Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Praya Barat Bagikan 35 Al-Qur’an dan Iqro untuk Santri TPQ Nurul Iman

Babinsa Praya Barat Bagikan 35 Al-Qur’an dan Iqro untuk Santri TPQ Nurul Iman

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
  • visibility 18
  • comment 0 komentar

Lombok Tengah – Wujud kepedulian terhadap generasi muda dalam memperdalam ilmu agama terus ditunjukkan oleh jajaran TNI diwilayah, Koramil 04/Praya Barat Kodim 1620/Loteng memberikan bantuan berupa kitab suci Al-Qur’an dan Iqro kepada Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Nurul Iman di Desa Teduh, Kecamatan Praya Barat, Selasa (23/9/2025).

Kegiatan tersebut mendapat sambutan hangat dari para ustadz, santri, serta masyarakat setempat. Menurut Babinsa, pemberian bantuan Al-Qur’an dan iqro sebanyak 35 buah ini merupakan bentuk dukungan nyata TNI terhadap pendidikan keagamaan di desa binaannya.

“Semoga dengan adanya bantuan ini, para santri semakin semangat dalam belajar membaca Al-Qur’an. Kami berharap TPQ di wilayah Praya Barat semakin berkembang dan melahirkan generasi yang cinta Al-Qur’an,” ujar Babinsa Teduh Serma Nurjan.

Ia menegaskan bahwa anak-anak sebagai generasi penerus bangsa harus mendapatkan bekal ilmu agama sejak dini, sehingga mampu tumbuh menjadi pribadi yang berakhlak mulia dan bermanfaat bagi lingkungan.

Sementara itu, salah ustadz TPQ Nurul Iman Awaludin mengucapkan rasa terima kasih atas perhatian dan kepedulian Babinsa. Menurutnya, bantuan Al-Qur’an dan Iqro sangat membantu proses pembelajaran, karena selama ini jumlah buku bacaan masih terbatas.

“Kami merasa bangga karena Babinsa tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga peduli terhadap pendidikan agama anak-anak kami,” ucapnya.

Selain itu, kegiatan sosial ini sekaligus menjadi sarana mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat. Dengan kehadiran Babinsa yang senantiasa aktif di tengah warga, diharapkan tercipta suasana kebersamaan, persaudaraan, dan semangat gotong royong dalam membangun desa.

“Melalui kepedulian tersebut, TNI kembali menegaskan komitmennya untuk hadir, mengabdi, dan memberi manfaat bagi masyarakat, tidak hanya di bidang pertahanan dan keamanan, tetapi juga dalam mendukung pendidikan, sosial, dan keagamaan,” tandasnya.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi Babinsa dan Pemerintah Kecamatan Landu Leko Fasilitasi Kesepakatan Perdamaian Warga

    Sinergi Babinsa dan Pemerintah Kecamatan Landu Leko Fasilitasi Kesepakatan Perdamaian Warga

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Rote Ndao, Rabu 22 Oktober 2025 — Dalam rangka mendukung terciptanya situasi yang aman dan kondusif di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1627-04/Landu Leko Sertu Ande T. menghadiri sekaligus mendampingi kegiatan penyelesaian permasalahan keluarga antara Bapak Origenes Maringi (68 tahun) dan Mama Fransina Run (64 tahun) yang berlangsung di Kantor Kecamatan Landu Leko, pada pukul 15.00 […]

  • Wujud Pembinaan Teritorial, Babinsa Tamekan Lakukan Komsos Bersama BPD dan PKK

    Wujud Pembinaan Teritorial, Babinsa Tamekan Lakukan Komsos Bersama BPD dan PKK

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka memperkuat hubungan dan koordinasi dengan perangkat desa, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang yang bertugas di Desa Tamekan, Sertu Zulkifli, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Ketua BPD dan Ketua PKK Desa Tamekan. Kegiatan berlangsung pada Rabu, 26 November 2025, pukul 09.45 WITA di Dusun Tamekan II RT 001 RW 003. Komsos […]

  • Polres Klungkung Intensifkan Patroli Malam, Wujud Nyata Cegah Kriminalitas.

    Polres Klungkung Intensifkan Patroli Malam, Wujud Nyata Cegah Kriminalitas.

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Untuk meningkatkan rasa aman di tengah masyarakat, personel Satuan Samapta Polres Klungkung kembali menggelar patroli malam hari, (22/11). Kegiatan ini dilaksanakan secara rutin di wilayah hukum Polres Klungkung sebagai bentuk komitmen kepolisian dalam mencegah tindak kejahatan serta menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif. Patroli malam menyasar sejumlah titik strategis yang dianggap rawan gangguan […]

  • Kapolres Bangli Hadiri Bakti Sosial untuk Anak Yatim dan Disabilitas dalam Rangka Peringatan HUT RI, HUT TNI, HUT LANTAS BHAYANGKARA dan Maulid Nabi Muhammad SAW

    Kapolres Bangli Hadiri Bakti Sosial untuk Anak Yatim dan Disabilitas dalam Rangka Peringatan HUT RI, HUT TNI, HUT LANTAS BHAYANGKARA dan Maulid Nabi Muhammad SAW

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Bangli, 25 September 2025 – Kapolres Bangli, AKBP James I. S Rajagukguk, S.I.K., M.H., yang diwakili oleh Kasi Humas Polres Bangli, Iptu I Kt Gede Ratwijaya, menghadiri kegiatan bakti sosial untuk anak yatim dan disabilitas yang diselenggarakan oleh Forum Wartawan Dewata di Break Shot Bali. Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) […]

  • Komunikasi Sosial Babinsa Ende Utara Beri Himbauan Penting untuk Remaja

    Komunikasi Sosial Babinsa Ende Utara Beri Himbauan Penting untuk Remaja

    • calendar_month Sabtu, 19 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan komunikasi sosial bersama remaja di Kelurahan Kota Ratu, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende pada Sabtu pagi, pukul 09.00 WITA. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi dan himbauan kepada para remaja agar tidak membuat kegaduhan di lingkungan sekitar. 19 Juli 2025. Selain itu, Babinsa juga mengingatkan agar remaja menjauhkan diri […]

  • Babinsa Desa Taro Ajak Generasi Muda Junjung Nilai Kebangsaan dan Budaya Lokal

    Babinsa Desa Taro Ajak Generasi Muda Junjung Nilai Kebangsaan dan Budaya Lokal

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Gianyar – Tegallalang, Jumat (10/10/2025) Dalam rangka memperingati HUT ke-15 Pesraman Sarwa Ada yang dirangkaikan dengan pelantikan pengurus baru periode 2025–2028, Babinsa Desa Taro Koramil 1616-06/Tegallalang Sertu I Made Rai Wibisana bersama Bhabinkamtibmas Desa Taro Bripka I Made Wartu menghadiri kegiatan yang digelar di Balai Wantilan Banjar Pura Gunung Raung, Banjar Taro Kaja, Desa Taro, […]

expand_less