Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Disiplin, Fisik, dan Mental, Babinsa Berikan Pelatihan Tiga Pilar Kepada Casis Biut

Disiplin, Fisik, dan Mental, Babinsa Berikan Pelatihan Tiga Pilar Kepada Casis Biut

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
  • visibility 34
  • comment 0 komentar

NTT-Kefamenanu., Kamis 18 September 2025., Babinsa Koramil 1618-05/Biut, Sertu Yulius Minggus David, melaksanakan pembinaan terhadap calon siswa Tamtama TNI AD Gelombang III. Kegiatan ini berlangsung di halaman Makoramil 1618-05/Biut desa Boronubaen Timur Kec. Biboki Utara, Kab. TTU., dan diikuti dengan penuh semangat oleh para pemuda yang tengah mempersiapkan diri untuk mengikuti seleksi menjadi prajurit TNI AD.

Pembinaan ini difokuskan pada penguatan fisik, kedisiplinan, serta mental juang para calon siswa. Dengan metode latihan terarah, Babinsa memberikan pembekalan berupa materi dasar kedisiplinan, olahraga fisik, serta motivasi untuk menanamkan rasa percaya diri dalam menghadapi setiap tahapan seleksi.

Tampak antusiasme tinggi dari para calon siswa yang mengikuti setiap arahan dengan serius. Keringat yang mengucur tidak menyurutkan semangat mereka, justru menjadi bukti kesiapan dan tekad kuat untuk meraih cita-cita menjadi bagian dari TNI AD.

Sertu Yulius dalam arahannya mengingatkan agar para calon siswa terus membina fisik secara konsisten dan meningkatkan kemampuan akademik. “Latihan hari ini bukan hanya sekadar pembinaan, tetapi juga fondasi untuk membentuk mental pantang menyerah dan fisik yang prima. Jangan lupa, Menjaga keshatan dan belajar juga penting karena seleksi TNI bukan hanya soal fisik, tetapi juga kecerdasan,” tegasnya.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi wadah persiapan menghadapi seleksi, tetapi juga bentuk kepedulian Babinsa dalam membimbing generasi muda di wilayah binaannya. Dengan pembinaan yang berkelanjutan, diharapkan para calon siswa Tamtama TNI AD mampu lolos seleksi dan menjadi prajurit yang profesional, tangguh, serta membanggakan bangsa dan daerah.
(PENDIM 1618/TTU)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI Aktif Bersinergi, Danramil 1628-04/Poto Tano Hadiri Pembukaan Loka Karya Mini Lintas Sektoral

    TNI Aktif Bersinergi, Danramil 1628-04/Poto Tano Hadiri Pembukaan Loka Karya Mini Lintas Sektoral

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Danramil 1628-04/Poto Tano yang diwakili oleh Bati Tuud menghadiri kegiatan pembukaan Loka Karya Mini Lintas Sektoral Tahun 2025 yang digelar pada Selasa, (09/09/2025), pukul 08.00 WITA bertempat di Aula Kantor Kecamatan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan loka karya mini lintas sektoral ini merupakan wadah koordinasi dan sinergi antar-instansi dalam meningkatkan […]

  • Mewakili Dandim, Kasdim 1601/ST Ikuti Upacara Peringatan Harhubnas ke-55 di Waingapu

    Mewakili Dandim, Kasdim 1601/ST Ikuti Upacara Peringatan Harhubnas ke-55 di Waingapu

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1601/Sumba Timur Mayor Inf Sambudi menghadiri upacara Hari Perhubungan Nasional ke-55 Tahun 2025 bertempat di Halaman Kantor Bupati Sumba Timur. Rabu (17/9/2025) Kehadirannya mewakili Dandim 1601/Sumba Timur, Letkol Inf. Dobby Noviyanto.S., S.E. Upacara ini dihadiri oleh unsur Forkopimda, Sekretaris Daerah, para Asisten, pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), […]

  • Kapolsek Mengwi Pimpin Patroli Malam Minggu Sasar Rest Area Desa Kuwum

    Kapolsek Mengwi Pimpin Patroli Malam Minggu Sasar Rest Area Desa Kuwum

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Mengwi – Dalam upaya menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif di wilayah hukum Polsek Mengwi, Kapolsek Mengwi Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, S.H.,M.H., memimpin langsung kegiatan patroli atensi malam minggu, dengan menyasar rest area Desa Kuwum, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Minggu (26/10/2025) pukul 01. 00 Wita Patroli yang melibatkan personel Samapta, Bhabinkamtibmas, opnsal dan gabungan […]

  • Pererat Silahturahmi, Babinsa Semarapura Kauh Atensi Pertemuan Serap Aspirasi Bendesa Adat

    Pererat Silahturahmi, Babinsa Semarapura Kauh Atensi Pertemuan Serap Aspirasi Bendesa Adat

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Klungkung,- Bertempat di Balai Banjar Budaga Desa Adat Budaga Kelurahan Semarapura Kauh, Babinsa Koptu Wayan Sutamaya bersama pecalang Desa Adat Budaga melaksanakan monitoring dan pengamanan pertemuan penyerapan aspirasi Bendesa Adat wilayah Kecamatan Klungkung, Kamis ( 25/09/25 ). Kegiatan tersebut menghadirkan Majelis Desa Adat Kecamatan Klungkung, para Bendesa Adat, Menggala Sabha Desa, Penyarikan Desa Adat dan […]

  • Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1630-03/MP Bersama Petani Desa Bari

    Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1630-03/MP Bersama Petani Desa Bari

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Manggarai Barat – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan dan meningkatkan produktivitas pertanian masyarakat, Babinsa Koramil 1630-03/Macang Pacar, Serda Abdullah, melaksanakan kegiatan pendampingan petani di Desa Bari, Kecamatan Macang Pacar, Kabupaten Manggarai Barat, pada Sabtu, 03 Januari 2026. Kegiatan pendampingan tersebut dilakukan secara langsung di lahan persawahan milik warga dengan membantu petani membersihkan gulma yang […]

  • Tingkatkan Kebersamaan, Babinsa Koramil 1603/05 Bola Aktif Berbaur dengan Warga

    Tingkatkan Kebersamaan, Babinsa Koramil 1603/05 Bola Aktif Berbaur dengan Warga

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    NTT SIKKA– Babinsa Koramil 1603/05 Bola Kodim 1603/Sikka, Serka Fonseca, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Wolomotong, kecamatan Bola, kabupaten sikka,pada Minggu (26/10/2025). Kegiatan Komsos ini dilakukan sebagai sarana untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, sekaligus memperkuat kemanunggalan Babinsa dengan warga di wilayah binaannya. Serka Fonseca menjelaskan, Komsos merupakan salah satu […]

expand_less