Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Wakapolres Karangasem Tekankan Jangan Pernah Menyakiti Masyaraka

Wakapolres Karangasem Tekankan Jangan Pernah Menyakiti Masyaraka

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
  • visibility 35
  • comment 0 komentar

KARANGASEM – Wakapolres Karangasem, Kompol Taufan Rizaldi, S.I.K., M.H., menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh personel Polres Karangasem atas dedikasi dan kinerja mereka selama seminggu terakhir yang berhasil menjaga situasi keamanan tetap kondusif di wilayah hukum Polres Karangasem.

Apresiasi tersebut disampaikan Kompol Taufan saat memimpin Apel pagi pada Senin (8/9/2025) di Lapangan Tantya Sudirajati Polres Karangasem. Apel dihadiri oleh para Pejabat Utama Polres Karangasem, Para Perwira, Bintara, dan ASN Polres Karangasem.

Dalam arahannya, Wakapolres mengingatkan bahwa situasi baik nasional maupun internasional masih sedikit bergejolak. “Dampaknya harus kita antisipasi karena kita Polri bersentuhan langsung dengan masyarakat. Sampai hari ini status kita masih siaga, belum ada perintah pencabutan,” ujar Kompol Taufan.

Wakapolres juga menekankan pentingnya deteksi dini oleh jajaran intelijen, serta peran Humas dan Reserse dalam melakukan Patroli Cyber untuk mengantisipasi situasi sedini mungkin.

Terkait penggunaan media sosial, Kompol Taufan menghimbau seluruh personel untuk mengurangi komentar-komentar yang kontra produktif dan tidak menguploud konten hedonisme. “Bijak bermedia sosial. Saat ini juga kita masih dalam tahap penilaian menuju WBK (Wilayah Bebas dari Korupsi),” tegasnya.

Wakapolres juga menyampaikan pesan penting kepada seluruh anggota, “Jangan pernah menyakiti Masyarakat,” sebagai pengingat akan tugas utama Polri sebagai pelindung dan pengayom masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Kompol Taufan juga meminta Kasi Dokes untuk melakukan home visit dan memberikan pelayanan kesehatan bagi personel yang sedang sakit.

Wakapolres menutup arahannya dengan mengajak seluruh jajaran untuk tetap solid, tidak saling menjatuhkan, dan melaksanakan tugas sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) masing-masing.

Apel pagi ini menjadi momentum untuk memperkuat semangat dan soliditas jajaran Polres Karangasem dalam menjalankan tugas pelayanan kepada masyarakat di tengah berbagai tantangan yang dihadapi.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Latih PBB kepada Perangkat Kecamatan Miobar untuk Persiapan Apel Kesadaran

    Babinsa Latih PBB kepada Perangkat Kecamatan Miobar untuk Persiapan Apel Kesadaran

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 44
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Rabu 16 Juli 2025, Dalam rangka meningkatkan disiplin dan kekompakan perangkat kecamatan, Pelda Ferdinandus Tasi Lake Babinsa Koramil 1618-03/Insut, Melaksanakan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada para perangkat Kecamatan Miobar. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari persiapan menjelang Apel Kesadaran yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat. Pelatihan berlangsung di halaman kantor camat Miobar dengan […]

  • Babinsa Desa Sondo Cegah Balapan Liar dan Keributan Lewat Patroli Malam

    Babinsa Desa Sondo Cegah Balapan Liar dan Keributan Lewat Patroli Malam

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Bima _ Pada Selasa, 28 Oktober 2025, para Babinsa Koramil 1608-07/Monta melaksanakan kegiatan teritorial patroli dan ronda malam di beberapa Desa binaan, termasuk Desa Parado Kuta, Tolouwi, Waro, dan Sondo. Kegiatan ini bertujuan memperkuat keamanan dan ketertiban lingkungan dengan melibatkan langsung warga dan tokoh masyarakat. Serma Aminullah, Babinsa Desa Parado Kuta, mengajak warga bersama-sama menjaga […]

  • Kapolsek Mengwi Pimpin Patroli Wilayah Wujudkan Keamanan Kondusif

    Kapolsek Mengwi Pimpin Patroli Wilayah Wujudkan Keamanan Kondusif

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Mengwi – Kapolsek Mengwi Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, S.H.,M.H., bersama personel samapta melaksanakan patroli wilayah di sejumlah titik rawan dan obyek vital di Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Sabtu (16/8/2025) sore Patroli yang dilaksanakan secara dialogis tersebut menyasar pemukiman warga, kawasan pertokoan, jalur utama, hingga obyek wisata Dalam kesempatan itu, Kapolsek Mengwi memberikan imbauan […]

  • Tarik Minat Generasi Muda Masuk TNI AD, Babinsa Getakan Sosialisasikan Rekrutmen TNI AD

    Tarik Minat Generasi Muda Masuk TNI AD, Babinsa Getakan Sosialisasikan Rekrutmen TNI AD

    • calendar_month 21 jam yang lalu
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

      Klungkung,- Dengan optimalisasi peran para Babinsa jajarannya, Kodim 1610/Klungkung kembali menggencarkan adanya rekrutmen TNI AD, khusunya penerimaan Secaba PK TNI AD Gelombang I Tahun 2026 di masyarakat yang ada di wilayah teritorialnya. Seperti yang dilakukan Babinsa Getakan Koramil 1610-02/Banjarangkan Serma Wayan Sukadana saat melaksanakan Komsos dan sosialisasi rekrutmen TNI AD kepada warga di Dusun […]

  • Babinsa Koramil 06/X Koto Singkarak Melaksanakan Perawatan Tanaman Pepaya Bersama Warga Binaan

    Babinsa Koramil 06/X Koto Singkarak Melaksanakan Perawatan Tanaman Pepaya Bersama Warga Binaan

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Babinsa Ramil 06/X Koto Singkarak, Sertu Muhammad Suprianto laksanakan pembersihan tanaman pepaya beserta 1 orang masyarakat yang tidak di Jorong Ranah, Nagari Sumani, Kec. X Koto Singkarak, Kab. Solok, Senin 29 September 2025 Sertu Muhammad Suprianto mengatakan buah pepaya memang banyak manfaat nya, disamping mempunyai banyak vitamin juga untuk memperlancar buang air besar, ujar Babinsa. […]

  • Babinsa dan Tokoh Kupang Ramaikan Malam Puncak Budaya

    Babinsa dan Tokoh Kupang Ramaikan Malam Puncak Budaya

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-80, Babinsa Kelurahan Nefonaek Koramil 1604-01/Kupang, Serda I Putu Juni Arsana mewakili Danramil menghadiri undangan kegiatan Malam Puncak Event Budaya yang berlangsung meriah. Acara ini dilaksanakan di RT.022 RW.007 Kelurahan Nefonaek, Kecamatan Kota Lama, dengan melibatkan masyarakat setempat secara antusias. Senin (18/08/2025). Kegiatan malam puncak […]

expand_less