Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Aktif Wujudkan Swasembada Pangan Lewat Tanam Padi Ciherang

Babinsa Aktif Wujudkan Swasembada Pangan Lewat Tanam Padi Ciherang

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
  • visibility 35
  • comment 0 komentar

Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Kelurahan Babau Koramil 1604-02/Camplong, Sertu Lobo Lulu, melaksanakan kegiatan penanaman padi bersama petani di wilayah RT 42 RW 010, Kelurahan Babau, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang. Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian TNI dalam mendorong swasembada pangan di daerah. Kamis (17/07/2025).

Lahan sawah yang berada di lokasi tersebut dikenal sebagai lahan sawah Dilifubatu, dengan total luas sekitar 30 hektar. Namun pada musim tanam kedua tahun ini, hanya 16 hektar yang bisa ditanami karena kondisi ketersediaan air dan cuaca. Salah satu pemilik lahan yang terlibat adalah Bapak Musa Kiuk, anggota Kelompok Tani Sejahtera 15, yang mengelola lahan seluas 85 are.

Penanaman kali ini menggunakan bibit padi jenis Ciherang yang dikenal memiliki produktivitas tinggi dan cocok untuk wilayah Kupang. Kehadiran Babinsa di tengah petani diharapkan mampu memotivasi dan memperkuat semangat gotong royong dalam mengelola sektor pertanian, terutama di musim tanam kedua yang cukup menantang.

Dengan pendampingan TNI, khususnya Babinsa di lapangan, diharapkan program ketahanan pangan dapat berjalan optimal. Kehadiran Sertu Lobo Lulu juga memperkuat sinergi antara petani dan aparat teritorial dalam menjawab tantangan kebutuhan pangan lokal serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat tani di wilayah Kupang Timur. (Pendim1604)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Batumadeg Cek Lahan Rencana Pembangunan KDKMP, Wujud Kontribusi TNI Kuatkan Perekonomian Desa

    Babinsa Batumadeg Cek Lahan Rencana Pembangunan KDKMP, Wujud Kontribusi TNI Kuatkan Perekonomian Desa

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Klungkung,- Berbagai upaya untuk memberikan dukungan dan memfasilitasi Pemdes dalam percepatan operasional Koperasi Desa /Kelurahan Merah Putih ( KDKMP ) terus digencarkan Kodim 1610/Klungkung beserta Koramil jajarannya. Upaya itupun terlihat saat Babinsa Batumadeg Koramil 1610-04/Nusa Penida Koptu Komang Adnyana melaksanakan peninjauan dan pengecekan lahan rencana pembangunan Koperasi Desa Merah Putih di Desa Batumadeg, Selasa ( […]

  • Dukung Kerukunan, Babinsa Tegallalang Jaga Keamanan Ibadah Bersama Unsur Masyarakat

    Dukung Kerukunan, Babinsa Tegallalang Jaga Keamanan Ibadah Bersama Unsur Masyarakat

    • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Gianyar – Tegallalang, Jumat (28/11/2025) ,Untuk memastikan pelaksanaan Ibadah Sholat Jumat berjalan lancar dan tertib, Babinsa Tegallalang Koramil 1616-06/Tegallalang, Sertu I Gusti Putu Arbajaya, melaksanakan pengamanan bersama Banser di lokasi ibadah yang digelar di kediaman Haji Rassid, Banjar Gentong, Desa Tegallalang. Kegiatan Sholat Jumat tersebut dihadiri oleh Ketua MT. Nurhidayah H. Achmad Muhafisin, Ketua MUI […]

  • Pimpin Wisuda Purna Tugas Dan Korps Raport Kenaikan Pangkat PNS, Dandim Klungkung Sebut Bentuk penghormatan Dan Penghargaan

    Pimpin Wisuda Purna Tugas Dan Korps Raport Kenaikan Pangkat PNS, Dandim Klungkung Sebut Bentuk penghormatan Dan Penghargaan

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Klungkung,- Suasana bahagia dan haru bercampur jadi satu menyelimuti Kodim 1610/Klungkung pagi ini saat digelarnya acara wisuda purna tugas dan korps raport kenaikan pangkat PNS TMT 1 Agustus 2025. Acara yang diikuti oleh seluruh personel militer dan PNS tersebut dipimpin langsung oleh Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han dilapangan upacara Makodim 1610/Klungkung, […]

  • Babinsa Koramil 1618-02/Miobar Laksanakan Monitoring Dan Anjangsana Di Desa Naekake A

    Babinsa Koramil 1618-02/Miobar Laksanakan Monitoring Dan Anjangsana Di Desa Naekake A

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Jumat 10 Oktober 2025, memperkuat kolaborasi antara TNI dan seluruh komponen Masyarakat dalam mendukung program-program pembangunan Desa, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 1618-02/Miotim Barat, Kopka Miguel A. Bire, melaksanakan kegiatan monitoring dan anjangsana di Kantor Desa Naekake A, Kecamatan Mutis, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa dalam […]

  • Wujudkan Balita Sehat, Babinsa Bakas Ajak Warga Manfaatkan Posyandu Dengan Optimal

    Wujudkan Balita Sehat, Babinsa Bakas Ajak Warga Manfaatkan Posyandu Dengan Optimal

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Klungkung,- Berlangsungnya kegiatan Pos Pelayanan Terpadu atau Posyandu bagi para Balita di wilayah binaannya kembali dimanfaatkan Babinsa Bakas Serka Wayan Rata untuk memberikan edukasi dan motivasi akan pentingnya kepedulian orang tua dalam menjaga dan meningkatkan kualitas kesehatan buah hatinya. Edukasi dan motivasi itupun kembali diberikan Serka Wayan saat hadir memberikan pendampingan kegiatan Posyandu Mawar yang […]

  • Bersama TNI, Perbekel Ari Anggara Dorong Pembangunan Pertanian Berkelanjutan

    Bersama TNI, Perbekel Ari Anggara Dorong Pembangunan Pertanian Berkelanjutan

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Kamis (7/8/2025) – Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1616/Gianyar terus menuai apresiasi dari berbagai pihak. Salah satunya datang dari Perbekel Desa Batuan, Ari Anggara, yang menyampaikan rasa terima kasih mendalam atas hadirnya TNI membangun jalan usaha tani di wilayahnya. Memasuki H+15 pelaksanaan TMMD, progres pembangunan Jalan Usaha Tani yang […]

expand_less