Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Cuaca Ekstrem, Babinsa Kodim 1602/Ende Imbau Warga Tetap Waspada dan Gotong Royong

Cuaca Ekstrem, Babinsa Kodim 1602/Ende Imbau Warga Tetap Waspada dan Gotong Royong

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
  • visibility 22
  • comment 0 komentar

Ndona Timur, Dalam rangka memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat serta menjaga stabilitas wilayah, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Bastian Dala, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Sokoria Selatan, Kecamatan Ndona Timur, Kabupaten Ende.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu, 14 September 2025, mulai pukul 09.12 WITA hingga selesai, dengan tujuan utama untuk memantau situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaan serta menyerap aspirasi masyarakat secara langsung.

Dalam rangkaian kegiatan tersebut, Sertu Bastian Dala tidak hanya melakukan pemantauan keamanan, tetapi juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar selalu menjaga kesehatan dan waspada terhadap perubahan cuaca ekstrem seperti hujan dan panas yang tiba-tiba. Ia juga mengajak para pemuda setempat untuk terus menjunjung tinggi nilai-nilai gotong royong dan kerja sama dalam kehidupan bermasyarakat.

Selain itu, Babinsa juga membuka ruang dialog dengan warga untuk mendengarkan keluhan dan permasalahan yang dihadapi masyarakat. Hal ini dilakukan agar setiap permasalahan dapat segera dikoordinasikan dan diselesaikan dengan baik secara kekeluargaan dan solutif.

Masyarakat Desa Sokoria Selatan menyambut positif kehadiran Babinsa dan menunjukkan antusiasme terhadap kegiatan tersebut. Mereka mengapresiasi keterlibatan aktif TNI dalam kehidupan sosial kemasyarakatan.

Kegiatan Komsos dan Pamwil ini berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Hal ini membuktikan bahwa keberadaan Babinsa di tengah masyarakat sangat dibutuhkan dan mampu memberikan rasa aman serta kenyamanan bagi warga.

Dalam catatannya, Babinsa menegaskan bahwa kegiatan seperti ini merupakan bagian dari tugas pokok satuan kewilayahan (Satkowil) sebagai garda terdepan TNI AD, dalam menjaga kondusifitas wilayah dan mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Dorong Generasi Muda Jauhi Pengaruh Negatif Demi Masa Depan Bangsa

    Babinsa Dorong Generasi Muda Jauhi Pengaruh Negatif Demi Masa Depan Bangsa

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Woha, 13 September 2025 – Babinsa Koramil 1608-04/Woha melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) di beberapa desa binaan. Kegiatan ini bertujuan memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat serta menciptakan kondisi wilayah yang aman, tertib, dan kondusif. Serka Ibrahim, Babinsa Desa Samili, mengajak para pemuda agar menjaga pergaulan sehari-hari dengan baik serta membangun jaringan komunikasi yang erat. […]

  • Kolaborasi TNI dan Sekolah, Perkuat Karakter Siswa Baru SMA N 1 Belo

    Kolaborasi TNI dan Sekolah, Perkuat Karakter Siswa Baru SMA N 1 Belo

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 48
    • 0Komentar

    Belo–Bima, Rabu 16 Juli 2025 – Dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Ajaran 2025/2026, SMA Negeri 1 Belo mengundang Danpos Ramil Belo untuk memberikan pembekalan kepada siswa-siswi baru. Kegiatan berlangsung di halaman sekolah yang berlokasi di Desa Cenggu, Kecamatan Belo, Kabupaten Bima. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kepala Sekolah SMA N 1 Belo, […]

  • Dandim 1603/Sikka: Mari Kedepankan Dialog dan Persaudaraan untuk Indonesia Damai

    Dandim 1603/Sikka: Mari Kedepankan Dialog dan Persaudaraan untuk Indonesia Damai

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Dandim 1603/Sikka Letkol Arm Denny Riesta Permana, S.Sos., menghadiri Aksi Damai 1000 Lilin untuk Indonesia dan Doa Lintas Agama yang digelar di Lapangan Samador, Kabupaten Sikka, Kamis (4/9/2025). Kegiatan ini diinisiasi oleh Komunitas Tim Relawan untuk Kemanusiaan – Flores (Truk-F) dengan mengusung tema “Seribu Cahaya untuk Keadilan, Perdamaian, dan Kemanusiaan.” Acara tersebut diikuti dari […]

  • Rembuk Stunting di Kelurahan Menala, Babinsa Taliwang Siap Dukung Program Kesehatan

    Rembuk Stunting di Kelurahan Menala, Babinsa Taliwang Siap Dukung Program Kesehatan

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Upaya pencegahan dan penurunan stunting terus digalakkan pemerintah bersama seluruh elemen masyarakat, Babinsa Kelurahan Menala Koramil 1628-01/Taliwang, Serda A. Rahman turut menghadiri kegiatan Rembuk Stunting yang berlangsung di Kantor Kelurahan Menala, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, Jum’at (26/9/2025). Kegiatan ini dihadiri oleh Lurah Menala, perwakilan Puskesmas Taliwang, anggota AGR, serta Babinsa […]

  • Dukung Rehab Rumah Warga, Satgas TMMD Cetak Batako di Sidapura

    Dukung Rehab Rumah Warga, Satgas TMMD Cetak Batako di Sidapura

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    NTT- Alor Selatan, 30 Juli 2025 – Memasuki hari ke-7 pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125, Satgas BKO TMMD Kodim 1622/Alor terus menunjukkan semangat gotong royong dan kepedulian terhadap kebutuhan warga. Salah satu kegiatan tambahan yang dilaksanakan hari ini adalah membantu mencetak batu batako sebagai bahan utama untuk perehaban rumah milik Bapak Yusuf Mautang […]

  • Babinsa Kodim 1613/Sumba Barat Ajak Warga Jaga Gotong Royong dan Kebersihan

    Babinsa Kodim 1613/Sumba Barat Ajak Warga Jaga Gotong Royong dan Kebersihan

    • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT + Babinsa Koramil 02/Walakaka, Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Denis Magno melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di Desa Pahola, Kecamatan Wanukaka, Kabupaten Sumba Barat, pada Kamis (21/8/2025). Kegiatan Komsos yang dilakukan Babinsa bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi sekaligus menjalin kedekatan dengan masyarakat di wilayah binaannya. Dalam kesempatan tersebut, Serka Denis Magno berdialog langsung […]

expand_less