Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kolaborasi Kodim 1621/TTS dan HIPAKAD, Keamanan Kota Soe Tetap Kondusif

Kolaborasi Kodim 1621/TTS dan HIPAKAD, Keamanan Kota Soe Tetap Kondusif

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
  • visibility 20
  • comment 0 komentar

Soe, 17 September 2025 – Personel Koramil 1621-01/Kota Soe bersama Himpunan Putra Putri Keluarga Angkatan Darat (HIPAKAD) Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) menggelar patroli gabungan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Kota Soe dan sekitarnya, Rabu (17/9/2025) malam.

Kegiatan patroli ini diawali dengan apel dan briefing di Makoramil 1621-01/Kota Soe pada pukul 18.30 WITA, dipimpin langsung Danramil 1621-01/Kota Soe, Kapten Inf Gunawan Budi Haryanto. Dalam arahannya, ia menekankan pentingnya sinergi antara TNI dengan komponen masyarakat dalam menjaga kondusifitas wilayah.

Patroli menyusuri rute Kota Soe, mulai dari Polres TTS, perempatan lampu merah cabang Segera, cabang Kapan, pertigaan Rumah Sakit, Kelurahan Kampung Sabu, RSUD Soe, SMAN 1 Soe, GOR Nekmese, hingga Kelurahan Kesetnana sebelum kembali ke Makoramil pada pukul 21.15 WITA. Selama kegiatan, situasi terpantau aman, tertib, dan tidak ditemukan hal-hal menonjol.

Patroli ini dipimpin oleh Peltu Endet Sutisna, SE (Bati Tuud Koramil 1621-01/Kota Soe) bersama Pak Ucup Amnifu (Ketua HIPAKAD Kabupaten TTS). Adapun personel Koramil yang terlibat di antaranya Peltu Yupiter Tefi, Serka Simon Sumbanu, Serka Matias Juma, Sertu Hengki Sodak, Sertu Beny Leo, Sertu Lutherman, Serda Alfred Toineno, Kopda Agus Bantaika, dan Praka Imron. Sementara dari HIPAKAD hadir Ketua, Wakil Ketua, serta sejumlah anggota lainnya.

Danramil 1621-01/Kota Soe, Kapten Inf Gunawan Budi Haryanto, menyampaikan bahwa patroli ini bukan hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga sebagai sarana menjalin komunikasi dengan masyarakat.
“Kami berharap kehadiran TNI bersama HIPAKAD dapat menciptakan rasa aman, sekaligus mempererat hubungan kebersamaan dengan masyarakat di Kota Soe,” ujarnya.

Patroli yang berlangsung hingga pukul 22.35 WITA ini berjalan lancar dan mendapat apresiasi dari masyarakat sekitar. Kegiatan ini juga menjadi bentuk nyata kolaborasi TNI bersama organisasi kemasyarakatan dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah Kabupaten TTS.
(Kodim 1621)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Komsos Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Wujudkan Sinergi dan Keamanan di Wilayah Binaan

    Komsos Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Wujudkan Sinergi dan Keamanan di Wilayah Binaan

    • calendar_month Minggu, 30 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Desa Desaloka, Sertu Sayuti Dari Koramil 1628-03/Seteluk  terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah dengan melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat pada Minggu (30/11/2025) pukul 10.00 WITA. Dalam kegiatan tersebut, Sertu Sayuti berinteraksi langsung dengan warga untuk membahas berbagai situasi kamtibmas serta langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk […]

  • Jaga Harmoni di Badung, Kapolres dan Wabup Rangkul Ojol dan Mahasiswa Lewat Ngopi Bareng

    Jaga Harmoni di Badung, Kapolres dan Wabup Rangkul Ojol dan Mahasiswa Lewat Ngopi Bareng

    • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Mangupura – Untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif di wilayah hukum Polres Badung, Kapolres Badung AKBP M. Arif Batubara, SH, SIK, MH, M.Tr. Opsla., bersama Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta, S.H., menggelar kegiatan Ngopi Bareng bersama komunitas ojek online serta perwakilan BEM mahasiswa dari salah satu kampus di Badung, Sabtu […]

  • Babinsa Desa Belo Jadi Penengah, Perselisihan Warga Terselesaikan dengan Baik

    Babinsa Desa Belo Jadi Penengah, Perselisihan Warga Terselesaikan dengan Baik

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Upaya menjaga kondusifitas wilayah terus dilakukan oleh aparat TNI di tingkat desa. Senin (05/09/2025) pukul 10.30 Wita, Babinsa Desa Belo, Serda Sukardin yang merupakan anggota Koramil 1628-05/Jereweh, turun langsung melaksanakan mediasi terkait adanya kesalahpahaman antarwarga di desa binaannya. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bertindak sebagai penengah untuk mencari solusi terbaik agar permasalahan tidak […]

  • Panen 4,5 Ton Gabah, Petani Lampok Apresiasi Pendampingan Babinsa Desa Lampok

    Panen 4,5 Ton Gabah, Petani Lampok Apresiasi Pendampingan Babinsa Desa Lampok

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Komitmen TNI dalam mendukung ketahanan pangan terus diwujudkan oleh para Babinsa di lapangan. Salah satunya dilakukan oleh Babinsa Desa Lampok Koramil 1628-01/Taliwang, Kopka Nogroho, yang dengan penuh semangat turun langsung mendampingi petani melaksanakan panen padi di wilayah binaannya, Rabu (15/10/2025). Kegiatan panen berlangsung di lahan milik P. Ramli dan P. Marwan, […]

  • Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa Laksanakan Monitoring dan Patroli di Pasar Danga Mbay

    Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa Laksanakan Monitoring dan Patroli di Pasar Danga Mbay

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa terus meningkatkan kehadiran di tengah masyarakat melalui kegiatan monitoring dan pemantauan wilayah binaan. Pada Rabu, 24 Desember 2025, sekitar pukul 10.45 WITA, Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Serka Laudowik P. Hurek, melaksanakan patroli serta pengawasan aktivitas pedagang dan pembeli di Pasar Danga/Mbay, Kelurahan Danga, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo. Kegiatan ini dilakukan sebagai […]

  • Natal Bersama dan Menyongsong Tahun Baru, Pemerintah Kecamatan Pantai Baru Pererat Kebersamaan

    Natal Bersama dan Menyongsong Tahun Baru, Pemerintah Kecamatan Pantai Baru Pererat Kebersamaan

    • calendar_month Jumat, 12 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Perayaan Natal Bersama Tahun 2025 dan menyongsong Tahun Baru 2026 diselenggarakan oleh Keluarga Besar Kantor Camat Pantai Baru pada Jumat, 12 Desember 2025, bertempat di Aula Kantor Camat Pantai Baru mulai pukul 15.00 Wita. Kegiatan penuh sukacita ini turut dihadiri Babinsa Koramil 1627-02/PB, Kopda Grani Fia, yang hadir sebagai bentuk dukungan sekaligus mempererat hubungan antara […]

expand_less