Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kehadiran Babinsa di SMKN 1 Labangka Dapat Sambutan Positif, Siswa Termotivasi Belajar Lebih Giat

Kehadiran Babinsa di SMKN 1 Labangka Dapat Sambutan Positif, Siswa Termotivasi Belajar Lebih Giat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

NTB – Sumbawa, Senin (15/9/2025) — Babinsa Desa Labangka, Koramil 1607-02/Empang, Sertu Furkan, bertindak sebagai pembina upacara bendera di SMK Negeri 1 Labangka, Kecamatan Labangka, Kabupaten Sumbawa.

Kegiatan upacara bendera yang rutin dilaksanakan setiap hari Senin tersebut berlangsung khidmat dengan diikuti oleh seluruh guru, staf, serta siswa-siswi SMKN 1 Labangka.

Dalam amanatnya, Sertu Furkan menyampaikan pentingnya disiplin, semangat belajar, serta menjaga sikap hormat kepada orang tua dan guru sebagai bekal meraih cita-cita. Ia juga menekankan agar para siswa menjauhi pergaulan bebas, narkoba, serta kenakalan remaja yang dapat merusak masa depan.

“Sebagai generasi penerus bangsa, adik-adik sekalian harus rajin belajar, patuh kepada guru, dan tetap menjaga persatuan serta semangat kebangsaan,” tegasnya.

Pihak sekolah menyambut positif kehadiran Babinsa dalam kegiatan upacara bendera ini. Kepala sekolah SMKN 1 Labangka mengungkapkan bahwa pesan yang disampaikan sangat memotivasi siswa untuk lebih bersemangat dalam menuntut ilmu dan berperilaku disiplin.

Melalui kegiatan ini, Babinsa terus menunjukkan komitmennya dalam membina generasi muda serta mempererat hubungan TNI dengan masyarakat, khususnya di dunia pendidikan. (Pendim Sumbawa).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang Aktif Pantau Kondisi Wilayah Belo

    Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang Aktif Pantau Kondisi Wilayah Belo

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah binaan, Babinsa Desa Belo Koramil 1628-02/Sekongkang, Serda Sukardin, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat setempat, Rabu (22/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 11.00 WITA tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat, serta memantau situasi dan kondisi keamanan di wilayah binaan. Serda […]

  • Babinsa Batutua Hadir dalam Penyelesaian Sengketa Gadai Motor di Rote Barat

    Babinsa Batutua Hadir dalam Penyelesaian Sengketa Gadai Motor di Rote Barat

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Sabtu, 04 Oktober 2025 pukul 18.00 WITA bertempat di rumah Bapak Meliyapi N. Banani selaku RT Fimok, Dusun Fimok, Desa Boa, Kecamatan Rote Barat, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Kopda Otnial Bofe melaksanakan kegiatan penyelesaian masalah terkait gadai motor antara Bapak Yahya Paulus Banani, warga Desa Fimok, dengan Bapak Junus Mooy, warga […]

  • Aksi Sigap Babinsa Kodim 1613 Kembalikan Akses Jalan di Mamboro

    Aksi Sigap Babinsa Kodim 1613 Kembalikan Akses Jalan di Mamboro

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH -Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Kopda Nelson Tavares, ikut serta dalam proses evakuasi pohon tumbang yang menghalangi akses jalan di Desa Cendana, Kecamatan Mamboro, Kabupaten Sumba Tengah, pada Selasa (25/11/2025). Kejadian tersebut terjadi akibat angin kencang yang melanda wilayah tersebut sehingga menyebabkan sebuah pohon besar roboh dan menutup badan jalan. Mengetahui adanya […]

  • Sinergi Babinsa dengan Jemaat: Ibadah Minggu Berjalan Aman dan Khidmat

    Sinergi Babinsa dengan Jemaat: Ibadah Minggu Berjalan Aman dan Khidmat

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 52
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat saat melaksanakan ibadah, Babinsa Koramil 1627-01/Baa, Kopda Hendra Gaspersz, melaksanakan kegiatan pengamanan ibadah Minggu di Gereja Efata Lekione, Kelurahan Mokdale, Minggu (28/9/2025). Kegiatan pengamanan ini dilakukan sejak pagi pukul 07.00 Wita, sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap umat Kristiani yang sedang beribadah. Kehadiran Babinsa […]

  • TNI AD Melalui Babinsa Jaga Kamtibmas Saat Kegiatan Masyarakat di Desa Beramari

    TNI AD Melalui Babinsa Jaga Kamtibmas Saat Kegiatan Masyarakat di Desa Beramari

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kodim 1602/Ende, Serka Rahmat Hidayah melaksanakan kegiatan monitoring, pengamanan wilayah (Pamwil), dan komunikasi sosial (Komsos) di wilayah binaan Desa Beramari, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, Rabu (24/12/2025). Kegiatan yang dimulai pada pukul 09.30 WITA hingga selesai tersebut bertujuan untuk memantau perkembangan situasi wilayah sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat di […]

  • Sinergi TNI-Polri Hadiri Peresmian Ling Gwan Kiong, Babinsa Tegaskan Dukungan pada Kerukunan Beragama

    Sinergi TNI-Polri Hadiri Peresmian Ling Gwan Kiong, Babinsa Tegaskan Dukungan pada Kerukunan Beragama

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Buleleng, 8 Agustus 2025 — Suasana penuh khidmat dan kebersamaan menyelimuti kawasan Eks Pelabuhan Tua Buleleng, Jalan Erlangga No. 65, saat umat Tridharma dan tokoh-tokoh penting Buleleng menghadiri acara peresmian dan pemakaian kembali Tempat Ibadat Tridharma Ling Gwan Kiong yang telah selesai direnovasi. Babinsa Kelurahan Kampung Bugis Pelda Dedy bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Mustakim, S.H., turut […]

expand_less