Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Pengamanan Humanis, Babinsa Koramil Taliwang Pastikan Tabligh Akbar Berjalan Lancar

Pengamanan Humanis, Babinsa Koramil Taliwang Pastikan Tabligh Akbar Berjalan Lancar

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
  • visibility 26
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Kelurahan Kuang, Koramil 1628-01/Taliwang, Serka Bustanuddin, melaksanakan tugas pengamanan pada kegiatan Tabligh Akbar Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1447 H/2025 M yang digelar di Masjid Rarussalam, Komplek KTC, Kecamatan Taliwang, Rabu (17/9/2025).

Kegiatan yang dipimpin oleh Bupati Sumbawa Barat, H. Amar Nurmansyah, S.T., M.Si., dihadiri sekitar 800 jamaah, termasuk jajaran Forkopimda, pejabat daerah, tokoh agama, serta masyarakat dari berbagai wilayah.

Selain Bupati, hadir pula Wakil Bupati Hj. Hanipah, S.Pt., M.M.Inov., Sekda Drs. H. Khairul Jibril, M.Si., Dandim 1628/Sumbawa Barat Letkol Inf Rendra Agit Trisnawan, Kapolres AKBP Zulkarnain, S.I.K., serta para pejabat OPD, camat, lurah, kepala desa, dan tokoh masyarakat.

Kehadiran Babinsa di tengah kegiatan besar keagamaan tersebut mendapat apresiasi dari masyarakat. Sebab, peran Babinsa bukan hanya sekadar melakukan pengamanan, tetapi juga memastikan suasana tetap kondusif, tertib, dan nyaman sehingga jamaah bisa beribadah dengan khusyuk.

“Sebagai aparat teritorial, kami selalu siap mendukung setiap kegiatan masyarakat, khususnya dalam acara keagamaan. Kehadiran kami di sini adalah untuk memberikan rasa aman serta mempererat kedekatan TNI dengan rakyat,” ungkap Serka Bustanuddin.

Dengan sinergi aparat keamanan, panitia, dan masyarakat, kegiatan Tabligh Akbar berjalan lancar, aman, dan penuh makna. Kehadiran Babinsa yang selalu berada di garda terdepan di wilayah binaan menjadi bukti nyata bahwa TNI terus konsisten menjaga keamanan sekaligus memperkuat ikatan kebersamaan dengan masyarakat.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cek Kondusifitas  Pulau Terluar, Dandim  Klungkung  Turun Ke Nusa Penida

    Cek Kondusifitas Pulau Terluar, Dandim Klungkung Turun Ke Nusa Penida

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S. Sos.,M.M.,M. Han terus gencar melaksanakan pemantauan situasi dan kondisi wilayah teritorialnya. Pemantauan ini dilakukan pucuk pimpinan di Kodim 1610/Klungkung dalam rangka memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat berjalan aman, tertib dan kondusif. Saat ditemui, Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S. Sos.,M.M.,M. Han menyampaikan bahwa hari ini […]

  • Babinsa Koramil 1625-02/Aimere Dampingi Kelompok Tani Tanam Pepaya di Desa Legelapu

    Babinsa Koramil 1625-02/Aimere Dampingi Kelompok Tani Tanam Pepaya di Desa Legelapu

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    NGADA – Babinsa Kecamatan Aimere, Desa Legelapu, Koramil 1625-02/Aimere, Sertu Carles Haban mengikuti kegiatan penanaman pepaya secara simbolis di kebun milik GMIT (Gereja Masehi Injili di Timor) yang dikelola oleh kelompok tani setempat. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Senin, 22 Desember 2025, mulai pukul 10.00 Wita hingga selesai, bertempat di RT 04, Dusun Enalewa I, Desa […]

  • Babinsa Pahunga Lodu Aktif Monitoring Wilayah dan Pendampingan Petani Jagung

    Babinsa Pahunga Lodu Aktif Monitoring Wilayah dan Pendampingan Petani Jagung

    • calendar_month Sabtu, 10 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 2
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu Hendrik Hati Wuluanja, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah sekaligus mendampingi warga binaan dalam mengecek tanaman jagung yang terserang hama ulat, bertempat di Desa Paranda, Kecamatan Wulla Waijelu, Kabupaten Sumba Timur, Sabtu (10/01/2026). Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama petani turun langsung ke lahan pertanian untuk […]

  • Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Kawal Pelayanan Posyandu di Brang Ene

    Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Kawal Pelayanan Posyandu di Brang Ene

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Peran Babinsa tidak hanya terbatas pada menjaga keamanan wilayah, tetapi juga hadir langsung dalam mendukung program pemerintah di bidang kesehatan. Hal ini ditunjukkan oleh Babinsa Desa Mujahiddin Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Taufikurrahman, yang melaksanakan pendampingan kegiatan Posyandu Matahari I di Dusun Fajar Indah dan Dusun Fajar Karya, Kecamatan Brang Ene, Kabupaten Sumbawa […]

  • Wasbang dan PBB Babinsa Bangun Karakter Pelajar Menyongsong Hari Guru

    Wasbang dan PBB Babinsa Bangun Karakter Pelajar Menyongsong Hari Guru

    • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Mataram, NTB — Dalam menyambut Apel Hari Guru Nasional yang digelar di lingkungan SMP Negeri 3 Mataram, para siswa mendapatkan pembekalan khusus melalui kegiatan Ko-kurikuler berupa materi Peraturan Baris Berbaris (PBB) dan Wawasan Kebangsaan (Wasbang), yang dipimpin langsung oleh Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Ampenan Tengah, Serka Agus Subiantoro, bersama Babinsa Kelurahan Bintaro, Serda I […]

  • Guyub dan Peduli Lingkungan, Babinsa Hu’u Ajak Warga Bersihkan Saluran Air

    Guyub dan Peduli Lingkungan, Babinsa Hu’u Ajak Warga Bersihkan Saluran Air

    • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Hu’u, NTB— Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan dan kelancaran sistem pengairan pertanian, Babinsa Desa Hu’u, Serka Rustam, dari Koramil 1614-03/Hu’u bersama Kepala Desa Hu’u serta masyarakat setempat melaksanakan kegiatan gotong royong pembersihan saluran irigasi di wilayah Desa Hu’u, Kecamatan Hu’u, Kabupaten Dompu, pada Senin (3/11/2025). Kegiatan tersebut merupakan bentuk nyata sinergi antara TNI dan masyarakat […]

expand_less