba Timur Satukan Prajurit, PNS dan Persit dalam Acara Tatap Muka dan Natal Bersama 2025

    • calendar_month Selasa, 16 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Kodim 1601/Sumba Timur melaksanakan acara tatap muka dan pengarahan kepada prajurit, PNS serta anggota Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XII Dim 1601 bertempat di Aula Makodim 1601/Sumba Timur, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, Selasa (16/12/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi, saling menyapa antar keluarga besar Kodim 1601/Sumba […]

  • Cek Kondusifitas  Pulau Terluar, Dandim  Klungkung  Turun Ke Nusa Penida

    Cek Kondusifitas Pulau Terluar, Dandim Klungkung Turun Ke Nusa Penida

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S. Sos.,M.M.,M. Han terus gencar melaksanakan pemantauan situasi dan kondisi wilayah teritorialnya. Pemantauan ini dilakukan pucuk pimpinan di Kodim 1610/Klungkung dalam rangka memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat berjalan aman, tertib dan kondusif. Saat ditemui, Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S. Sos.,M.M.,M. Han menyampaikan bahwa hari ini […]

  • Desa Kalampa Bergerak Bersama Babinsa dan Warga Basmi Jentik Nyamuk Demam Berdarah

    Desa Kalampa Bergerak Bersama Babinsa dan Warga Basmi Jentik Nyamuk Demam Berdarah

    • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    WOHA, 2 Desember 2025 — Upaya pencegahan penyakit demam berdarah di Desa Kalampa, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima mendapatkan dukungan penuh dari berbagai unsur masyarakat dan aparat keamanan. Babinsa Desa Kalampa, Serma Ibrahim bersama warga dan perangkat desa menggelar kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan dari sampah dan air tergenang yang menjadi tempat berkembang biak nyamuk demam […]

  • Babinsa Koptu Ronald Pantau Wilayah dan Beri Imbauan Keamanan kepada Pemuda

    Babinsa Koptu Ronald Pantau Wilayah dan Beri Imbauan Keamanan kepada Pemuda

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Babinsa Kelurahan Wetabua, Koptu Ronald Iriyanto, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah dan komunikasi sosial (Komsos) di RT 08/RW 04, Kelurahan Wetabua, Kecamatan Teluk Mutiara, Kabupaten Alor, pada Minggu (4/1/2026) pukul 10.00 WITA. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam menjaga stabilitas keamanan serta mempererat hubungan dengan masyarakat di wilayah binaannya. Pemantauan wilayah dilakukan untuk mengetahui […]

  • Jaga tali silaturahmi, Pasi Intel Kodim 1623/Karangasem hadiri rapat rutin Marcab LVRI Kab.Karangasem.

    Jaga tali silaturahmi, Pasi Intel Kodim 1623/Karangasem hadiri rapat rutin Marcab LVRI Kab.Karangasem.

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Pasi Intel Kodim 1623/Karangasem Kapten Inf Arif Budi Santoso menghadiri kegiatan rapat rutin Markas cabang (Marcab) Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kabupaten Karangasem, di Gedung Pemuda Jalan Diponegoro, No 71 Amlapura, Kelurahan Karangasem, Kec/Kab.Karangasem, pada Minggu (19/10/25). Turut hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 1623/Karangasem diwakili Pasi Intel Kapten Inf Arif Budi Santoso, Ketua […]

expand_less