Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dari Satgas Hingga Pasar Murah: Jejak Nyata Kodim 1612/Manggarai untuk Manggarai Lebih Baik

Dari Satgas Hingga Pasar Murah: Jejak Nyata Kodim 1612/Manggarai untuk Manggarai Lebih Baik

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
  • visibility 25
  • comment 0 komentar

Manggarai, 20 September 2025 – Lapangan Natas Labar, Jalan Motang Rua, Kelurahan Watu, Kecamatan Langke Rembong mendadak penuh warna pada Sabtu pagi. Ratusan peserta dan penonton tumpah ruah menyaksikan Tour de Entete 2025 Tingkat Kabupaten Manggarai yang dipimpin langsung oleh Bupati Manggarai, Heribertus G.L. Nabit S.E., M.A, didampingi Wakil Bupati Fabianus Abu S.Pd.

Acara yang menggabungkan olahraga, pariwisata, dan budaya ini jadi magnet baru buat warga dan wisatawan. Peserta gowes melewati rute yang menampilkan lanskap khas Manggarai: gunung gagah, lembah hijau, dan deretan kampung adat yang masih mempertahankan tradisi megalitikum.

Komandan Kodim 1612/Manggarai, Letkol Arh Amos Comenius Silaban S.H., M.M., yang juga hadir dalam kegiatan ini, menyampaikan kebanggaannya atas terselenggaranya Tour de Entete 2025.

“Melalui Tour de Entete kami ingin menunjukkan kepada dunia bahwa Manggarai punya pesona yang luar biasa. Mulai dari panorama alam yang memukau – gunung, lembah yang gagah menjulang – hingga keunikan budaya megalitikum yang masih kental khas Manggarai. Semua itu menjadi daya tarik yang tak ternilai harganya,” ujarnya.

“Kami siap bersinergi dengan pemerintah daerah dan masyarakat untuk terus mengangkat potensi wisata Manggarai ke panggung nasional bahkan internasional,” tambah Letkol Arh Amos Comenius Silaban.

Tour de Entete 2025 ini tidak hanya mengajak masyarakat berolahraga, tetapi juga jadi ajang promosi wisata yang memperkuat identitas budaya Manggarai. Pemerintah Kabupaten berharap kegiatan ini menjadi agenda tahunan yang mampu mendongkrak sektor pariwisata dan ekonomi lokal.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hujan Lebat dan Angin Kencang Sebabkan Pohon Tumbang di Jalan Tegal Utu Lodtunduh, Akses Jalan Sempat Tertutup

    Hujan Lebat dan Angin Kencang Sebabkan Pohon Tumbang di Jalan Tegal Utu Lodtunduh, Akses Jalan Sempat Tertutup

    • calendar_month Selasa, 16 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Gianyar – Hujan lebat yang disertai angin kencang mengakibatkan sebuah pohon tumbang di Jalan Tegal Utu, Banjar Kelingkung, Desa Lodtunduh, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, pada Senin (15/12/2025) malam. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 18.50 WITA dan sempat menghambat arus lalu lintas warga yang melintas di jalur tersebut. Pohon tumbang jenis santan dengan diameter sekitar 20 […]

  • Jadilah Polisi yang Dicintai dan Dibanggakan Masyarakat, Pesan Kapolda Bali Saat Kunker di Polres Badung

    Jadilah Polisi yang Dicintai dan Dibanggakan Masyarakat, Pesan Kapolda Bali Saat Kunker di Polres Badung

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Mangupura – Kepala Kepolisian Daerah Bali Irjen Pol. Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si., didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Bali, Ny. Didit Daniel Adityajaya dan Pejabat Utama (PJU) Polda Bali, menyampaikan pesan penuh makna kepada seluruh personel Polres Badung saat melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Polres Badung, Kamis (7/8/2025). Kedatangan Kapolda Bali di Polres Badung disambut langsung […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Turun Langsung Pantau Stabilitas Harga Pangan di Wilayah Binaan

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Turun Langsung Pantau Stabilitas Harga Pangan di Wilayah Binaan

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka menjaga stabilitas wilayah dan mendukung ketahanan pangan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan monitoring, komunikasi sosial (Komsos), dan pengamanan wilayah (Pamwil) pada kegiatan Gerakan Pangan Murah yang digelar di Kelurahan Kotaraja, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende. Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 10.00 Wita ini merupakan bagian dari upaya stabilisasi pasokan dan harga […]

  • Aksi Nyata di Penghujung Tahun, Satgas Pamtas Laksanakan Bedah Rumah untuk Warga

    Aksi Nyata di Penghujung Tahun, Satgas Pamtas Laksanakan Bedah Rumah untuk Warga

    • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan bedah rumah terhadap rumah milik Ibu Maria Bui Mali (70 tahun), warga Lidak, Kecamatan Atambua Selatan, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai hadiah Natal bagi masyarakat sekaligus menjadi wujud kepedulian Satgas Pamtas terhadap warga lanjut usia di wilayah perbatasan. Sabtu (27/12/2025). Pelaksanaan […]

  • Wujud Kepedulian Teritorial, Babinsa dan Pemdes O’baki Bahas Rencana Pembangunan Koperasi Desa

    Wujud Kepedulian Teritorial, Babinsa dan Pemdes O’baki Bahas Rencana Pembangunan Koperasi Desa

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Amanatun Utara, Kamis (23/10/2025) — Dalam rangka mempererat sinergitas TNI dan Polri serta menjalin kedekatan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1621-04/Amanatun Utara Kopda Meliaki Bureni bersama Bhabinkamtibmas Kecamatan Kokbaun melaksanakan kegiatan monitoring wilayah dan komunikasi sosial (Komsos) di Desa O’baki, Kecamatan Kokbaun, Kabupaten Timor Tengah Selatan. Kegiatan yang dimulai pukul 11.30 WITA tersebut turut dihadiri Ketua Pengurus Koperasi Merah Putih (KMP) Desa O’baki serta Kepala Desa […]

  • Babinsa Sertu Khairil: Garda Terdepan Penanganan Darurat Jembatan Desa Wilamaci

    Babinsa Sertu Khairil: Garda Terdepan Penanganan Darurat Jembatan Desa Wilamaci

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Monta – Pada Jumat, 14 November 2025, sebuah jembatan penting yang berada di Dusun Ngali Baru, Desa Wilamaci, Kecamatan Monta, mengalami kerusakan parah akibat banjir bandang. Jembatan ini menjadi penghubung utama antara Desa Laju, Karumbu, dan Desa Rupe, sehingga ambruknya jembatan tersebut langsung menarik perhatian Babinsa dan aparat desa setempat. Menurut Sertu Khairil, Babinsa Desa […]

expand_less