Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Gotong Royong Babinsa dan Masyarakat Desa Seran Kembalikan Akses Jalan yang Tertimbun

Gotong Royong Babinsa dan Masyarakat Desa Seran Kembalikan Akses Jalan yang Tertimbun

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
  • visibility 21
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628-03/Seteluk, Babinsa Desa Seran Koptu Agus Sugeng Prayitno bersama warga melaksanakan kegiatan gotong royong pembersihan timbunan tanah di pintu masuk Desa Seran, Kecamatan Seteluk, pada Sabtu (13/9/2025) pukul 08.30 WITA.

Timbunan tanah yang berasal dari sisa pengerjaan irigasi tersebut menimbulkan kelicinan di badan jalan sehingga membahayakan pengguna kendaraan yang melintas. Melihat kondisi tersebut, Babinsa bersama warga berinisiatif menggelar kerja bakti guna membersihkan material agar akses jalan kembali aman dan nyaman dilalui.

Koptu Agus Sugeng Prayitno mengatakan, gotong royong ini merupakan bentuk kepedulian bersama dalam menjaga keselamatan dan kenyamanan masyarakat.

> “Kegiatan ini adalah upaya kita bersama untuk menciptakan lingkungan yang aman. Dengan bergotong royong, pekerjaan menjadi lebih ringan dan hasilnya bisa langsung dirasakan oleh masyarakat,” ujarnya.

Warga Desa Seran menyambut baik kegiatan tersebut. Mereka mengapresiasi kepedulian Babinsa yang selalu hadir membantu masyarakat, tidak hanya dalam bidang keamanan tetapi juga dalam kegiatan sosial kemasyarakatan.

Melalui kegiatan gotong royong ini, diharapkan hubungan kebersamaan antara TNI dan masyarakat semakin erat serta terjaga semangat kepedulian terhadap lingkungan sekitar.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dukung ketahanan pangan, Babinsa Pangkung Paruk dampingi petani melaksanakan panen padi

    Dukung ketahanan pangan, Babinsa Pangkung Paruk dampingi petani melaksanakan panen padi

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Seririt – Suasana gotong royong terasa kental di areal persawahan Subak Lebah Mantung, Desa Pangkung Paruk, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng. Pada hari Senin, 14 Juli 2025, pemandangan seorang prajurit TNI yang membaur dengan para petani menjadi bukti nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat. Adalah Bintara Pembina Desa (Babinsa) Pangkung Paruk dari Koramil 1609-03/Seririt, Serma Gede Juliana, […]

  • Patroli Malam Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, Bentuk Kepedulian pada Keamanan Lingkungan

    Patroli Malam Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, Bentuk Kepedulian pada Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga ketentraman dan keamanan masyarakat, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Suaedin, melaksanakan kegiatan patroli malam di sekitar wilayah binaannya pada Kamis (11/09/2025) pukul 21.25 WITA. Kegiatan patroli ini dilakukan dengan menyusuri beberapa titik di seputaran wilayah Koramil 1628-01/Taliwang. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga […]

  • Sinergi dan Kepedulian, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Pastikan Aktivitas Penyeberangan Aman dan Kondusif

    Sinergi dan Kepedulian, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Pastikan Aktivitas Penyeberangan Aman dan Kondusif

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Sertu Abdurahman melaksanakan kegiatan pengamanan di Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano, pada Jumat (17/10/2025) pukul 08.15 WITA. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan aktivitas penyeberangan berjalan tertib, aman, dan lancar, sekaligus memberikan rasa nyaman kepada masyarakat serta pengguna jasa pelabuhan. […]

  • Kodim 1628/Sumbawa Barat Tingkatkan Kesiapsiagaan Lewat Apel Pagi Gabungan Siaga III

    Kodim 1628/Sumbawa Barat Tingkatkan Kesiapsiagaan Lewat Apel Pagi Gabungan Siaga III

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Kodim 1628/Sumbawa Barat melaksanakan apel pagi gabungan Siaga III dalam rangka menanggapi dinamika dan eskalasi situasi terkait aksi unjuk rasa PPS di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan berlangsung di Lapangan Apel Kodim 1628/Sumbawa Barat, Jalan Labuhan Balat No. 03, Kelurahan Bugis, Kecamatan Taliwang, pada Jumat (19/09/2025) pukul 07.00 WITA. Apel dipimpin […]

  • Perkuat Peran Perempuan dalam Seni, PKK Tabanan Gelar Pagelaran Gong Kebyar Wanita Tahun 2025

    Perkuat Peran Perempuan dalam Seni, PKK Tabanan Gelar Pagelaran Gong Kebyar Wanita Tahun 2025

    • calendar_month Sabtu, 18 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Tabanan PR – Seni gong kebyar di Kabupaten Tabanan dikenal sebagai wujud ekspresi budaya yang bernilai tinggi, mencerminkan keindahan, kekompakan, serta kedalaman rasa dalam setiap tabuhannya. Dalam upaya melestarikan dan menghidupkan warisan tersebut, Ketua TP PKK Kabupaten Tabanan, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya, membuka Pagelaran Kesenian Gong Kebyar Wanita se-Kabupaten Tabanan Tahun 2025 yang berlangsung di […]

  • Prajurit Kodim 1627/Rote Ndao Gelar Upacara Bendera,Tingkatan Jiwa Nasionalisme Prajurit

    Prajurit Kodim 1627/Rote Ndao Gelar Upacara Bendera,Tingkatan Jiwa Nasionalisme Prajurit

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Bertempat di halaman Makodim 1627/Rote Ndao Melaksanakan Upacara Bendera,  Bertindak sebagai inspektur upacara Pasiter Kodim 1627/Rote Ndao Kapten Kav Agustinus Nada dengan Komandan Upacara Serka Silvester Berek turut hadiri Para Pasi Kodim 1627/Rote Ndao, para Danramil,  anggota dan PNS.Senin(22/9/25) Komando Distrik Militer (Kodim) 1627/Rote Ndao secara rutin menggelar upacara bendera mingguan setiap […]

expand_less