Kapolres Tabanan Gelar Minggu Kasih Bersama Relawan Bali dan Warga PPBS-Dati Terdampak Banjir
- account_circle arash news
- calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
- visibility 20
- comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan, Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H. memimpin kegiatan Minggu Kasih bersama Perkumpulan Relawan Bali dan warga PPBS-Dati (Paguyuban Perumahan Bantaran Sungai Dati) yang terdampak banjir, Minggu (21/9/2025). Acara berlangsung di SDN 6 Banjar Anyar, Kecamatan Kediri, Tabanan, mulai pukul 08.15 hingga 09.50 Wita dengan penuh keakraban dan kebersamaan.
Kegiatan tersebut turut dihadiri jajaran pejabat utama Polres Tabanan, Kapolsek Kediri, perwakilan Yayasan Relawan Bali oleh Ibu Yenny, Ketua PPBS-Dati Winaldy Nawir alias Bapak Rizky, perangkat desa, serta masyarakat terdampak. Kehadiran Polri dan relawan disambut hangat oleh warga sebagai bentuk kepedulian pasca bencana banjir dan tanah longsor yang melanda wilayah tersebut.
Dalam sambutannya, Kapolres Tabanan menegaskan bahwa Minggu Kasih merupakan program prioritas Kapolri untuk mendekatkan diri dengan masyarakat. Melalui tatap muka langsung, Polri dapat mendengar keluhan, masukan, dan aspirasi warga terkait keamanan serta ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Kapolres juga mengajak warga untuk bersama-sama menjaga kebersihan sungai, mengantisipasi risiko banjir, serta mempertimbangkan relokasi ke lokasi yang lebih aman.
Sebagai bentuk nyata kepedulian, Kapolres Tabanan menyerahkan paket sembako kepada warga PPBS-Dati dan anggota Polres yang terdampak banjir. Kapolres Tabanan menekankan bahwa setiap masalah yang berpotensi menimbulkan konflik dapat segera dilaporkan ke Call Center 110 yang siaga 24 jam. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman, lancar, dan penuh rasa kebersamaan antara Polri, relawan, dan masyarakat.
Humas Polres Tabanan
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar