Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dandim 1613/Sumba Barat Sambut Kapolres dalam Kunjungan Silaturahmi ke Makodim

Dandim 1613/Sumba Barat Sambut Kapolres dalam Kunjungan Silaturahmi ke Makodim

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
  • visibility 34
  • comment 0 komentar

SUMBA BARAT – Komandan Kodim 1613/Sumba Barat Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han., bersama para perwira staf menerima kunjungan silaturahmi dari Kapolres Sumba Barat AKBP Yohanes Nisa Pewali, S.S., M.H., di Makodim 1613/Sumba Barat, Kamis (17/7/2025).

Kunjungan ini dilakukan dalam rangka mempererat hubungan dan sinergi antara TNI dan Polri, khususnya dalam pelaksanaan tugas menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Sumba Barat.

Letkol Inf Ignasius Hali Sogen menyampaikan apresiasi atas kunjungan silaturahmi tersebut dan menegaskan bahwa koordinasi serta komunikasi yang baik antara Kodim dan Polres merupakan hal penting dalam menciptakan situasi wilayah yang kondusif.

“Sinergi TNI dan Polri adalah kunci dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah. Kami menyambut baik kunjungan ini sebagai wujud komitmen bersama dalam menjalankan tugas pengabdian kepada masyarakat,” ujar Dandim.

Dalam suasana penuh keakraban, kedua pimpinan institusi tersebut berdiskusi terkait perkembangan situasi kamtibmas serta langkah-langkah strategis yang dapat dilakukan secara bersama-sama, termasuk dukungan terhadap program pemerintah daerah.

Kapolres Sumba Barat AKBP Yohanes Nisa Pewali juga menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan. Ia berharap kerja sama yang selama ini telah terjalin dengan baik dapat terus ditingkatkan, khususnya dalam pelaksanaan operasi bersama, pengamanan kegiatan masyarakat, dan respons terhadap dinamika sosial di wilayah hukum masing-masing.

Pertemuan silaturahmi ini juga menjadi simbol soliditas dan kekompakan aparat di daerah, demi mewujudkan pelayanan terbaik bagi masyarakat serta menjaga keutuhan dan kedamaian di Kabupaten Sumba Barat.
(Pendim 1613/SB)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jumat Curhat Polsek Abiansemal: Linmas Jadi Garda Terdepan Di Lingkungan Desa

    Jumat Curhat Polsek Abiansemal: Linmas Jadi Garda Terdepan Di Lingkungan Desa

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Polsek Abiansemal kembali melaksanakan program Jumat Curhat yang kali ini digelar di Lapangan Umum Desa Sedang, Kecamatan Abiansemal, Badung, Kamis sore (2/10/2025). Kegiatan tersebut dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Desa Sedang Aipda I Gusti Putu Eka Artana didampingi oleh Babinsa Desa Sedang Sertu I Nyoman Suyasa bersama jajaran Linmas Desa Sedang. Dalam kesempatan ini, jajaran […]

  • Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa Kopda Longginus Bhago Lado Dampingi Tim Vaksinasi Rabies di Desa Wajomara

    Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa Kopda Longginus Bhago Lado Dampingi Tim Vaksinasi Rabies di Desa Wajomara

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Nagekeo, 15 Juli 2025– Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Kopda Longginus Bhago Lado, turut serta mendampingi kegiatan vaksinasi rabies yang dilakukan oleh Dinas Peternakan Kabupaten Nagekeo di Desa Wajomara, Kecamatan Aesesa Selatan, Kabupaten Nagekeo Kegiatan vaksinasi rabies ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam mencegah penyebaran penyakit rabies yang berpotensi menular dari hewan ke manusia. Pendampingan […]

  • Wujudkan Tata Kelola Desa yang Baik, Babinsa Hadiri Musyawarah Perubahan APBDes 2025

    Wujudkan Tata Kelola Desa yang Baik, Babinsa Hadiri Musyawarah Perubahan APBDes 2025

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Selasa, 28 Oktober 2025., Bertempat di Aula Kantor Desa Letneo, Kecamatan Insana Barat, Kabupaten Timor Tengah Utara, Babinsa Koramil 1618-04/Bisel Serma Antonio Da Fonseca menghadiri Rapat Musyawarah Desa Khusus terkait Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun 2025. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut menjadi wujud nyata dukungan TNI terhadap transparansi dan kemajuan pembangunan […]

  • Sat Pamobvit Polres Gianyar Intensifkan Pengamanan di Obyek Vital Perbankan

    Sat Pamobvit Polres Gianyar Intensifkan Pengamanan di Obyek Vital Perbankan

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Gianyar – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan perbankan, Satuan Pengamanan Obyek Vital (Sat Pamobvit) Polres Gianyar melaksanakan kegiatan pengamanan di sejumlah bank wilayah Kabupaten Gianyar, Kamis (23/10/2025). Kegiatan pengamanan yang berlangsung sejak pukul 08.00 hingga 20.00 WITA tersebut melibatkan tujuh personel Sat Pamobvit Polres Gianyar. Pengamanan dilakukan di beberapa titik strategis, antara […]

  • Patroli Malam Kodim 1621/TTS, Wujud TNI Hadir untuk Keamanan Masyarakat So’e

    Patroli Malam Kodim 1621/TTS, Wujud TNI Hadir untuk Keamanan Masyarakat So’e

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    So’e, Minggu (05/10/2025) – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kota So’e, personel Kodim 1621/TTS melaksanakan kegiatan patroli malam di seputaran Makodim dan titik-titik keramaian kota. Kegiatan yang dimulai pukul 20.00 WITA hingga selesai ini melibatkan anggota piket Kodim 1621/TTS yang terdiri dari Serka Putu Bessie (Ba Jaga), Kopda Melkianus Fay (Piket Provos), serta PNS Jemi Tafuab (Ta Jaga), di bawah […]

  • Babinsa Aktif Edukasi Warga Terkait Waspada Bencana dan Kamtibmas

    Babinsa Aktif Edukasi Warga Terkait Waspada Bencana dan Kamtibmas

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Kecamatan Ndona Timur melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Penerapan Wilayah (Pamwil) di Dusun Nuanoka, Desa Sokoria Selatan, pada Sabtu, 13 Desember 2025, pukul 10.30 Wita hingga selesai. Kegiatan ini dilakukan guna memantau situasi wilayah selama musim hujan serta mendukung terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Menurut laporan yang diterima, Serka […]

expand_less