Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Respons Keluhan Warga, Babinsa Hadir di Tengah Antrian Jalan Trans Ende–Maumere

Respons Keluhan Warga, Babinsa Hadir di Tengah Antrian Jalan Trans Ende–Maumere

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

Ende, Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban wilayah, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Kopka Edwin D.P, bersama Babinkamtibmas Bripka Jhonter, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Dile, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende, tepatnya di Km 24 Jalan Trans Ende–Maumere.

Kegiatan yang berlangsung pada hari Selasa, 16 September 2025 mulai pukul 09.00 Wita hingga selesai ini difokuskan pada pemantauan keamanan dan kelancaran arus lalu lintas di titik portal buka-tutup yang diberlakukan di wilayah tersebut.

Dalam pelaksanaannya, aparat TNI dan Polri turun langsung ke lapangan untuk memastikan kenyamanan para pengguna jalan. Selain itu, kegiatan ini juga dimanfaatkan untuk melakukan komunikasi sosial (komsos) dengan masyarakat, termasuk mendengarkan keluhan serta masukan dari para pengendara yang melintas.

Masyarakat menyambut baik kehadiran aparat, yang dinilai memberikan rasa aman dan nyaman, terutama bagi mereka yang harus menunggu giliran melintas di sistem buka-tutup tersebut.

“Kehadiran Babinsa dan aparat terkait di tengah masyarakat sangat membantu, terutama saat terjadi antrean panjang. Mereka bukan hanya menjaga keamanan, tapi juga memberikan semangat dan rasa tenang,” ujar salah satu warga pengguna jalan.

Kegiatan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan lancar. Hal ini menunjukkan sinergi yang solid antara TNI-Polri dan masyarakat dalam menjaga stabilitas wilayah.

Pamwil dan komsos di daerah binaan merupakan salah satu tugas pokok Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil), sebagai garda terdepan TNI AD dalam menjaga ketertiban dan ketentraman masyarakat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Bebandem Laksanakan Blue Light Patrol untuk Antisipasi Gangguan Kamtibmas

    Polsek Bebandem Laksanakan Blue Light Patrol untuk Antisipasi Gangguan Kamtibmas

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Polsek Bebandem melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol di wilayah hukum Polsek Bebandem, Rabu (26/11/2025). Kegiatan ini dipimpin oleh Pawas Aiptu I Ketut Surawan, dengan piket SPKT beberapa personel lainnya dari Unit Samapta dan Intel/Reskrim Polsek Bebandem. Tujuan dari kegiatan Blue Light Patrol ini adalah untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat atas kehadiran […]

  • POLSEK KUTA UNGKAP KASUS PENCURIAN SEPEDA MOTOR DI PANTAI KELAN

    POLSEK KUTA UNGKAP KASUS PENCURIAN SEPEDA MOTOR DI PANTAI KELAN

    • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Kuta, 2 November 2025 – Polsek Kuta saat ini terus berupaya mengungkap berbagai kasus tindak pidana yang terjadi di wilayah hukumnya. Sejumlah kasus telah berhasil diungkap, sementara beberapa pelaku lainnya masih dalam proses pencarian oleh Unit Reskrim Polsek Kuta. Salah satu keberhasilan terbaru, Unit Reskrim Polsek Kuta berhasil mengungkap kasus pencurian sepeda motor yang terjadi […]

  • Dandim Rote Ndao Tegaskan Komitmen TNI Jaga Keutuhan NKRI di Momen HUT ke-80 RI

    Dandim Rote Ndao Tegaskan Komitmen TNI Jaga Keutuhan NKRI di Momen HUT ke-80 RI

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Personel Komando Distrik Militer (Kodim) 1627/Rote Ndao turut ambil bagian dalam upacara pengibaran bendera merah putih memperingati detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 yang berlangsung khidmat di Lapangan Kantor Bupati Rote Ndao, Minggu (17/8/2025). Upacara yang mengusung tema “Indonesia Maju, Bersatu untuk Semua” ini dihadiri oleh jajaran Forkopimda Rote Ndao, unsur TNI-Polri, […]

  • Sampaikan Duka Cita, Dandim Klungkung Pimpin Anggota Melayat ke Rumah Duka

    Sampaikan Duka Cita, Dandim Klungkung Pimpin Anggota Melayat ke Rumah Duka

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Klungkung, – Dimasa kepemimpinannya, Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S. Sos., M. M., M. Han selalu berupaya untuk berada ditengah-tengah anggota dalam. suka dan duka. Hal ini dilakukan orang nomor satu di Kodim 1610/Klungkung ini tidak hanya sebagai bentuk pertanggungjawaban seorang pimpinan saja, namun juga sebagai wahana dalam memperkuat silahturahmi, keakraban dan hubungan emosional […]

  • Bhabinkamtibmas Singakerta Sosialisasikan Koperasi Merah Putih kepada Warga Binaan

    Bhabinkamtibmas Singakerta Sosialisasikan Koperasi Merah Putih kepada Warga Binaan

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Gianyar – Bhabinkamtibmas Desa Singakerta, Polsek Ubud, Aiptu I Made Widastra, melaksanakan kegiatan sambang sekaligus sosialisasi program Koperasi Merah Putih kepada warga binaan. Sosialisasi ini menyasar ibu-ibu yang sedang ngayah membuat sarana pitra yadnya untuk kegiatan Ngaben Masal di Banjar Tewel, Desa Singakerta, Kecamatan Ubud, Senin (11/08/2025) sekitar pukul 11.30 Wita. Dalam kegiatan tersebut, Aiptu […]

  • Yonarmed 12 Kostrad Hadir di Ponpes Al Muhajirin, Wujud Sinergi TNI dan Umat dalam Menyambut Isra’ Mi’raj

    Yonarmed 12 Kostrad Hadir di Ponpes Al Muhajirin, Wujud Sinergi TNI dan Umat dalam Menyambut Isra’ Mi’raj

    • calendar_month Kamis, 15 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Belu – Dalam rangka menyambut dan memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 27 Rajab 1447 Hijriah, prajurit Yonarmed 12 Kostrad turut mengikuti kegiatan keagamaan yang diselenggarakan di Pondok Pesantren (Ponpes) Al Muhajirin, Atambua, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur, Selasa (14/01/2026). Kegiatan keagamaan tersebut dihadiri oleh para santri, pengasuh pondok pesantren, tokoh agama, serta masyarakat sekitar. […]

expand_less