Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sentuhan Polri di Hari Minggu, Bag Ops Polres Badung Kunjungi Pura Giri Catur Loka

Sentuhan Polri di Hari Minggu, Bag Ops Polres Badung Kunjungi Pura Giri Catur Loka

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

Mangupura – Dalam upaya mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, Bagian Operasi (Bag Ops) Polres Badung yang dipimpin langsung oleh Kabag Ops Kompol I Gusti Nyoman Sudarsana, S.st., melaksanakan kegiatan Minggu Kasih bersama pengurus Pura Giri Catur Loka, Desa Mengwi, pada Minggu (21/9/25). Kegiatan ini menjadi ruang dialog antara aparat kepolisian dengan masyarakat untuk menyerap aspirasi sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.

Dalam kesempatan tersebut, Kompol Gusti Sudarsana menyampaikan bahwa Polri berkomitmen untuk hadir di tengah masyarakat tidak hanya dalam aspek penegakan hukum, tetapi juga sebagai sahabat yang bisa diajak berdiskusi dan bekerja sama menjaga keamanan serta keharmonisan lingkungan. “Minggu Kasih ini menjadi bentuk nyata kehadiran kami di tengah masyarakat, khususnya dalam membangun komunikasi dua arah yang sehat dan membangun,” ujarnya.

Selain menyerap masukan, kegiatan ini juga menjadi ajang untuk memperkuat sinergi dengan pengurus pura dalam menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, terlebih menjelang musim upacara dan kegiatan keagamaan di wilayah Mengwi. Kabag Ops juga menyampaikan imbauan agar masyarakat selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan serta turut aktif dalam menjaga lingkungan masing-masing.

“Kami berharap melalui kegiatan seperti ini, terbangun kepercayaan dan kedekatan emosional antara Polri dan masyarakat. Kami ingin masyarakat merasa nyaman menyampaikan keluhan, ide, ataupun harapan kepada kami,” harapnya. Ia menambahkan bahwa Polres Badung akan terus melaksanakan kegiatan serupa secara rutin di berbagai desa guna memperkuat kemitraan dan menjadikan Polri sebagai bagian dari solusi di tengah masyarakat. (hms)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Tabanan gelar Gerakan Pangan Murah

    Polsek Tabanan gelar Gerakan Pangan Murah

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 40
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Tabanan Rabu 6 Agustus 2025 – Kapolsek Tabanan, Kompol I Gusti Putu Dharmanatha, S.H., M.H., memimpin kegiatan Gerakan Pangan Murah yang diselenggarakan oleh Polres Tabanan bersama Bulog Tabanan. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu, 6 Agustus 2025, pukul 10.00 WITA di depan Kantor Polsek Tabanan. Gerakan Pangan Murah ini bertujuan untuk menstabilkan […]

  • Babinsa Ingatkan Pentingnya Peran Orang Tua dalam Membina Anak Usia Sekolah

    Babinsa Ingatkan Pentingnya Peran Orang Tua dalam Membina Anak Usia Sekolah

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT–Kefamenanu 08 Januari 2026- Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Serda Jose Tabessi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga Desa Sekon, Kecamatan Bisel, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Dalam kesempatan saat ini, Serda Jose Tabessi memberikan beberapa penekanan penting kepada warga, khususnya kepada para orang tua dan anak-anak usia sekolah. Ia mengimbau agar anak-anak yang masih menempuh […]

  • Pemkab Sumba Timur Gelar Rakor Inflasi, Kodim 1601 Tegaskan Komitmen Sinergi

    Pemkab Sumba Timur Gelar Rakor Inflasi, Kodim 1601 Tegaskan Komitmen Sinergi

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Dandim 1601/Sumba Timur Letkol Inf Dobby Noviyanto S., S.E yang diwakili oleh Kasdim 1601/Sumba Timur Mayor Inf Sambudi menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Kabupaten Sumba Timur yang digelar melalui Zoom Meeting. Kegiatan berlangsung di ruang rapat Bupati Sumba Timur, Jalan Jenderal Soeharto No. 42 (atau No. 44 b), Kelurahan Hambala, […]

  • Personel Satgas Kamsel Ops Lilin Agung 2025 Intensifkan Patroli dan Pengamanan di Desa Wisata Penglipuran

    Personel Satgas Kamsel Ops Lilin Agung 2025 Intensifkan Patroli dan Pengamanan di Desa Wisata Penglipuran

    • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Bangli – Guna memastikan keamanan, keselamatan, serta kelancaran aktivitas masyarakat dan wisatawan selama perayaan Natal Tahun 2025 dan Tahun Baru 2026, Personel Satgas Kamsel Operasi Lilin Agung 2025 melaksanakan kegiatan patroli dan pengamanan di kawasan wisata unggulan Kabupaten Bangli. Pada Minggu, 28 Desember 2025, mulai pukul 08.00 WITA hingga selesai, bertempat di obyek wisata Desa […]

  • Babinsa Kodim 1613/Sumba Barat Dukung Ketahanan Pangan Lewat Pendampingan Panen

    Babinsa Kodim 1613/Sumba Barat Dukung Ketahanan Pangan Lewat Pendampingan Panen

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 1613-01/Loli, Sertu Juaqim Dacosta, melaksanakan kegiatan pendampingan kepada warga dalam proses panen padi di Desa Bina Mora, Kecamatan Loli, Kabupaten Sumba Barat, Selasa (21/10/2025). Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Babinsa terhadap para petani di wilayah binaannya. Selain membantu secara langsung di lapangan, Sertu Juaqim juga memberikan motivasi kepada […]

  • Babinsa 1623-01/Karangasem hadiri rakor terkait rehabilitasi senderan Tukad Mantri, wujud dukung kemajuan pembangunan.

    Babinsa 1623-01/Karangasem hadiri rakor terkait rehabilitasi senderan Tukad Mantri, wujud dukung kemajuan pembangunan.

    • calendar_month Sabtu, 18 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Tumbu Koramil 1623-01/Karangasem Serma I Nyoman Arya Adi Putra turut menghadiri kegiatan rapat koordinasi (rakor) terkait peket pekerjaan rehabilitasi senderan Tukad Mantri, di kantor dinas PUPR KIM Kab.Karangasem, Jalan Nenas Amlapura Desa Bungaya Kangin, Kec.Bebandem Kab.Karangasem, pada Jumat (17/10/25). Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kabid PUPRKIM Kab.Karangasem, Setda Kab.Karangasem (tim monev), […]

expand_less