Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Serka Tobias Madde Dorong Pemanfaatan Lahan untuk Ketahanan Pangan

Serka Tobias Madde Dorong Pemanfaatan Lahan untuk Ketahanan Pangan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
  • visibility 33
  • comment 0 komentar

NTT— Alor —, Dalam rangka mendukung ketahanan pangan masyarakat, Babinsa Desa Tanglapui Timur, Serka Tobias Madde, melaksanakan kegiatan bakti membantu warga di wilayah binaannya. Pada Jumat, 19 September 2025 pukul 09.00 Wita, Babinsa turun langsung ke lahan bedengan milik Ibu Maria di Desa Air Mancur, Kecamatan Alor Timur Laut, untuk membantu menyiram tanaman sayur dan semangka yang sudah tumbuh besar.

Selain membantu penyiraman, Babinsa juga memberikan motivasi serta arahan kepada pemilik lahan agar memanfaatkan lahan bedengan yang sudah siap tanam dengan menanam sayur, tomat, maupun tanaman lainnya. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan hasil pertanian sekaligus membantu pemenuhan kebutuhan ekonomi keluarga.

Kegiatan ini dilakukan dengan metode bakti dan sosialisasi, serta berlangsung secara terkoordinir dan terkendali. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat menjadi bentuk nyata dukungan TNI dalam mendampingi petani untuk meningkatkan kesejahteraan.

Adapun lahan yang dikelola memiliki luas 30 x 50 meter, seluruhnya sudah ditanami dan menjadi target penyiraman pada kegiatan hari itu. Dengan pendampingan yang dilakukan, diharapkan hasil panen dapat maksimal dan mendukung kebutuhan pangan lokal.

Kegiatan Babinsa di Desa Air Mancur tersebut berjalan dengan lancar tanpa hambatan. Kehadiran Serka Tobias Madde bersama masyarakat menunjukkan sinergi TNI dan rakyat dalam membangun kemandirian pangan di Kabupaten Alor.

(Pendim1622/Alor)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rangkaian Lomba HUT ke-80 RI Dimatangkan, Kodim 1615/Lotim Siap Dukung Sukses Acara

    Rangkaian Lomba HUT ke-80 RI Dimatangkan, Kodim 1615/Lotim Siap Dukung Sukses Acara

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Lombok Timur-Dalam rangka memantapkan persiapan rangkaian lomba menyambut HUT ke-80 Republik Indonesia, Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Lombok Timur menggelar rapat koordinasi di Aula Dispora Selong pada Jumat (15/08/2025). Pada kesempatan tersebut, Kodim 1615/Lotim diwakili oleh Bati Ops Serma Kamaruddin yang hadir bersama sejumlah instansi terkait guna menyamakan langkah dalam pelaksanaan kegiatan. Rapat yang dipimpin […]

  • Cegah Gangguan Keamanan, Sertu Albino Leki Intensifkan Pemantauan Wilayah

    Cegah Gangguan Keamanan, Sertu Albino Leki Intensifkan Pemantauan Wilayah

    • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Senin, 24 November 2025., Babinsa Koramil 1618-03/Insut, Sertu Albino Leki, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Manamas, Kecamatan Naibenu, Kabupaten TTU. Kegiatan ini menjadi bagian dari tugas rutin Babinsa untuk memastikan keamanan, stabilitas, serta meningkatkan kedekatan dengan warga di wilayah binaan. Dalam pelaksanaan Komsos tersebut, Sertu Albino Leki […]

  • Kebersamaan TNI dan Warga Wujud Nyata di Gereja Naibonat

    Kebersamaan TNI dan Warga Wujud Nyata di Gereja Naibonat

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Pgs. Komandan Koramil 1604-02/Camplong Lettu Inf Avonso D.J. Peraira memimpin kegiatan Karya Bakti bersama anggota Koramil 1604-02/Camplong dan masyarakat di Gereja Santo Martinus Naibonat, Kelurahan Naibonat, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang. Kegiatan ini merupakan bentuk nyata sinergi antara TNI dan masyarakat dalam mendukung pembangunan fasilitas keagamaan di wilayah binaan. Jumat (31/10/2025). Sebanyak 20 […]

  • Satgas Pos Salore Dukung Kegiatan Mahasiswa KKN, Laksanakan Senam dan Jalan Santai Bersama Masyarakat

    Satgas Pos Salore Dukung Kegiatan Mahasiswa KKN, Laksanakan Senam dan Jalan Santai Bersama Masyarakat

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Belu – Pos Salore laksanakan kegiatan senam pagi dan jalan sehat bersama Mahasiswa KKN dari Undana Kupang dan UGM beserta masyarakat di Desa Tulakadi, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu. Kamis (17/07/2025). Senam pagi dan jalan santai merupakan salah satu jenis olahraga ringan yang sangat bermanfaat bagi tubuh, dikatakan Danpos Salore Letda Inf Ruslin bahwa kegiatan […]

  • Pengawasan Babinsa Pastikan Pekerjaan Pondasi Koperasi Berjalan Aman dan Lancar

    Pengawasan Babinsa Pastikan Pekerjaan Pondasi Koperasi Berjalan Aman dan Lancar

    • calendar_month Senin, 12 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Babinsa Desa Tanglapui, Kecamatan Alor Timur, Koramil 1622-03/Maritaing, Serka D. Araujo, melaksanakan kegiatan pengawasan pekerjaan pemerataan pondasi Koperasi Merah Putih di Desa Tanglapui, RT 05/RW 02 Kaipera, pada Senin (12/1/2025) pukul 08.30 WITA. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam mendukung pembangunan desa serta memastikan pekerjaan fisik berjalan sesuai rencana. Pengawasan dilakukan secara langsung […]

  • GERNAS MAPAN, Upaya Pemerintah Meningkatkan Kebersihan Pasar Tradisional

    GERNAS MAPAN, Upaya Pemerintah Meningkatkan Kebersihan Pasar Tradisional

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Menteri Perdagangan Budi Santoso, melakukan kunjungan ke Pasar Badung, dalam rangka pelaksanaan Gerakan Nasional Membersihkan Pasar Nusantara (Gernas Mapan). Kegiatan ini dihadiri sekitar 90 orang, termasuk Wakil Walikota Denpasar I Kadek Agus Arya Wibawa, dan pejabat terkait lainnya. Selasa, (29/07/2027). GERNAS MAPAN adalah program pemerintah yang bertujuan meningkatkan kebersihan dan pengelolaan pasar […]

expand_less