Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sinergi TNI dan Pemerintah Desa Lokapaksa, Ratusan Warga Terbantu Pangan Murah

Sinergi TNI dan Pemerintah Desa Lokapaksa, Ratusan Warga Terbantu Pangan Murah

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
  • visibility 26
  • comment 0 komentar

Seririt — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kodim 1609/Buleleng melalui Babinsa Desa Lokapaksa melaksanakan kegiatan Bhakti Sosial Gerakan Pangan Murah, Senin (15/9/2025). Kegiatan ini dipusatkan di Balai Banjar Dinas Jro Agung, Desa Lokapaksa, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng, mulai pukul 08.30 Wita hingga 12.30 Wita.

Bhakti sosial ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat setempat. Sebanyak 400 sak beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) dengan ukuran @ 5 kilogram atau setara 2 ton disalurkan kepada warga. Penyaluran beras tersebut diserbu antusias oleh masyarakat, dengan jumlah penerima manfaat diperkirakan mencapai ±200 orang.

Turut hadir mendukung jalannya kegiatan yakni anggota Koramil 03/Seririt sebanyak 3 orang, Perbekel Desa Lokapaksa Putu Dodik Tryana, Kelian Banjar Dinas Jro Agung, staf pemerintahan desa, serta Babinsa Desa Lokapaksa, Sertu Gede Sarjana yang sekaligus melaksanakan pendampingan kegiatan. Kehadiran para unsur pemerintahan dan TNI menunjukkan sinergi nyata dalam membantu meringankan beban masyarakat.

Kegiatan Gerakan Pangan Murah ini dilaksanakan dengan tertib, aman, dan lancar. Seluruh rangkaian acara berlangsung tanpa kendala berarti, serta mendapatkan apresiasi positif dari masyarakat yang merasa terbantu di tengah kebutuhan pangan sehari-hari.

Melalui momentum peringatan HUT TNI ke-80, kegiatan Bhakti Sosial Gerakan Pangan Murah ini diharapkan dapat memperkuat kedekatan TNI dengan rakyat. Kehadiran TNI di tengah masyarakat bukan hanya sebagai penjaga kedaulatan bangsa, tetapi juga sebagai pengayom yang selalu hadir memberi manfaat bagi kesejahteraan rakyat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI AD Tegaskan Komitmen Dukung Pemerataan Pendidikan Berkualitas Nasional

    TNI AD Tegaskan Komitmen Dukung Pemerataan Pendidikan Berkualitas Nasional

    • calendar_month Kamis, 6 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Tim Pokja Kajian Strategis Staf Ahli Kasad Bidang Polkamnas yang dipimpin Brigjen TNI IGBN Tedja Sukma E., S.Sos., M.Tr.(Han)., M.S.S. selaku Ketua Tim, bersama Kolonel Inf Eben Ezer Lumban Tobing, S.A.P., melaksanakan peninjauan ke Sekolah Rakyat Menengah Pertama (SRMP) 19 Sentra Efata Kupang. Kegiatan ini turut didampingi oleh Pgs. Kasdim 1604/Kupang Mayor Inf […]

  • TNI AD Perkuat Kemanunggalan dengan Masyarakat di Dusun Pauwawa

    TNI AD Perkuat Kemanunggalan dengan Masyarakat di Dusun Pauwawa

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Ende, Pratu Marianus Rugi Naga, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Dusun Pauwawa, Desa Jegharangga, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende. Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 10.30 Wita hingga selesai dengan tujuan untuk memantau situasi keamanan dan mempererat hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat di wilayah binaan. Selama kegiatan, Babinsa […]

  • Peran Aktif Babinsa Sumbawa Barat Wujudkan Rasa Aman Lewat Patroli Malam

    Peran Aktif Babinsa Sumbawa Barat Wujudkan Rasa Aman Lewat Patroli Malam

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Piket Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Lalu Nasrul Wijaya, pada Selasa (09/09/2025) melaksanakan kegiatan patroli di seputaran wilayah binaan Koramil 1628-04/Poto Tano. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa menyempatkan diri untuk berkomunikasi dengan warga masyarakat serta memberikan himbauan agar selalu menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan. Patroli ini bertujuan untuk menciptakan situasi yang aman, nyaman, dan […]

  • Kehadiran Babinsa Bawa Semangat Positif dalam Kegiatan Makan Sehat Bergizi di SMPN 1 Taliwang

    Kehadiran Babinsa Bawa Semangat Positif dalam Kegiatan Makan Sehat Bergizi di SMPN 1 Taliwang

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB, Dalam upaya mendukung program pemerintah untuk meningkatkan gizi anak sekolah, Babinsa Kelurahan Kuang, Koramil 1628-01/Taliwang, Serka Bustanuddin turut aktif melakukan pendampingan kegiatan Makan Sehat Bergizi yang dilaksanakan di SMPN 1 Taliwang, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Senin (27/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 10.54 Wita tersebut berlangsung tertib dan penuh semangat. […]

  • Peduli Lingkungan, Babinsa Koramil 03/Katikutana Turun Langsung Kerja Bakti

    Peduli Lingkungan, Babinsa Koramil 03/Katikutana Turun Langsung Kerja Bakti

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH – Babinsa Sertu Sunardin, anggota Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan jalan bersama warga masyarakat di Desa Tanamodu, Kecamatan Katikutana Selatan, Kabupaten Sumba Tengah, Jumat (12/12/2025). Kegiatan kerja bakti tersebut dilakukan sebagai upaya menjaga kebersihan lingkungan sekaligus memperlancar akses jalan desa yang selama ini digunakan oleh masyarakat dalam menjalankan […]

  • Tingkatkan Kamtibmas, Babinsa Ende Utara Laksanakan Pamwil dan Komsos Bersama Warga

    Tingkatkan Kamtibmas, Babinsa Ende Utara Laksanakan Pamwil dan Komsos Bersama Warga

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Abdullah M. Ambry, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Nanga Desa Embundoa, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, Selasa (02/09/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 10.02 WITA ini dilakukan sebagai bagian dari program rutin pembinaan wilayah oleh Babinsa, dengan tujuan untuk […]

expand_less